Juda Agung dan Aida Budiman Resmi Dilantik Jadi Deputi Gubernur BI

Kamis, 6 Januari 2022 10:35 WIB

Calon Deputi Gubernur Bank Indonesia Juda Agung saat mengikuti uji kelayakan dan kepatutan dengan Komisi XI DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 30 November 2021. Komisi XI DPR RI menggelar uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test dua nama calon Deputi Gubernur Bank Indonesia. TEMPO/M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Juda Agung dan Aida S. Budiman resmi dilantik menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia yang baru. Keduanya resmi menjabat Deputi Gubernur BI usai mengikuti upacara sumpah jabatan di hadapan Ketua Mahkamah Agung Muhammad Syarifuddin pada hari ini, Kamis, 6 Janauri 2021.

"Berdasarkan surat Keputusan Presiden Nompor 147/P Tahun 2021, saudara Juda Agung dan saudari Aida S. Budiman telah diangkat sebaga Deputi Gubernur Bank Indonesia," kata Syarifuddin dalam pidato pengantar sumpah jabatan yang ditayangkan secara virtual.

Selanjutnya, Juda dan Aida membacakan sumpah jabatan. Kedua bersumpah tidak akan memberikan janji atau sesuatu apapun secara langsung maupun tidak langsung atas jabatan deputi yang mereka pegang.

Kedua, mereka bersumpah tidak akan menerima janji atau pemberian dalam bentuk apapun dari siapapun juga. Ketiga, kedua bersumpah akan melaksanakan tugas dan kewajiban deputi ini dengan sebaik-baiknya dan penuh rasa tanggung jawab.

"Saya bersumpah bahwa saya akan setia terhadap negara, konstitusi, dan haluan negara," demikian bunyi sumpah terakhir yang mereka ucapkan.

Sebelumnya, Juda Agung menjabat sebagai Asisten Gubernur sekaligus Kepala Kebijakan Makroprudensial BI. Ia pun menggantikan Deputi Gubernur BI Sugeng. Sementara Aida sebelumnya menjabat sebagai Asisten Gubernur sekaligus Kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter BI bakal menggantikan Deputi Gubernur BI Rosmaya Hadi.

Keppres 147 ini sekaligus menetapkan pemberhentian Sugeng dan Rosmaya yang masa jabatannya berakhir pada 6 Januari ini. Selain itu, Juda dan Aida dipilih menjadi Deputi Gubernur setelah Dewan Perwakilan Rakyat secara aklamasi resmi memutuskan penetapan keduanya dalam rapat paripurna.

Wakil Ketua Komisi Keuangan DPR Dolfie O.F.P membacakan hasil pembahasan calon deputi Gubernur BI dalam rapat tersebut. Dia menyebutkan bahwa komisi yang membidangi keuangan dan perbankan itu memutuskan secara aklamasi penetapan Juda dan Aida sebagai calon Deputi Gubernur BI periode 2022-2027.

"Setelah mendengarkan masukan, saran, dan pendapat dari seluruh fraksi, rapat internal Komisi XI DPR RI memutuskan secara aklamasi dan menetapkan Saudara Juda Agung dan Saudari Aida S. Budiman sebagai Deputi Gubernur Bank Indonesia Periode 2022-2027," sebagaimana dikutip dari Laporan Komisi XI DPR RI kepada sidang dewan, Selasa, 7, Desember 2021.

FAJAR PEBRIANTO

Baca juga: 4 Hal Soal 1,2 Miliar Liter Minyak Goreng Subsidi Akan Digelontorkan 6 Bulan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

1 hari lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

1 hari lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

1 hari lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Tak Hanya Naikkan BI Rate, BI Rilis 5 Kebijakan Moneter Ini untuk Jaga Stabilitas Rupiah

1 hari lalu

Tak Hanya Naikkan BI Rate, BI Rilis 5 Kebijakan Moneter Ini untuk Jaga Stabilitas Rupiah

Gubernur BI Perry Warjiyo membeberkan lima aksi BI untuk menjaga stabilitas nilai tukar rupiah di tengah ketidakpastian pasar keuangan global.

Baca Selengkapnya

Bos BI Yakin Rupiah Terus Menguat hingga Rp 15.800 per Dolar AS, Ini 4 Alasannya

1 hari lalu

Bos BI Yakin Rupiah Terus Menguat hingga Rp 15.800 per Dolar AS, Ini 4 Alasannya

Gubernur BI Perry Warjiyo yakin nilai tukar rupiah terhadap dolar AS akan menguat sampai akhir tahun ke level Rp 15.800 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

1 hari lalu

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

Amnesty mendesak DPR dan pemerintah membuat peraturan ketat terhadap spyware yang sangat invasif dan dipakai untuk melanggar HAM

Baca Selengkapnya

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

1 hari lalu

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

Kemenpan RB menyiapkan jumlah formasi yang cukup besar bagi kejaksaan agung dan MA untuk formasi rekrutmen CPNS pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Inflasi April Hanya 0,25 Persen, BI Ungkap Pemicunya

1 hari lalu

Inflasi April Hanya 0,25 Persen, BI Ungkap Pemicunya

BI menyebut inflasi IHK pada April 2024 tetap terjaga dalam kisaran sasaran 2,51 persen, yakni 0,25 persen mtm.

Baca Selengkapnya

Tak Hadir Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Sengaja Minta Penundaan

2 hari lalu

Tak Hadir Sidang Etik Dewas KPK, Nurul Ghufron Bilang Sengaja Minta Penundaan

Nurul Ghufron mengatakan tak hadir dalam sidang etik Dewas KPK karena sengaja meminta penundaan sidang.

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

2 hari lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya