Ribuan TKA Mengisi Pabrik Mineral Batu Bara, di Mana Saja?

Selasa, 26 Oktober 2021 17:08 WIB

Ilustrasi tenaga kerja asing. REUTERS/Marko Djurica

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) membuka data sebaran tenaga kerja asing (TKA) dan pekerja lokal yang bekerja di industri mineral dan batu bara. Menurut kementerian, data tersebut bisa menunjukkan kontribusi penting sektor ini pada lapangan kerja.

"Di sisi lain, isu tenaga kerja asing (TKA) sering dikonotasikan negatif, dapat kita lihat proporsinya," kata Direktur Jenderal Mineral dan Batu Bara, ESDM, Ridwan Djamaluddin, dalam konferensi pers virtual, Selasa, 26 Oktober 2021.

Jika dibandingkan dengan total pekerja di sektor ini, kata Ridwan, maka jumlah TKA tidak terlalu banyak. Di sisi lain, ia menyebut kehadiran TKA ini memang masih dibutuhkan di Indonesia.

Dalam beberapa tahun terakhir, isu TKA memang selalu jadi perhatian publik. Contohnya saat ada 20 TKA asal Cina ke Indonesia di masa PPKM Darurat, Juli 2021 lalu.

Kala itu, Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, menyatakan tidak ada hal yang aneh. Ia menyebut kedatangan TKA sudah sesuai dengan asas resiprokal dan telah melalui prosedur kesehatan yang ketat.

Advertising
Advertising

“Dunia lain lakukan itu, ya kita lakukan begitu. Enggak bisa bernegara itu lu mau gue enggak mau. Enggak bisa begitu,” ujar Luhut dalam konferensi pers virtual, Selasa, 6 Juli 2021.<!--more-->

Ridwan lalu merinci sebaran pekerja lokal serta TKA yang ada di semua perusahaan mineral dan batu bara yang beroperasi di Indonesia. Rinciannya yaitu sebagai berikut:

1. Kontrak Karya (KK) dan Izin Usaha Pertambangan Khusus (IUPK)
lokal: 17.134
asing: 610

2. PKP2B
lokal: 14.321
asing: 80

3. IUP BUMN Mineral
lokal: 7.340
asing: 0

4. IUP PMA Mineral
lokal: 4.296
asing: 345

5. IUP BUMN dan PMA Batu Bara
lokal: 3.906
asing: 51

6. IUP OPK Olah Murni Mineral
lokal: 19.418
asing: 2.270

7. Subkontraktor
lokal: 178.530
asing: 1.999

Dengan data ini, maka jumlah pekerja lokal mencapai 244.945 orang. Sementara, jumlah TKA mencapai 5.355 orang atau 2,1 persen dibandingkan jumlah seluruh pekerja di sektor ini yang mencapai 250.300 orang.

Selain itu, Ridwan juga mencatat sudah ada serangkaian kebijakan terkait penggunaan tenaga kerja ini. Pertama, UU Nomor 3 Tahun 202- tentang Minerba soal prooritas penggunaan tenaga kerja lokal.

Kedua, Peraturan Menteri atau Permen ESDM Nomor 25 Tahun 2018 tentang alih teknologi atau alih keahlian dalam penggunaan TKA. Ketiga, Permen ESDM Nomor 25 dan Nomor 26 Tahun 2018, soal kewajiban badan usaha memberikan pendidikan dan pelatihan bagi tenaga kerja.

Baca Juga: Dari Negara Mana Tenaga Kerja Asing Terbanyak di Indonesia?

Berita terkait

Kasus Ledakan Pabrik Smelter Bertambah, Pengamat: Pemerintah Lebih Prioritaskan Investasi Ketimbang Sistem Keamanan Pabrik

12 jam lalu

Kasus Ledakan Pabrik Smelter Bertambah, Pengamat: Pemerintah Lebih Prioritaskan Investasi Ketimbang Sistem Keamanan Pabrik

Pemerintah terkesan tidak serius dalam penerapan standar keamanan untuk perusahaan smelter ataupun investor asing yang masuk ke Tanah Air.

Baca Selengkapnya

Luhut Tawarkan Elon Musk Luncurkan Roket Starship ke Mars dari Biak

16 jam lalu

Luhut Tawarkan Elon Musk Luncurkan Roket Starship ke Mars dari Biak

Luhut pun sempat bertanya soal keseriusan Elon Musk meluncurkan roket ke Mars dan menawarkan peluncuran roket Starship dapat dilakukan di Biak, Papua

Baca Selengkapnya

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

1 hari lalu

Luhut: World Water Forum Bali Akan Hasilkan 120 Proyek Senilai Rp 150 Triliun

Luhut mengungkap itu lewat pernyataannya bahwa World Water Forum di Bali harus menghasilkan, apa yang disebutnya, concrete deliverables.

Baca Selengkapnya

Terkini: Penjelasan Wamendag Aturan Impor Tiga Kali Direvisi, Derita Warga Sekitar Smelter Nikel PT KFI

1 hari lalu

Terkini: Penjelasan Wamendag Aturan Impor Tiga Kali Direvisi, Derita Warga Sekitar Smelter Nikel PT KFI

Pemerintah telah merevisi kebijakan impor menjadi Peraturan Menteri Perdagangan atau Permendag Nomor 8 Tahun 2024. Wamendag sebut alasannya.

Baca Selengkapnya

Rumah Warga Retak Imbas Ledakan Pabrik Smelter Nikel PT KFI, Perusahaan Janji Bertanggung Jawab

1 hari lalu

Rumah Warga Retak Imbas Ledakan Pabrik Smelter Nikel PT KFI, Perusahaan Janji Bertanggung Jawab

PT Kalimantan Ferro Industry (PT KFI) janji bertanggung jawab atas dampak ledakan pablik smelter yang dialami warga.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

1 hari lalu

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

Presiden Jokowi sampai memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Peraturan Menteri Perdagangan atau Permendag 36/2023.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan untuk IKN Tidak Terburu-buru dan Melanggar HAM: Semua Diganti

1 hari lalu

Pemerintah Klaim Pembebasan Lahan untuk IKN Tidak Terburu-buru dan Melanggar HAM: Semua Diganti

Pemerintah akan menggusur warga di area 2.086 hektare lahan untuk proyek IKN. Ganti rugi dan tempat relokasi disiapkan.

Baca Selengkapnya

Tambang Ilegal Lewati Jalan di Desa Lumbung Padi Kalimantan Timur Sejak 2019, Sebabkan Warga Kesulitan Air Bersih

1 hari lalu

Tambang Ilegal Lewati Jalan di Desa Lumbung Padi Kalimantan Timur Sejak 2019, Sebabkan Warga Kesulitan Air Bersih

Aktivitas tambang ilegal batu bara di Desa Sumbersari, Kutai Kartaanegara, Kalimantan Timur berdampak buruk bagi warga.

Baca Selengkapnya

Luhut Puas Tactical Floor Game Pengamanan Tamu VVIP WWF ke-10 Bali

2 hari lalu

Luhut Puas Tactical Floor Game Pengamanan Tamu VVIP WWF ke-10 Bali

Luhut berharap pelaksanaan WWF dengan jumlah peserta yang tercatat lebih 30.000 dari 148 negara itu dapat berjalan dengan baik.

Baca Selengkapnya

Menghitung Cadangan Migas Kita, Menteri ESDM Optimistis Masih Berperan Hingga 2060

2 hari lalu

Menghitung Cadangan Migas Kita, Menteri ESDM Optimistis Masih Berperan Hingga 2060

Menteri ESDM Arifin Tasrif menegaskan bahwa sektor migas masih berperan penting, meskipun dunia berkomitmen untuk melakukan transisi energi bersih,

Baca Selengkapnya