Ridwan Kamil Usulkan Jalan Tol Parabon

Jumat, 4 Februari 2022 17:33 WIB

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (kanan) bersama istri Atalia Praratya meninjau terowongan pada proyek Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) di Jawa Barat, Senin, 10 Januari 2022. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

TEMPO.CO, Bandung -Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil akan mengusulkan pembangunan jalan tol baru di Jawa Barat yang menghubungkan Pelabuhan Patimban, Indramayu, dan Cirebon. “Parabon sementara namanya, sedang kita konsepkan,” kata dia, dikutip dari rekaman wawancara yang diperoleh dari Humas Pemprov Jawa Barat, Jumat, 4 Februari 2022.

Ridwan Kamil mengatakan saat ini sedikitnya ada 9 jalan tol yang tengah dibangun di Jawa Barat. Diantaranya ada yang akan rampung tahun ini, dan ada juga yang baru dimulai konstruksinya.

Misalnya Jalan Tol Cisumdawu misalnya belum lama baru dibuka salah satu ruasnya. Lainnya rencana Jalan Tol Cigatas dari Bandung menuju Cilacap, serta jalan tol Bocimi yang menghubungkan Bogor-Cianjur-Sukabumi.

“Ada sembilan jumlahnya banyak sekal. Kalau nanti Parabon jadi, dan itu direncanakan, berarti itu ruas jalan tol ke-10,” kata dia.

Mantan Wali Kota Bandung ini mengatakan, penambahan infrastruktur yang menjadi daya tarik investasi di Jawa Barat. “Ini yang membuat investasi di Jawa Barat selalu nomor satu karena dianggap infrastrukturnya selalu bertambah baik, bertambah banyak. Sehingga menguatkan keyakinan bahwa ekonomi di Jawa Barat sangat luar biasa,” kata dia.

Advertising
Advertising

Ridwan Kamil hari ini meresmikan Kapten Piere Tendean, yakni jalan penghubung Cirebon dan Brebes. Jalan sepanjang 1,2 kilometer tersebut dilebarkan dari asalnya hanya 6 meter menjadi lebar 10-12 meter. Proyek jalan yang melewati di atas Sungai Cisanggarung tersebut menghabiskan dana Rp 9,7 miliar. “Dengan ini Insya Allah ekonomi Jabar-Jateng akan terus meningkat,” kata dia.

Ia menyebutkan sejumlah infrastruktur lagi akan dibangun di Cirebon. Diantaranya perbaikan Terminal Ciledug, dan pengembangan kampus ITB Cirebon. “Khusus untuk Cirebon banyak program bantuan, salah satunya adalah tahun ini Rp 60 miliar, kita akan membangun Terminal Ciledug,” kata dia.

Wakil Bupati Brebes Narjon menyampaikan terima kasih. “Semoga dengan peresmian ini menambah semangat dan menambah kesejahteraan kami, masyarakat Brebes yang menggunakan angkut barang seperti tanaman bawang merah yang menuju ke Cirebon, Kuningan dan daerah-daerah lain. Termasuk hasil bumi dari kecamatan Losari dan sekitarnya,” kata dia, Jumat, 4 Februari 2022.

Baca Juga: Di Depan Jokowi, Edy Rahmayadi Cerita Sri Mulyani Sulit Kucurkan Duit untuk Tol

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Prakiraan Cuaca Sepekan Jawa Barat, BMKG: Potensi Hujan Sedang Hingga Lebat Hanya 4 Hari

8 jam lalu

Prakiraan Cuaca Sepekan Jawa Barat, BMKG: Potensi Hujan Sedang Hingga Lebat Hanya 4 Hari

Ada beberapa faktor yang berpengaruh terhadap pembentukan awan atau terjadinya hujan di sebagian wilayah Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

11 jam lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

1 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

1 hari lalu

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

BMKG mencatat 106 kali gempa di Jawa Barat pada April 2024. Dari 6 guncangan yang terasa, gempa Garut M6,2 jadi yang paling besar.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

2 hari lalu

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

Ketua DPP Golkar Dave Laksono mengatakan saat ini Ridwan Kamil memiliki dua surat tugas untuk Pilkada Jakarta dan Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

2 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

3 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

3 hari lalu

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat memprakirakan 52,1 persen wilayah berkategori hujan rendah.

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

4 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

4 hari lalu

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

PAN juga telah menyiapkan sejumlah alternatif nama apabila nantinya Golkar menginginkan nama lain. Ada Eko Patrio dan Lula Kamal.

Baca Selengkapnya