IHSG Menguat di Sesi Pertama, Samuel Sekuritas: Saham Emiten Farmasi Moncer

Selasa, 26 Oktober 2021 12:27 WIB

Ilustrasi saham atau IHSG. TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Indeks harga saham gabungan atau IHSG menguat di sesi perdagangan pertama, Selasa, 26 Oktober 2021. Indeks berada di posisi lebih tinggi 0,57 poin dari penutupan perdagangan hari sebelumnya dari 6.625 menjadi 6.637.

Pergerakan indeks didukung penguatan bursa saham Amerika Serikat. Bursa Dow menguat 0,18 persen; S&P 500 menguat 0,47 persen; dan Nasdaq menguat 0,9 persen. Sedangkan Bursa Asia masih menunjukkan pergerakan yang bervariasi.

“Di akhir sesi pertama, Hang Seng terpantau melemah 0,39 persen, begitu juga STI 0,19 persen. Namun Nikkei menguat 1,86 persen dan Kospi menguat 0,76 persen,” seperti dikutip dari riset harian PT Samuel Sekuritas Indonesia, Selasa, 26 Oktober.

Di bursa Indonesia, sebanyak 272 saham menguat, 229 melemah, dan 171 stagnan pada sesi pertama perdagangan. Nilai transaksi di bursa Tanah Air menembus Rp 6,9 triliun. Investor asing melakukan pembelian bersih sebesar Rp 381 miliar di pasar reguler, sementara di pasar negosiasi Rp 64,9 miliar.

Advertising
Advertising

Adapun sejumlah saham emiten farmasi dan kesehatan menunjukkan pergerakan yang moncer. Saham Kalbe Farma (KLBF), yang baru saja melaporkan angka laba bersih sebesar Rp 19,09 triliun, menjadi salah satu saham yang paling banyak dibeli investor.

Nilai net buy asing KLBF mencapai Rp 41,7 miliar. Adapun saham Itama Ranoraya (IRRA) meningkat 3,6 persen. Saham Sido Muncul (SIDO) naik 3,5 persen, dan saham Kimia Farma (KAEF) nak 2,4 persen.

Berikut ini top gainer dan top loser untuk perdagangan sesi pertama.

Top gainer:

  • SKBM (+25 persen ke Rp590 per saham)
  • GGRP (+18,1 persen ke Rp650 per saham)
  • CBMF (+16,6 persen ke Rp91 per saham)
  • MBTO (+16,4 persen ke Rp149 per saham)
  • MCOL (+13,1 persen ke Rp2.070 per saham)

Top loser:

  • TRIS (-6,9 persen ke Rp173 per saham)
  • IBST (-6,9 persen ke Rp8.350 per saham)
  • SURE (-6,9 persen ke Rp161 per saham)
  • ROCK (-6,9 persen ke Rp805 per saham)
  • BNBA (-6,8 persen ke Rp1.625 per saham)

Kemarin IHSG ditutup zona merah di level 6.625,6. Indeks melemah 0,27 persen ketimbang angka penutupan pekan lalu yakni 6.643.7.

Baca: Promo Akhir Oktober, Breadtalk Harga Rp 8.000 hingga Yoshinoya Hemat Rp 43.000

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

20 jam lalu

Freeport: dari Kasus Papa Minta Saham sampai Pujian Bahlil pada Jokowi

Saham Freeport akhirnya 61 persen dikuasai Indonesia, berikut kronologi dari jatuh ke Bakrie sampai skandal Papa Minta Saham Setya Novanto.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

1 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi I Ditutup Mengecewakan, Sejumlah Saham Bank Big Cap Rontok

IHSG turun cukup drastis dan menutup sesi pertama hari Ini di level 7,116,5 atau -1.62 persen dibandingkan perdagangan kemarin.

Baca Selengkapnya

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

4 hari lalu

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG menguat 0,86 persen ke level 7.097,2 dalam sesi pertama perdagangan Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

8 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

8 hari lalu

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

Presdir Unilever Indonesia, Benjie Yap mengatakan salah satu hal yang penting bagi investor adalah fundamental bisnis.

Baca Selengkapnya

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

9 hari lalu

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

PT Unilever Indonesia Tbk. meraup laba bersih Rp 1,4 triliun pada kuartal pertama tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

9 hari lalu

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

IHSG sesi I ditutup menguat 0,81 persen ke level 7.168,5. Nilai transaksi mencapai Rp 6,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

11 hari lalu

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

Pembacaan putusan sengketa Pilpres di MK memengaruhi IHSG. Perdagangan ditutup melemah 7.073,82.

Baca Selengkapnya

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

11 hari lalu

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

IHSG ditutup melemah seiring pelaku pasar masih bersikap 'wait and see' terhadap hasil sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

11 hari lalu

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

Putusan MK terkait sengketa Pilpres diprediksi akan mempengaruhi IHSG. Perdagangan hari ini ditutup 7.073,82 atau melemah 13,50 basis poin.

Baca Selengkapnya