Cerita Penghobi Gambar Jual Animasi NFT di Hicetnunc, Untung 50 Kali Lipat

Minggu, 16 Januari 2022 15:53 WIB

Beberapa animasi buatan Adam Prireza yang dijual sebagai produk NFT di platform Hicetnunc.art. Dok: Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Modal Adam Prireza kembali 50 kali lipat setelah menjual gambar desain dan animasi non-fungible token (NFT) ke platform Hicetnunc.art. Dalam tiga bulan, penghobi gambar, desainer, sekaligus jurnalis ini mengantongi 102 koin Tezos, padahal modal awalnya hanya 2 koin.

“Sejauh ini baru minting 16 karya di platform Hicetnunc.art. Sebagian besar sekarang dijual di secondary market karena sudah sold out di primary market,” ujar Adam saat dihubungi pada Jumat petang, 14 Januari 2022.

Adam mengatakan keuntungan yang ia peroleh belum sebesar teman-teman sekomunitas gambarnya. Sebab, jumlah karya yang dia minting masih terbatas. Adapun minting adalah proses mengubah karya digital menjadi koleksi kripto di blockchain.

Bila dikonversi dalam rupiah, keuntungan yang ia dapat ini setara dengan Rp 13 juta. Untuk memasarkan gambarnya, Adam menggunakan media sosial Twitter. Ini dia anggap sebagai salah satu proses terpenting dalam menjual gambar NFT.

Sebab, promosi melalui Twitter dianggap lebih efektif lantaran ekosistem NFT ada di platform media sosial itu. Adam memanfaatkan utas bernama "Shilling”. Utas ini biasanya menjadi tempat para pemilik karya atau artis mempromosikan gambarnya.

Lewat utas tersebut, para artis bakal menuliskan contoh karya mereka lengkap dengan alamat situs atau gambar yang sudah diunggah di platform pilihannya. “Mayoritas pembelinya orang asing. Mereka aktif di NFT sebagai kolektor. Namun saya belum menemukan pasar khusus karena baru mulai,” ujarnya.
<!--more-->
Melihat potensi keuntungan yang besar, Adam memiliki rencana untuk terus menjual gambarnya sebagai produk NFT. Saat ini ia berfokus menggambar animasi beraliran surealisme yang memainkan warna-warna kontras.

“Karena dasarnya saya suka gambar, jadi daripada diunggah di Instagram saja, mending saya jual di marketplace sebagai produk NFT,” katanya.

Kementerian Komunikasi dan Informatika sebelumnya mengingatkan agar masyarakat merespons maraknya NFT dengan bijak. Platform-platform penjualan produk NFT diharapkan bisa dimanfaatkan dengan baik.

Peringatan ini muncul setelah penjualan gambar sebagai produk NFT kian populer. Beberapa waktu lalu, seorang mahasiswa semester akhir di Semarang, Sultan Gustaf AL Ghozali alias Ghozali Everyday, meraup keuntungan sampai Rp 1,5 miliar karena menjual swafotonya di platfrom OpenSea.

“Agar masyarkat dapat merespons tren transaksi ini dengan lebih bijak sehingga potensi ekonomi dari pemanfaatan NFT tidak menimbulkan dampak negatif maupun melanggar hukum, serta terus meningkatkan literasi digital agar semakin cakap dalam memanfaatkan teknologi digital secara produktif, dan kondusif,” ujar Juru Bicara Kementerian Kominfo, Dedy Permadi.

Kementerian juga mengingatkan agar penyedia platfom transaksi NFT memastikan situsnya tidak memfasilitasi penyebaran konten yang melanggar peraturan perundang-undangan. Pelanggaran yang dimaksud ialah konten yang berupa pelindungan data pribadi hingga pelanggaran hak kekayaan intelektual.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Baca juga: Jual Gambar di NFT Makin Populer, Kominfo Beri Rambu-rambu Agar Masyarakat Bijak

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

1 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Kisah Komikus Jepang Sindir Indonesia Lebih Pilih Cina 6 Tahun Lalu

1 hari lalu

Kereta Cepat Jakarta-Surabaya, Kisah Komikus Jepang Sindir Indonesia Lebih Pilih Cina 6 Tahun Lalu

Jauh sebelum wacana kereta cepat Jakarta-Surabaya, ada komikus yang pernah sindir Indonesia lebih pilih Cina dari pada Jepang.

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

2 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

5 hari lalu

PM Australia Sebut Elon Musk Miliarder Sombong Gara-gara Tolak Hapus Unggahan di X

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese menyebut Elon Musk sebagai miliarder sombong karena tak mau menghapus unggahan di media sosial X.

Baca Selengkapnya

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

7 hari lalu

Terkini: Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga Senin, Sri Mulyani Siapkan Strategi Jaga Rupiah

Penutupan Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Sulawesi Utara diperpanjang hingga Senin, 22 April 2024 akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

PLN: Transaksi di SPKLU Naik Lima Kali Lipat Selama Arus Mudik 2024

7 hari lalu

PLN: Transaksi di SPKLU Naik Lima Kali Lipat Selama Arus Mudik 2024

PT PLN (Persero) mencatat transaksi di stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) naik lima kali lipat saat arus mudik dan arus balik Lebaran.

Baca Selengkapnya

Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

8 hari lalu

Seorang Pria Bakar Diri di Luar Gedung Pengadilan Saat Trump Disidang

Seorang pria membakar dirinya di luar gedung pengadilan New York tempat persidangan uang tutup mulut bersejarah Donald Trump.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Usulkan Biaya Langgan bagi Pengguna X Baru, Ini Alasannya

12 hari lalu

Elon Musk Usulkan Biaya Langgan bagi Pengguna X Baru, Ini Alasannya

Elon Musk, CEO platform media sosial X, pada Senin mengusulkan biaya langganan bagi pengguna baru

Baca Selengkapnya

Intip Promo Lebaran Package Richeese Factory dan KFC Bucket Hampers

18 hari lalu

Intip Promo Lebaran Package Richeese Factory dan KFC Bucket Hampers

Dalam rangka semarak Lebaran, Richeese Factory mengeluarkan promo Lebaran Package, sedangkan KFC punya paket KFC Bucket Hampers.

Baca Selengkapnya

Setelah Anjlok Kemarin, IHSG Kini Menguat di Level 7,226,9

24 hari lalu

Setelah Anjlok Kemarin, IHSG Kini Menguat di Level 7,226,9

Setelah turun dalam kemarin, Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG berhasil menguat di sesi pertama hari ini. IHSG menutup sesi di level 7,226,9 atau naik 0.83 persen.

Baca Selengkapnya