Laba Bersih Emiten Metaverse Yenny Wahid dkk Naik Hampir 190 Persen, Ini Pendorongnya

Jumat, 4 November 2022 10:39 WIB

Layar pergerakan Indexs Harga Saham Gabungan atau IHSG di Gedung Busa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat, 16 September 2022. IHSG ditutup terkoreksi di level 7.168 pada perdagangan akhir pekan Jumat. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Emiten metaverse PT WIR Asia Tbk. (WIRG) milik Yenny Wahid dan kawan-kawan (dkk) mencetak laba bersih Rp 34,85 miliar pada kuartal III 2022. Laba bersih itu naik 187,6 persen secara tahunan dari sebelumnya Rp 12,1 miliar.

Dinukil dari laporan keungan perseroan yang dikutip dari Bisnis, kinerja sembilan bulan pertama perusahaan tampak moncer. WIRG mencetak pendapatan Rp 1,27 triliun pada kuartal III. Pendapatan ini naik 179,36 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 432,2 miliar.

Pendapatan WIRG ini didorong oleh penjualan bermacam-macam barang via platform sebesar Rp 939,4 miliar, promosi dan iklan via platform Rp 97,2 miliar, pengembangan aplikasi perangkat lunak Rp 93,7 miliar. Lalu, konsultasi merek dan IT Rp 57 miliar serta komisi transaksi via platform senilai Rp 20,1 miliar.

Baca juga: Samuel Sekuritas: IHSG Siang Ini Bergerak ke Level 7.021, Sebanyak 252 Saham Melemah

Sementara itu, pendapatan dari pelanggan yang melebihi 10 persen diperoleh dari PT Komputindo Makmur Sejahtera yang sebesar Rp1 5,45 miliar. Naiknya pendapatan WIRG tersebut ikut mengerek beban pokok pendapatan menjadi Rp 1,07 triliun.

Advertising
Advertising

Angka itu naik 181,9 persen dari Rp 381,2 miliar secara tahunan atau year-on-year (yoy). Meskipun beban pokok naik, WIRG tercatat masih mampu membukukan laba kotor sebesar Rp 132,4 miliar. Laba kotor emiten itu naik 159,7 persen secara tahunan dari Rp 50,9 miliar.

Adapun, hingga kuartal III 2022, WIRG membukukan penerimaan kas dari pelanggan Rp 1,02 triliun dengan arus kas bersih yang digunakan untuk aktivitas operasi terkoreksi Rp 50,4 miliar. Lalu, kas dan setara kas WIRG pada akhir periode adalah Rp 137,7 miliar per kuartal III tahun ini. Capain tersebut naik dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar Rp 8,4 miliar.


BISNIS

Baca Juga: IHSG Balik Arah ke Zona Hijau, Sesi Pertama Menguat 0,25 Persen

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Kuartal Pertama 2024, Laba Bersih Bukit Asam Melorot 31,9 Persen

2 hari lalu

Kuartal Pertama 2024, Laba Bersih Bukit Asam Melorot 31,9 Persen

Bukit Asam membukukan laba bersih kuartal I 2024 sebesar Rp 790,9 miliar atau anjlok 31,9 persen secara tahunan dari Rp 1,16 triliun.

Baca Selengkapnya

OCBC NISP Cetak Laba Bersih Rp 1,17 Triliun di kuartal I 2024

3 hari lalu

OCBC NISP Cetak Laba Bersih Rp 1,17 Triliun di kuartal I 2024

PT Bank OCBC NISP Tbk. mencetak laba bersih yang naik 13 persen secara tahunan (year on year/YoY) menjadi sebesar Rp 1,17 triliun pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

CIMB Niaga Raih Laba Rp 2,2 triliun pada Kuartal I 2024

3 hari lalu

CIMB Niaga Raih Laba Rp 2,2 triliun pada Kuartal I 2024

PT Bank CIMB Niaga Tbk. (IDX: BNGA) mencatat perolehan laba sebelum pajak konsolidasi (unaudited) sebesar Rp 2,2 triliun pada kuartal I tahun ini.

Baca Selengkapnya

Hadapi Boikot karena Gaza, McDonald's Gagal Capai Target Laba Kuartal

3 hari lalu

Hadapi Boikot karena Gaza, McDonald's Gagal Capai Target Laba Kuartal

McDonald's Corporation gagal mencapai perkiraan laba kuartalannya untuk pertama kalinya dalam dua tahun karena boikot Gaza

Baca Selengkapnya

2023, PT Freeport Indonesia Catat Laba Rp 48,79 Triliun dan Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda Papua

6 hari lalu

2023, PT Freeport Indonesia Catat Laba Rp 48,79 Triliun dan Setor Rp 3,35 Triliun ke Pemda Papua

PT Freeport Indonesia berhasil memproduksi tembaga 1,65 miliar pound serta 1,97 juta ounces emas dan meraup laba bersih Rp 48,79 triliun pada 2023.

Baca Selengkapnya

BTPN Syariah Laporkan Laba Bersih Rp 264 M pada Kuartal I 2024

7 hari lalu

BTPN Syariah Laporkan Laba Bersih Rp 264 M pada Kuartal I 2024

PT Bank BTPN Syariah Tbk. melaporkan laba bersih sebesar Rp 264 miliar pada kuartal I 2024 atau turun Rp 161 miliar yoy.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

8 hari lalu

Laba Bersih BTN Syariah Meroket 56 Persen menjadi Rp 164,1 Miliar

BTN Syariah membukukan laba bersih kuartal I 2024 mencapai Rp 164,1 miliar atau tumbuh 56,1 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Bank Jago Bukukan Laba Bersih Rp 22 Miliar per Kuartal I 2024

8 hari lalu

Bank Jago Bukukan Laba Bersih Rp 22 Miliar per Kuartal I 2024

Dana pihak ketiga Bank Jago tumbuh 42 persen secara tahunan atau year-on-year (yoy).

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

8 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Pegadaian Raih Laba Rp.1,4 Triliun di Kuartal I/2024

9 hari lalu

Pegadaian Raih Laba Rp.1,4 Triliun di Kuartal I/2024

Kinerja memuaskan ini merupakan kado indah untuk Pegadaian yang telah genap berusia 123 tahun.

Baca Selengkapnya