Menkop: Bank Harus Bidik UMKM Potensial Untuk Naik Kelas

Selasa, 8 Februari 2022 18:05 WIB

INFO BISNIS – Pemerintah dan berbagai pihak melakukan beragam upaya dan strategi untuk mendorong produk UMKM agar sanggup bersaing dan menembus pasar global. Namun, biasanya UMKM memiliki keterbatasan pada akses pasar, modal, hingga branding. Masalah tersebut menjadi kendala untuk menembus ekspor.

Demi meningkatkan daya saing UMKM di pasar global, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) turut melakukan berbagai upaya. Bank pelat merah ini berfokus pada penciptaan ekosistem yang produktif. Ekosistem ini kemudian dihubungkan dengan berbagai platform digital yang disiapkan BNI. Dengan begitu, bisa membuat interlink antar-ekosistem UMKM, dan mampu menjawab permintaan-permintaan besar, termasuk untuk ekspor.

Menteri Koperasi dan UMKM, Teten Masduki mengapresiasi langkah-langkah yang telah dilakukan BNI, sebagai bank yang ditugaskan untuk memfasilitasi peningkatan ekspor. Dia mengatakan Indonesia memiliki banyak UMKM dengan produk bagus dan permintaan pasar yang potensial termasuk untuk ekspor. Sayangnya, banyak yang kesulitan mendapatkan modal untuk perluasan usaha atau modernisasi teknologi produksinya.

“Mestinya bank membidik UMKM yang potensial ini untuk diberikan pembiayaan, dan BNI termasuk yang ditugaskan untuk memfasilitasi peningkatan ekspor,” kata Teten, Selasa, 8 Februari 2022.

Ia menjelaskan, produk UMKM yang banyak diminati di pasar ekspor antara lain furnitur, home decor, kuliner, natural ingredients, dan sumber daya laut. Sektor-sektor ini menurut Teten bisa lebih ditingkatkan, sehingga UMKM bisa naik kelas dan menembus pasar global.

Advertising
Advertising

Deputi Bidang Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM, Eddy Satriya juga mengapresiasi langkah yang telah dilakukan BNI yang sejalan dengan tujuan pemerintah dalam meningkatkan ekspor UMKM. Terlebih, pelaku UMKM membutuhkan pendampingan dan peningkatan kelas untuk bisa memenangkan persaingan di kancah global.

“Yang dilakukan sangat sejalan, dan sangat bagus mengingat UMKM kita sangat banyak jumlahnya. Kemampuan APBN dan APBD terbatas, jadi keberadaan BNI dengan program tersebut sangat membantu proses pendampingan dan peningkatan kelas UMKM,” kata Eddy.

Dia menuturkan BNI juga termasuk bank pelat merah yang proaktif mendukung program Pasar Digital (PaDi) UMKM. BNI pun terus memperbesar pengadaan barang dan jasanya dari para pelaku UMKM. BNI juga berfokus pada pengembangan potensi pasar di luar negeri dengan BNI Xpora.

Sebelumnya, Direktur Utama BNI, Royke Tumilaar mengatakan pihaknya menyiapkan berbagai solusi perbankan dengan beragam program pembinaan dan pendampingan. Misalnya BNI Xpora, program ini ditujukan untuk mengoptimalkan pekerja migran sekaligus diaspora Indonesia yang jumlahnya mencapai 8 juta. Dalam program ini, BNI mendukung pekerja migran serta diaspora untuk menjadi agen pembangunan bagi pelaku UMKM dalam negeri.

"BNI pun aktif mendorong pelaku UMKM dalam negeri untuk membangun kapabilitas serta kapasitas usahanya dalam menjawab permintaan luar negeri dengan 7 Xpora Hub yang tersebar di Sumatera, Jawa, Bali, dan Sulawesi," ujar Royke. (*)

Berita terkait

Pertamina Berikan Kado Terbaik untuk Kebangkitan UMKM di Indonesia

1 hari lalu

Pertamina Berikan Kado Terbaik untuk Kebangkitan UMKM di Indonesia

PT Pertamina (Persero) memberikan kado istimewa bagi kebangkitan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Telkom Mudahkan UMKM Jangkau Pasar B2B PaDi

13 Maret 2024

Telkom Mudahkan UMKM Jangkau Pasar B2B PaDi

UMKM hadirkan sistem pembayaran yang efisien untuk transaksi yang lebih mudah.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Pelestarian Batik Indonesia

4 Maret 2024

Bamsoet Dorong Pelestarian Batik Indonesia

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, mengapresiasi The Diplomat Tailor and Batik Gallery yang melibatkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dalam memproduksi beragam fashion batik.

Baca Selengkapnya

Puji Produk Nasabah PNM Mekaar, Jokowi Tertarik Kerupuk Mama Muda

23 Februari 2024

Puji Produk Nasabah PNM Mekaar, Jokowi Tertarik Kerupuk Mama Muda

Produk nasabah PNM Mekaar, Kerupuk Rajungan merek Mama Muda diapresiasi Presiden Joko Widodo karena kemasannya yang menarik.

Baca Selengkapnya

Jenis dan Contoh UMKM di Indonesia yang Banyak Diminati

3 Februari 2024

Jenis dan Contoh UMKM di Indonesia yang Banyak Diminati

Keberadaan UMKM di Indonesia kian meningkat karena memiliki daya tarik tersendiri. Pahami jenis dan contoh UMKM di Indonesia yang banyak diminati.

Baca Selengkapnya

Bisnis TikTok dan Tokopedia Bergabung, GoTo Klaim Mayoritas Penjual adalah Pelaku UMKM

11 Desember 2023

Bisnis TikTok dan Tokopedia Bergabung, GoTo Klaim Mayoritas Penjual adalah Pelaku UMKM

TikTok resmi bermitra dengan PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO). Melalui kerja sama ini, TikTok Shop Indonesia akan dikombinasikan dengan e-commerce Tokopedia. GoTo pun mengklaim penggabungan bisnis ini membuat mayoritas pedagang di Tokopedia berasal dari pelaku usaha mikro, kecil dan menengah.

Baca Selengkapnya

BNI Siapkan Dana Tunai Rp22,02 Triliun untuk Kebutuhan Natal dan Tahun Baru

9 Desember 2023

BNI Siapkan Dana Tunai Rp22,02 Triliun untuk Kebutuhan Natal dan Tahun Baru

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI menyatakan siap mencukupi kebutuhan transaksi masyarakat selama periode Hari Raya Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.

Baca Selengkapnya

Mitra Binaan BRI Meriahkan Bazaar UMKM di Sarinah Hingga 3 Desember

1 Desember 2023

Mitra Binaan BRI Meriahkan Bazaar UMKM di Sarinah Hingga 3 Desember

Upaya nyata dalam mendorong pelaku UMKM terus ditunjukkan oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk

Baca Selengkapnya

Pemeran UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR, BRI Gandeng 700 UMKM

22 November 2023

Pemeran UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR, BRI Gandeng 700 UMKM

Tahun ini, BRI akan menyelenggarakan UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR untuk yang kelima kalinya.

Baca Selengkapnya

Berapa Kode Transfer BNI? Ini Informasi dan Cara Penggunaannya

21 November 2023

Berapa Kode Transfer BNI? Ini Informasi dan Cara Penggunaannya

Kode transfer BNI terdiri dari tiga angka, yakni 009. Kode ini dapat ditemukan pada buku tabungan. Berikut ini informasi lengkap cara penggunaannya.

Baca Selengkapnya