Sandiaga: MotoGP Mandalika Harus Memberi Dampak Signifikan Perekonomian

Sabtu, 19 Maret 2022 17:24 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno (tengah) didampingi Managing Director Dorna Sports Carlos Ezpeleta (kiri) dan teknisi tim Gresini Racing (kanan) di garasi tim Gresini Racing di Sirkuit Pertamina Mandalika, Lombok, NTB, 10 Febriaro 2022. ANTARA/Aditya E.S. Wicaksono

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahudin Uno, menyatakan perhelatan Pertamina Grand Prix of Indonesia yang digelar di Mandalika International Street Circuit harus menjadi kebangkitan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif serta mendukung momentum pemulihan.

"MotoGP Mandalika 2022 harus memberikan dampak yang signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi," kata Sandiaga Uno saat dikonfirmasi tim Media Center Indonesia (MCI) MotoGP Mandalika 2022, Sabtu 19 Maret 2022.

Ia mengharapkan kehadiran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dapat mendukung pemberdayaan pelaku usaha, khususnya pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) lokal.

"Kita harus pastikan MotoGP ini membawa optimisme kebangkitan, dan kita terus rawat momentum dari kepulihan ekonomi kita," katanya.

Menurut dia, pemerintah telah menjalankan berbagai program dalam memberdayakan UMKM lokal, dengan memberikan pelatihan dan peningkatan kompetensi, sehingga dapat memperkuat daya tarik bagi wisatawan.

<!--more-->

"Kita harus dapat menghadirkan produk-produk berkualitas yang tentunya bisa menjadi momentum kebangkitan ekonomi kita," katanya.

Dalam mempromosikan produk ekonomi kreatif, Kemenparekraf melalui Deputi Bidang Pemasaran juga mengadakan showcasing produk ekonomi kreatif melalui “Planogram Goes to Mandalika” di tempat yang sama.

Melalui program ini, wisatawan dapat membeli produk-produk ekonomi kreatif dengan melakukan pindai pada barcode yang tersedia di tiap produk.

"Terdapat 300 produk yang terdiri dari subsektor fesyen, kriya, dan kuliner dalam Planogram Goes to Mandalika," katanya.

MotoGP Indonesia merupakan seri kedua dari Kejuaraan Dunia 2022 setelah sebelumnya seri pertama berlangsung di Qatar pada awal Maret 2022. Di seri pertama, pembalap asal Italia dari tim Gresini Racing, Enea Bastianini berhasil meraih tempat pertama.

Gresini Racing juga merupakan tim balap yang berkolaborasi dengan Kemenparekraf untuk mempromosikan pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia, sehingga logo Wonderful Indonesia terpasang pada bagian sayap depan dari motor milik pembalap Ducati Gresini Racing.

BACA: Usai MotoGP, Hunian Hotel di Gili untuk Turis Asing Naik hingga 40 Persen

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Anggaran Makan Bergizi Gratis Rp7.500? Gibran: untuk Generasi Muda Tidak Boleh Pelit

5 jam lalu

Anggaran Makan Bergizi Gratis Rp7.500? Gibran: untuk Generasi Muda Tidak Boleh Pelit

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menilai anggaran Rp7.500 per porsi tidak cukup untuk program makan bergizi gratis

Baca Selengkapnya

Berita MotoGP: Joan Mir Perpanjang Kontrak di Repsol Honda hingga 2026

7 jam lalu

Berita MotoGP: Joan Mir Perpanjang Kontrak di Repsol Honda hingga 2026

Pembalap MotoGP Joan Mir memperpanjang kontraknya dengan tim pabrikan Honda Racing Corporation (HRC/Repsol Honda) selama dua musim.

Baca Selengkapnya

Memperluas Operasional Bisnis, Shopee Bantu UMKM dan Tekan Angka Pengangguran

19 jam lalu

Memperluas Operasional Bisnis, Shopee Bantu UMKM dan Tekan Angka Pengangguran

Dalam beberapa tahun terakhir, Shopee aktif memperluas operasional bisnis di Kota Solo demi mendukung ekosistem ekonomi digital daerah

Baca Selengkapnya

Jadi Portofolio Kredit UMKM Terbesar di Indonesia, Bukti BRI Topang Perekonomian Nasional

23 jam lalu

Jadi Portofolio Kredit UMKM Terbesar di Indonesia, Bukti BRI Topang Perekonomian Nasional

Salah satu bentuk komitmen BRI dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional yakni dengan tetap mendorong penciptaan lapangan pekerjaan khususnya pada segmen UMKM melalui penyaluran kredit yang berkualitas.

Baca Selengkapnya

HIPMI Berharap Ada Skema Pembiayaan Pengusaha Menengah Rp 100 Miliar

1 hari lalu

HIPMI Berharap Ada Skema Pembiayaan Pengusaha Menengah Rp 100 Miliar

HIPMI berharap adanya skema pembiayaan hingga Rp 100 miliar untuk pelaku usaha menengah.

Baca Selengkapnya

Penjabat Gubernur Heru Manfaatkan Setiap Acara demi Kemajuan UMKM Jakarta

1 hari lalu

Penjabat Gubernur Heru Manfaatkan Setiap Acara demi Kemajuan UMKM Jakarta

Jakarta Enterpreneur sebagai penyempurnaan dari Jakpreneur memberi fasilitas lengkap untuk membantu UMKM. Mulai dari pendaftaran, pelatihan, hingga permodalan.

Baca Selengkapnya

Penyaluran Kredit dan Dana Pihak Ketiga 'Double Digit', BRI Cetak Laba Rp29,90 Triliun

2 hari lalu

Penyaluran Kredit dan Dana Pihak Ketiga 'Double Digit', BRI Cetak Laba Rp29,90 Triliun

BRI dapat menjaga rasio kredit bermasalah (NPL) di kisaran 3,05 persen

Baca Selengkapnya

BRI Group Catat Laba Rp29,9 Triliun per Akhir Kuartal II 2024

2 hari lalu

BRI Group Catat Laba Rp29,9 Triliun per Akhir Kuartal II 2024

Hingga akhir kuartal II 2024, penyaluran kredit BRI tercatat Rp1.336,78 triliun atau tumbuh 11,20 persen secara tahunan atau year-on-year (yoy).

Baca Selengkapnya

BCA Salurkan Kredit Rp850 Triliun di Semester I 2024, Naik 15,5 Persen

2 hari lalu

BCA Salurkan Kredit Rp850 Triliun di Semester I 2024, Naik 15,5 Persen

BCA dan entitas anak membukukan total kredit Rp 850 triliun pada paruh pertama 2024, meningkat 15,5 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Sempat Membantah BPOM Akhirnya Tarik Roti Okko, Sandiaga Sebut Golden Visa untuk Menstimulus Investasi di IKN

2 hari lalu

Terpopuler: Sempat Membantah BPOM Akhirnya Tarik Roti Okko, Sandiaga Sebut Golden Visa untuk Menstimulus Investasi di IKN

BPOM memerintahkan penarikan roti bermerek Okko dari pasaran usai temuan unsur natrium dehidroasetat sebagai bahan tambahan pangan pada produk itu.

Baca Selengkapnya