Ada Omicron, Kemenkes Jamin Mutu Alat Tes PCR yang Dipatok Rp 300 Ribu Optimal

Reporter

Bisnis.com

Senin, 6 Desember 2021 08:34 WIB

Ilustrasi PCR Test. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memastikan kualitas alat tes usap Polymerase Chain Reaction (PCR) yang dipatok di kisaran Rp 275 ribu hingga Rp 300 ribu tetap memiliki mutu yang optimal di tengah merebaknya kasus Covid-19 varian B.1.1.529 atau Omicron di dunia.

Juru Bicara Kemenkes Siti Nadia Tarmizi mengatakan kepastian mutu itu diperoleh dari hasil penilaian yang dilakukan secara berkala oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan (Balitbangkes) terkait dengan alat tes usap PCR yang beredar di tengah masyarakat.

"Mengenai kualitas laboratorium sudah dilakukan penilaian oleh Balitbangkes dan juga semua alat tes PCR yang telah mendapatkan izin edar, artinya sudah dipastikan kualitasnya baik oleh produsennya,” kata Nadia melalui pesan WhatsApp, Minggu, 5 Desember 2021.

Hal itu disampaikan Nadia juga untuk memastikan pelacakan kasus Covid-19 tetap terjaga kualitasnya di tengah potensi merebaknya kasus Covid-19 akibat varian B.1.1.529 atau Omicron di akhir tahun ini.

Di sisi lain, Nadia menambahkan kementeriannya tengah mempersiapkan kembali kapasitas oksigen liquid, tabung gas hingga oksigen concentrator untuk mengantisipasi potensi lonjakan kasus pada gelombang pandemi berikutnya.

“Kita juga memastikan ketersediaan obat-obatan untuk tepat perawatan konversi masih diberlakukan terkait antisipasi lonjakan ini,” kata dia.

Sebelumnya Gabungan Perusahaan Alat-Alat Kesehatan & Laboratorium (Gakeslab) mengatakan mayoritas alat tes usap Polymerase Chain Reaction (PCR) yang beredar di tengah masyarakat memiliki teknologi yang rendah. Sekretaris Jenderal Gakeslab Randy Teguh mengatakan hal itu terjadi lantaran rumah sakit dan laboratorium melakukan penyesuaian harga setelah kebijakan harga eceran tertinggi atau HET alat tes usap PCR yang dipatok di kisaran Rp 275 ribu hingga Rp 300 ribu akhir Oktober lalu.

Randy mengkhawatirkan rendahnya kualifikasi tes usap PCR itu bakal berdampak serius pada akurasi pemeriksaan kontak erat Covid-19 menyusul varian B.1.1.529 atau Omicron. Akan tetapi, Randy memastikan akurasi alat tes usap itu mesti disimpulkan setelah adanya post-marketing surveillance atas produk-produk yang beredar di tengah masyarakat saat ini.

“Dengan harga yang hanya sekitar Rp 290 ribu, teknologi tinggi yang akurasinya lebih tinggi sudah tidak bisa bermain di Indonesia, karena cost-nya sudah ditekan yang ada adalah produk-produk pemeriksaan PCR dengan Reagen dan PCR yang teknologi rendah,” kata Randy melalui sambungan telepon, Minggu.

Randy menuturkan sebagian anggota Gakeslab sudah berhenti menyalurkan alat tes usap dan reagen PCR yang memiliki kualifikasi mutakhir kepada rumah sakit dan laboratorium. Alasannya, penyesuaian harga akibat kebijakan HET itu tidak memberi selisih keuntungan kepada perusahaan penyalur alat kesehatan dan laboratorium. Menurut dia, rumah sakit dan laboratorium belakangan membeli alat tes usap dan reagen dari produsen-produsen asal Cina dan Asia dengan harga yang relatif murah.

BISNIS

BACA: AirNav Terbitkan Ash Notam Erupsi Semeru, Abu Vulkanik Bergerak ke Barat Daya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

1 hari lalu

Harga Tiket MotoGP Mandalika Didiskon 50 Persen Selama 26 April hingga 5 Mei 2024

Harga tiket ajang MotoGP di Sirkuit Pertamina Mandalika, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, didiskon 50 persen selama periode early bird.

Baca Selengkapnya

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

1 hari lalu

Upaya Kemenkes Atasi Banyaknya Warga Indonesia yang Pilih Berobat ke Luar Negeri

Ada sejumlah persoalan yang membuat banyak warga Indonesia lebih memilih berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

2 hari lalu

1 Juta Warga Indonesia Berobat ke Luar Negeri, Kemenkes: Layanan Kesehatan Belum Merata

Jokowi sebelumnya kembali menyinggung banyaknya masyarakat Indonesia yang berobat ke luar negeri dalam rapat kerja Kemenkes.

Baca Selengkapnya

Istri Bintang Emon Disebut Positif Narkoba Setelah Konsumsi Obat Flu, Kok Bisa?

2 hari lalu

Istri Bintang Emon Disebut Positif Narkoba Setelah Konsumsi Obat Flu, Kok Bisa?

Bagaimana mungkin konsumsi obat flu bisa berdampak pada positif narkoba seperti yang dialami istri komika Bintang Emon?

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

3 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Menteri Perdagangan Zulhas Prediksi Harga Bawang Merah Turun dalam Waktu Sepekan

3 hari lalu

Menteri Perdagangan Zulhas Prediksi Harga Bawang Merah Turun dalam Waktu Sepekan

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan alias Zulhas yakin harga bawang merah akan kembali normal dalam kurun waktu seminggu ke depan.

Baca Selengkapnya

Resmi Dirilis di China, Ini Spesifikasi iQOO Z9 dan Z9x

3 hari lalu

Resmi Dirilis di China, Ini Spesifikasi iQOO Z9 dan Z9x

Duo iQOO Z9 memiliki bingkai datar dan modul kamera persegi dengan sudut membulat seperti yang ditemukan pada iQOO 12.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut RI Ketergantungan Impor Produk Farmasi dan Alat Kesehatan

3 hari lalu

Jokowi Sebut RI Ketergantungan Impor Produk Farmasi dan Alat Kesehatan

Presiden Jokowi mengharapkan industri kesehatan dalam negeri makin diperkuat.

Baca Selengkapnya

Harga Gabah Anjlok Capai Rp 4.500 per Kilogram, Serikat Petani Indonesia Minta Pemerintah Naikkan HPP

5 hari lalu

Harga Gabah Anjlok Capai Rp 4.500 per Kilogram, Serikat Petani Indonesia Minta Pemerintah Naikkan HPP

Harga gabah anjlok di Rp 4.500, Serikat Petani Indonesia minta Bapanas naikkan harga pembelian pemerintah menjadi Rp 7.000 per kilogram.

Baca Selengkapnya

Hari Demam Berdarah Nasional, Ini 4 Cara Mencegah DBD

5 hari lalu

Hari Demam Berdarah Nasional, Ini 4 Cara Mencegah DBD

22 April ditetapkan sebagai Hari Demam Berdarah Nasional oleh Kemenkes, meningkatkan kesadaran wargauntuk dapat mencegah penyakit DBD.

Baca Selengkapnya