BNI dan Bank Nagari Kolaborasi Bangun Sumatera Barat

Kamis, 8 Desember 2022 10:10 WIB

Kolaborasi BNI dan Bank Nagari* (ki-ka) Wakil Direktur Utama BNI Adi Sulistyowati dan Direktur Utama Bank Nagari Muhamad Irsyad dalam Seremonial Penandatanganan Nota Kesepahaman BNI dan Bank Nagari dalam di Grha BNI Sudirman Jakarta, Rabu (7/12/2022).

INFO BISNIS - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI menandatangani Nota Kesepahaman dengan PT Bank Nagari di Grha BNI Sudirman Jakarta, Rabu, 7 Desember 2022. Kerja sama ini bertujuan menguatkan layanan perbankan di Sumatera Barat dan mengembangkan ekosistem daerah.

Penandatanganan dilaksanakan oleh Wakil Direktur Utama BNI Adi Sulistyowati dan Direktur Utama Bank Nagari Muhamad Irsyad, serta didampingi oleh Direktur Keuangan Bank Nagari Sania Putra.

Kerja sama ini meliputi pemanfaatan bersama produk, layanan, channel, dan kapabilitas. Di samping itu, ada pula penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) API Sharing Biller & Remittance.

Wakil Direktur Utama BNI Adi Sulistyowati yang akrab disapa Susi menjelaskan, potensi bisnis di Sumatera Barat sangat besar. Mulai dari sektor peternakan, agribisnis, kelautan dan perikanan, perkebunan, sumber daya mineral, hingga pariwisata.

Dengan besarnya potensi tersebut, Bank Nagari tidak boleh ketinggalan menggarapnya dan harus melakukan inovasi layanan perbankan dan transaksi keuangan berbasis digital. BNI siap menjadi mitra strategi Bank Nagari dalam melakukan akselerasi digitalisasi layanan keuangan. Termasuk kerja sama di kemudian hari dalam membina UMKM agar bisa naik kelas dan Go Global melalui program Xpora BNI.

Advertising
Advertising

Selanjutnya untuk kerja sama sharing biller, BNI memiliki lebih dari 400 layanan yang bisa dikerjasamakan dengan Bank Nagari, mulai dari pembayaran tagihan listrik, PDAM, PBB, asuransi, top up uang elektronik, dan lain-lain yang bisa memudahkan nasabah Bank Nagari memenuhi kebutuhan finansial mereka.

Ditambah pula dengan kerja sama Remittance yang memungkinkan Bank Nagari memberikan layanan kiriman uang keluar negeri bagi nasabah Bank Nagari, dengan memanfaatkan jaringan koresponden dan kemampuan settlement BNI di Luar Negeri. Layanan Remittance ini juga akan diintegrasikan dengan mobile banking Bank Nagari.

Menanggapi, Direktur Utama Bank Nagari Muhamad Irsyad berharap kerja sama ini bisa memperluas cakupan layanan perbankan bagi masyarakat Sumatera Barat. Serta bisa dirasakan pelaku UMKM binaan Bank Nagari dalam menargetkan pasar ekspor. “Semoga kerja sama ini memberikan energi positif sehingga bisa bertumbuh bersama dalam mengembangkan layanan perbankan di tanah air,” kata dia. (*)

Berita terkait

GBI Keluarga Allah Sumbang Dua Lukisan ke Lapas Salemba

7 jam lalu

GBI Keluarga Allah Sumbang Dua Lukisan ke Lapas Salemba

Lukisan Yesus dibuat oleh seniman Sony Wungkar.

Baca Selengkapnya

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

9 jam lalu

PNM Terus Bekali Nasabah dengan Teknologi Digital

Semua holding Ultra Mikro telah mempersiapkan berbagai enabler yaitu rekening Simpedes UMI, AgenBRILink Mekaar, dan Senyum Mobile

Baca Selengkapnya

Aktivis HMI Sebut Nikson Tokoh Moderat dan Toleran

9 jam lalu

Aktivis HMI Sebut Nikson Tokoh Moderat dan Toleran

Nasky menegaskan tidak suka jika isu politik identitas didengungkan selama kontestasi Pilgub Sumut 2024.

Baca Selengkapnya

Siswa-siswi Binus School Simprug Gelar Pertunjukan Teater

9 jam lalu

Siswa-siswi Binus School Simprug Gelar Pertunjukan Teater

Agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun ini melibatkan siswa-siswi SMA, mulai dari persiapan, pemain, penulisan cerita, kostum, hingga tata cahaya

Baca Selengkapnya

Seleksi Calon ASN 2024 Dimulai Juni atau Juli

9 jam lalu

Seleksi Calon ASN 2024 Dimulai Juni atau Juli

instansi akan memulai seleksi pada Juni atau Juli mendatang, setelah instansi menerima Surat Keputusan dari MenPANRB.

Baca Selengkapnya

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

9 jam lalu

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

TransTrack menyediakan berbagai inovasi teknologi untuk berbagai kebutuhan manajemen operasional armada transportasi.

Baca Selengkapnya

Tri Rismaharini Sigap Tanggapi Masalah Sosial di Kecamatan Lewa dan Letis

11 jam lalu

Tri Rismaharini Sigap Tanggapi Masalah Sosial di Kecamatan Lewa dan Letis

Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini, lakukan kunjungan kerja ke RSUD Umbu Rara Meha dan Puskesma Lewa, di Kabupaten Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur

Baca Selengkapnya

Kemensos Berikan Instalasi Pengolahan Air Terpadu untuk Memenuhi Kebutuhan Air Masyarakat Desa Pambotanjara

11 jam lalu

Kemensos Berikan Instalasi Pengolahan Air Terpadu untuk Memenuhi Kebutuhan Air Masyarakat Desa Pambotanjara

Salah satu warga Desa Pambotanjara, dengan langkah pasti, masuk ke area instalasi pengolahan air terpadu, pemberian Kementerian Sosial untuk membantu pemenuhan air bersih masyarakat.

Baca Selengkapnya

KKP Perkuat Jejaring Kawasan Konservasi di NTT

11 jam lalu

KKP Perkuat Jejaring Kawasan Konservasi di NTT

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) untuk memperkuat jejaring pengelolaan kawasan konservasi di NTT.

Baca Selengkapnya

iF Design Award Tunjuk Mitsubishi Xforce dan Triton Produk dengan Desain Terbaik 2024

13 jam lalu

iF Design Award Tunjuk Mitsubishi Xforce dan Triton Produk dengan Desain Terbaik 2024

Mitsubishi Motors Corporation mendapatkan penghargaan dari iF Design Award 2024 untuk dua model mobilnya, yakni Mitsubishi Xforce dan Triton.

Baca Selengkapnya