Sandiaga Kaji Wisata Aceh Dibuka untuk Turis Asing

Kamis, 21 Oktober 2021 02:00 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno sata menyambangi desa Tinalah Kulon Progo. Dok.Pokdarwis Tinalah

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno akan mempertimbangkan rencana untuk membuka kembali pintu wisata Aceh bagi wisatawan mancanegara (wisman) yang ditutup selama pandemi COVID-19, terutama bagi turis asal Malaysia yang tinggi kunjungannya ke Aceh.

Sandiaga Uno menunggu surat, baik dari Pemerintah Aceh atau DPR Aceh sebagai bahan pertimbangan terkait kondisi pandemi di Tanah Rencong, sebelum membuka pintu wisata untuk turis asing.

“(Surat) untuk kita pertimbangkan pada rapat evaluasi berikutnya,” kata Sandiaga saat meninjau Desa Wisata Nusa, Kecamatan Lhoknga, Aceh Besar, Rabu 20 Oktober 2021.

Sandiaga menjelaskan Indonesia telah membuka Bali dan Kepulauan Riau (Kepri) untuk dapat dikunjungi turis asing sejak 14 Oktober lalu. Maka kesempatan tersebut juga akan didapatkan oleh daerah-daerah lain di Indonesia.

“Oleh karena itu kami menunggu surat resmi untuk mengajukan, karena sekarang sudah ada Bali dan Kepri yang sudah dibuka mulai 14 Oktober lalu,” kata Menparekraf.
Memang, kata Sandiaga, dirinya telah mendengar keluhan dari masyarakat terkait dengan penurunan kunjungan wisman ke bumi Serambi Mekkah itu selama pandemi. Terutama turis asal Malaysia, yang penurunannya mencapai 70 persen lebih.

“Kita ingin membuka. Seperti di Desa Wisata Nusa ini, tadi saya dengar cerita banyak wisatawan dari Malaysia ke sini karena mereka merasakan keindahan alam dan ini menjadi sumber dari ekonomi masyarakat disini,” katanya.

Memang tren penambahan kasus COVID-19 telah menunjukkan penurunan dalam beberapa pekan terakhir. Sebab itu, kata dia, pintu wisata bagi turis asing akan dibuka apabila semua pihak terus bersatu melawan pandemi, disiplin penerapan protokol kesehatan.

“Jika COVID-19 menunjukkan keadaan kondusif, dan diajukan, dengan dukungan pemerintah daerah dan para pelaku pariwisata yang sudah siap untuk menerapkan protokol kesehatan, ini tentunya kita akan pertimbangkan,” katanya.

BACA: Pembukaan Pintu Internasional Bali Sepi Peminat, Sandiaga: Wisman Perlu Waktu

Berita terkait

Usai Bendesa Adat Tersangka Pemerasan, Kejati Bali Buka Peluang Koordinasi dengan Majelis Desa Adat

4 jam lalu

Usai Bendesa Adat Tersangka Pemerasan, Kejati Bali Buka Peluang Koordinasi dengan Majelis Desa Adat

Kejati Bali membuka peluang berkoordinasi dengan Majelis Desa Adat Bali usai menetapkan Bendesa Adat Berawa sebatersangka pemerasan investor.

Baca Selengkapnya

Bendesa Adat Tersangka Pemerasan Investor, Kejati Bali Bakal Periksa Pihak Lain

6 jam lalu

Bendesa Adat Tersangka Pemerasan Investor, Kejati Bali Bakal Periksa Pihak Lain

Kejati Bali akan mengembangkan penyidikan perkara tersangka berinisial KR, Bendesa Adat yang memeras investor agar mendapat rekomendasi.

Baca Selengkapnya

Selain Mepamit, Rizky Febian dan Mahalini Jalani Upacara Adat Ini Sebelum Menikah

7 jam lalu

Selain Mepamit, Rizky Febian dan Mahalini Jalani Upacara Adat Ini Sebelum Menikah

Rizky Febian dan Mahalini menjalani beberapa rangkaian prosesi adat menjelang pernikahannya. Begini penjelasan dari pihak label musiknya.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

13 jam lalu

Bareskrim Polri Bongkar Pabrik Narkoba di Bali, 3 WNA Ditangkap

Polisi kembali membongkar pabrik narkoba.

Baca Selengkapnya

Kejati Bali Buka Peluang Kembangkan Kasus Pemerasan Bendesa Adat ke Investor Lain

14 jam lalu

Kejati Bali Buka Peluang Kembangkan Kasus Pemerasan Bendesa Adat ke Investor Lain

Kejaksaan Tinggi membuka peluang mengembangkan kasus dugaan pemerasan Bendesa Adat di Bali.

Baca Selengkapnya

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

15 jam lalu

Kasus Mayat dalam Koper Bali, Tersangka Sempat Berupaya Hilangkan Barang Bukti

Tersangka kasus mayat dalam koper di Bali berupaya menghilangkan barang bukti.

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

16 jam lalu

Pembunuhan Mayat dalam Koper Terjadi Juga di Bali, Saksi Pergoki Pelaku Penuh Bercak Darah

Selain di Bekasi, kasus pembunuhan mayat dalam koper juga terjadi di Kuta, Bali

Baca Selengkapnya

Awal Mei 2024, Dua Event Internasional Digelar di Nusa Dua Bali

1 hari lalu

Awal Mei 2024, Dua Event Internasional Digelar di Nusa Dua Bali

Nusa Dua Bali jadi lokasi Asia Pacific Media Forum (APMF) 2024 dan The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment In Tourism in Asia Pacific 2024.

Baca Selengkapnya

Kronologi OTT Bendesa Adat Bali yang Diduga Peras Investor Rp10 Miliar

1 hari lalu

Kronologi OTT Bendesa Adat Bali yang Diduga Peras Investor Rp10 Miliar

Seorang Bendesa Adat Berawa di Bali berinisial KR diduga memerasa pengusaha demi memberikan rekomendasi izin investasi

Baca Selengkapnya

Bendesa Adat Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Seperti Apa Perannya dalam Izin Investasi di Bali?

1 hari lalu

Bendesa Adat Diduga Peras Pengusaha Rp 10 Miliar, Seperti Apa Perannya dalam Izin Investasi di Bali?

Kejaksaan Tinggi Bali menangkap seorang Bendesa Adat karena diduga telah memeras seorang pengusaha untuk rekomendasi izin investasi.

Baca Selengkapnya