Migrasi TV Analog, Set Top Box hingga TV Digital Jadi Produk Elektronik Paling Laris di Tokopedia

Selasa, 8 November 2022 08:21 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Head of External Communications Tokopedia Ekhel Chandra Wijaya mengungkapkan produk-produk yang banyak diburu masyarakat selama kuartal III 2022 di marketplacenya. Ia menyebut set top box, televisi, hingga earphone adalah barang di kelompok elektronik yang laris dibeli pelanggan.

Set top box (STB), receiver TV, earphone, televisi, dan bohlam menjadi beberapa produk elektronik yang paling banyak dibeli di Tokopedia,” ujar dia lewat keterangan tertulis yang dikutip Selasa, 8 November 2022.

Tokopedia juga mencatat beberapa wilayah dengan peningkatan transaksi produk elektronik paling tinggi. Di antaranya Barru (Sulawesi Selatan), Palopo (Sumatra Barat), dan Lombok Utara (Nusa Tenggara Barat).

Baca: Kronologi Adu Pernyataan Hary Tanoe Vs Mahfud MD Soal Migrasi TV Digital

“Kami juga melihat jumlah transaksi produk TV Digital meningkat lebih dari 2,5 kali lipat selama satu tahun terakhir, dibanding tahun sebelumnya,” kata Ekhel.

Advertising
Advertising

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) sebelumnya memberlakukan kebijakan migrasi dari TV analog ke TV digital atau analog switch off (ASO) di 222 titik, termasuk Jabodetabek. Penerapannya akan diperluas secara bertahap hingga 514 titik.

Menko Polhukam Mahfud MD mengatakan penerapan ASO ini sesuai dengan Undang-Undang Cipta Keja. "Ini merupakan amanat dari UU Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja, yang di dalamnya disebutkan migrasi televisi terestrial diselesaikan paling lambat 2 November 2022 atau beberapa menit yang lalu," ujar Mahfud MD melalui siaran YouTube Kominfo, Kamis, 3 November 2022.

Sejalan dengan penerapan migrasi siaran televisi, pemerintah mulai mendistribusikanSTB untuk rumah tangga miskin secara nasional. STB disalurkan sejumlah 1.055.360 unit. Bagi rumah tangga miskin yang belum mendapat bantuan hingga Rabu pekan lalu, Kominfo memastikan telah membuka posko aduan.

Masyarakat rumah tangga miskin yang belum mendapat set top box gratis sebelumnya telah mengajukan bantuan STB secara mandiri melalui situsweb cekbantuanstb.kominfo.go.id.

Baca juga: Penjual STB di Glodok Diserbu Pembeli Setelah Kominfo Stop Siaran TV Analog

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Ketahui 6 Perbedaan Smart TV dan Android TV Sebelum Membeli

3 hari lalu

Ketahui 6 Perbedaan Smart TV dan Android TV Sebelum Membeli

Jika Anda bingung memilih antara Smart TV dan Android TV, ketahui perbedaan Smart TV dan Android TV sebelum memutuskan membeli.

Baca Selengkapnya

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

9 hari lalu

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

Tokopedia, Shopee dan Lazada menaikkan biaya layanan hingga 6.5 persen untuk mitra penjual, pelaku UMKM diminta tidak naikkan harga.

Baca Selengkapnya

Alasan Tokopedia Naikkan Biaya Layanan Merchant: Lebih Banyak Campaign untuk Jangkau Konsumen

10 hari lalu

Alasan Tokopedia Naikkan Biaya Layanan Merchant: Lebih Banyak Campaign untuk Jangkau Konsumen

Platform e-commerce Tokopedia membeberkan alasan menaikkan biaya layanan merchant pada 1 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

10 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, Jumlah Pelaku Usaha Perempuan di Sejumlah Wilayah Naik 2,5 Kali Lipat

15 hari lalu

Hari Kartini, Jumlah Pelaku Usaha Perempuan di Sejumlah Wilayah Naik 2,5 Kali Lipat

Hari Kartini diperingati masyarakat dalam berbagai cara. Semakin tingginya jumlah pelaku usaha perempuan, bisa jadi cara apresiasi perjuangan Kartini.

Baca Selengkapnya

4 Cara Isi Saldo E-Toll Menggunakan HP

27 hari lalu

4 Cara Isi Saldo E-Toll Menggunakan HP

Mengisi saldo e-toll tidak lagi memerlukan penggunaan uang tunai. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Tren Belanja Online Jelang Lebaran 2024, Penjualan Baju Muslim Meningkat 12 Kali Lipat

27 hari lalu

Tren Belanja Online Jelang Lebaran 2024, Penjualan Baju Muslim Meningkat 12 Kali Lipat

Peningkatan belanja online berkaitan erat dengan perayaan Lebaran.

Baca Selengkapnya

Soal Dugaan Monopoli Data Lokal di Balik Kongsi TikTok dan GOTO, Ini Respons Bos Tokopedia

32 hari lalu

Soal Dugaan Monopoli Data Lokal di Balik Kongsi TikTok dan GOTO, Ini Respons Bos Tokopedia

Setelah menonaktifkan personalisasi data, laman belanja di TikTok itu akan menampilkan produk-produk sesuai algoritma umum.

Baca Selengkapnya

Bos Tokopedia Dukung Usulan Teten Soal Pengaturan Harga Produk di E-commerce

32 hari lalu

Bos Tokopedia Dukung Usulan Teten Soal Pengaturan Harga Produk di E-commerce

Tokopedia menyatakan bersedia bekerja sama dan membantu penerapan aturan.

Baca Selengkapnya

Bos Tokopedia Blak-blakan soal Permasalahan Predatory Pricing di E-Commerce

32 hari lalu

Bos Tokopedia Blak-blakan soal Permasalahan Predatory Pricing di E-Commerce

Presiden Tokopedia Melissa Siska Juminto buka suara soal permasalahan predatory pricing atau jual rugi di e-commerce.

Baca Selengkapnya