Jokowi Janji ke Pengusaha: Awasi Kebijakan 40 Persen Anggaran Belanja untuk UMKM
Reporter
Fajar Pebrianto
Editor
Ali Akhmad Noor Hidayat
Senin, 11 April 2022 16:42 WIB
Mardan pun berharap kebijakan ini bisa berjalan sesuai dengan keinginan Jokowi. "Itu akan disambut sama pengurus-pengurus daerah maupun pengusaha-pengusaha yang ada di Indonesia," kata dia.
Selain itu, kata Mardani, Jokowi juga menyarankan agar pengusaha muda di HIPMI untuk selalu beradaptasi dengan situasi yang tidak terduga. Saran diberikan karena Jokowi bercerita banyak program pemerintah yang terkendala karena Covid-19 maupun perang.
Jokowi, kata Mardani, mencontohkan ekspor nikel dari dulu hanya bahan baku, kini menjadi bahan setengah jadi atau bahan baku baterai. Jokowi menyebut kebijakan hilirisasi semacam ini akan terus berlanjut ke mineral lainnya.
Sehingga, upaya hilirisasi ini bisa membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Indonesia. "Harusnya disambut sama pengusaha pengusaha muda Indonesia, khususnya HIPMI, agar bisa berjalan," kata Mardani menceritakan pesan Jokowi.
BACA: Jokowi Bagikan Bantuan Tunai pada Pedagang Pasar Penfui
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu