Perbandingan Sponsor Formula E Jakarta dengan MotoGP Mandalika

Jumat, 3 Juni 2022 13:29 WIB

Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) di kawasan Ancol, Jakarta. (twitter/@FIAFormulaE)

TEMPO.CO, Jakarta - Kompetisi balap mobil listrik Formula E Jakarta 2022 akan resmi digelar pada Sabtu besok, 4 Juni 2022. Tercatat sebanyak 30 perusahaan swasta lokal maupun global sebagai sponsor perhelatan akbar itu.

Formula E adalah ajang balap berskala dunia ke-2 Indonesia, setelah gelaran MotoGP diadakan di Sirkuit Mandalika pada Maret 2022.

Meski demikian, hampir tak terlihat perusahaan pelat merah yang menjadi sponsor pada kegiatan Formula E Jakarta. Hal ini terutama bila dibandingkan saat MotoGP digelar, banyak sponsor BUMN yang terlibat.

Berikut perbandingan daftar sponsor dua ajang tersebut.

Daftar Sponsor Formula E Jakarta 2022:

  1. Indosat Ooredoo Hutchison Powered by Ericsson
  2. MS Glow for Men
  3. Bank Artha Graha International
  4. Erafon
  5. Electronic City
  6. Bank DKI
  7. Discovery Hotel
  8. J Water
  9. Grab
  10. Realme
  11. PT Anugerah Utama Multifinance
  12. Teh Botol Sosro
  13. PT Central Omega Resource Tbk
  14. Paprika
  15. Walking Drum
  16. Coca Cola
  17. Gulavit
  18. Media Plaza
  19. Enesis
  20. Nescafe
  21. Krisbow
  22. PT Proline Finance Indonesia
  23. Waste for Changes
  24. Bank China Construction Tbk
  25. Hyundai
  26. Sony
  27. Samsung
  28. Sharo
  29. LG
  30. PT BMW Indonesia
Advertising
Advertising

<!--more-->

Daftar sponsor MotoGP Mandalika:

  1. PT Pertamina (Persero)
  2. PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk
  3. PT Telekomunikasi Seluler (Telkomsel)
  4. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk
  5. PT Bank Mandiri (Persero) Tbk
  6. PT PGN Tbk
  7. PT GoTo Gojek Tokopedia
  8. PT PP (Persero)
  9. Aprilia Indonesia
  10. Astra Honda Motor
  11. J&T Express
  12. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk
  13. TDR High Performance Technology
  14. RCB (Racing Boy)
  15. KYT Helmet

Namun meski kurang mendapatkan bantuan dari perusahaan BUMN, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan optimistis seluruh persiapan yang dikerjakan oleh pihak penyelenggara telah berjalan dengan lancar dan mulus.

“Persiapan berjalan dengan lancar dan tiga hari menjelang pelaksanaan, bisa dikatakan seluruh persiapan sudah selesai,” ujar Anies dalam keterangan resmi, Rabu, 1 Juni 2022.

Anies juga menyatakan sebanyak 22.000 penonton akan hadir dalam gelaran Formula E Jakarta yang akan dilaksanakan pada esok hari.

Pihak penyelenggara Formula E sebelumnya memastikan BUMN tidak terlibat sebagai sponsor dalam ajang balap mobil yang akan berlangsung di Ancol, Jakarta Utara. Saat ini, Jakarta E-Prix mengantongi 30 dukungan dari swasta maupun BUMD.

Vice Managing Director Jakarta E-Prix Gunung Kartiko menjelaskan dukungan sponsor Formula E sangat membantu. Sponsor Formula E terdiri atas berbagai bidang usaha, mulai bank, produk perawatan kulit, perusahaan teknologi, hingga perhotelan.

“Kami tentunya berterima kasih kepada para sponsor, karena dukungan mereka tentu akan sangat berkontribusi atas suksesnya ajang Jakarta E-Prix ini,” ujar dia.

Selain puluhan sponsor lokal, kata Gunung, ada sejumlah sponsor global yang dibawa pihak Formula E Operation (FEO) untuk mendukung acara Jakarta E-Prix 2022. Sponsor global tersebut hadir di semua balapan di berbagai negara. “Untuk nama-nama sponsor globalnya bisa di cek langsung di situs fiaformulae.com,” tutur Gunung.

<!--more-->

Sementara itu, Menteri BUMN Erick Thohir menyebutkan alasan perusahaan pelat merah tidak menjadi sponsor dalam perhelatan balap mobil listrik Formula E. Ia mengatakan BUMN sudah terlibat di pelbagai agenda.

"Kita partisipasi di banyak tempat, ada G20, ada juga beberapa event yang ditugaskan," kata Erick, Kamis, 2 Juni 2022.

Sementara itu, Staf Khusus Bidang Komunikasi Menteri BUMN, Arya Sinulingga, menampik kabar yang menyebut kementeriannya telah menghambat kerja sama sponsor antara perusahaan pelat merah dan penyelenggara Formula E.

Staf Erick Thohir tersebut menyesalkan pernyataan beberapa pihak yang menilai BUMN tidak mendukung kegiatan balap mobil listrik internasional ini.

“Pernyataan itu tidak benar karena tak ada kebijakan menghambat sponsorship bagi event yang dimaksud. Bahkan PT Indosat Tbk (Indosat Ooredoo Hutchison), yang sebagian sahamnya turut dimiliki BUMN, telah menjadi salah satu perusahaan yang mendukung acara tersebut,” kata Arya dalam keterangannya kepada wartawan, Jumat, 3 Juni 2022.

Arya mengatakan Kementerian BUMN telah menerima informasi bahwa sebagian dari korporasi di bawah BUMN menerima proposal sponsorship dari panitia penyelenggara Jakarta E-Prix 2022. Namun proposal itu baru disorongkan sebulan sebelum agenda balap mobil digelar.

Padahal, menurut Arya, dalam mendukung agenda besar dan berskala internasional, BUMN memerlukan waktu untuk melakukan proses pengkajian sponsorship. “Termasuk juga melakukan pengkajian secara kelayakan bisnis dan model kerjasama agar memenuhi prinsip good corporate governance (GCG),” kata dia.

BISNIS | ANTARA | MOH. KHORY ALFARIZI | FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Baca: Cerita Patrick Walujo tentang Awal Mula Gojek Harus Bakar Uang

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

4 jam lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

1 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

1 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

1 hari lalu

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Kartika Wirjoatmodjo menjelaskan keterlibatan Kementerian BUMN dalam proyek percepatan swasembada gula dan bioetanol.

Baca Selengkapnya

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

2 hari lalu

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

Kadin Indonesia Komite Tiongkok, disingkat KIKT inisiasi beri dukungan finansial untuk Timnas Indonesia sejumlah Rp 23 miliar kepada Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

2 hari lalu

Gelar Nobar Laga Semifinal Piala Asia U-23 2024, BIN Sebut Perjalanan Timnas U-23 Indonesia Luar Biasa

Setelah gagal ke final Piala Asia U-23 2024 usai dikalahkan Uzbekistan, timnas U-23 Indonesia kejar posisi ketiga demi tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

2 hari lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Irak di Perebutan Posisi 3 Piala Asia U-23 2024 Kamis 2 Mei, Kejar Tiket ke Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memotivasi timnas U-23 Indonesia usai kalah di semifinal Piala Asia U-23 2024 untuk kejar tiket Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

BNI Telah Salurkan Kredit hingga Rp 695,16 Triliun per Kuartal I 2024

2 hari lalu

BNI Telah Salurkan Kredit hingga Rp 695,16 Triliun per Kuartal I 2024

Tiga bulan pertama 2024, kredit BNI utamanya terdistribusi ke segmen kredit korporasi swasta.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

2 hari lalu

Erick Thohir Angkat Semangat Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Kalah dari Uzbekistan: Mau Nyerah atau Fight Back?

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan motivasi kepada pemain Timnas U-23 Indonesia agar tidak menyerah usai kalah 0-2 dari Uzbekistan.

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

3 hari lalu

Erick Thohir Terbang ke Doha, Pengusaha Patungan Beri Bonus Rp23 M untuk Timnas U-23

Sejumlah pengusaha, yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT), mengumpulkan dana Rp23 milar untuk Timnas U-23.

Baca Selengkapnya