Bank Muamalat Buka Lowongan Kerja bagi Lulusan D3 dan S1 untuk 3 Posisi

Jumat, 10 September 2021 19:07 WIB

Bank Muamalat. bankmuamalat.co.id

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bank Muamalat Indonesia Tbk. membuka lowongan kerja untuk lulusan D3 dan S1. Bank umum pertama di Indonesia yang menggunakan prinsip syariah Islam ini membuka lowongan pekerjaan untuk tiga posisi yakni: Customer Service Development Program, Relationship Manager SME dan Relationship Manager Funding.

Bank Muamalat melalui unggahan di akun instagram resminya yakni @muamalat.hijrah.people mengumumkan pendaftaran lowongan kerja dibuka hingga pekan depan.

Untuk mendaftar lowongan kerja ini, pastikan Anda memenuhi syarat yang ditentukan berikut ini. Adapun posisi yang ditawarkan beserta kualifikasi yang dicari meliputi:

1. Customer Service Development Program

Kualifikasi yang dibutuhkan:

  • Pria/Wanita berusia maksimal 25 tahun
  • Berpenampilan menarik
  • Pendidikan D3/S1
  • Tinggi badan pria minimum 160 cm dan wanita 155 cm
  • Memiliki skill service oriented yang tinggi
Advertising
Advertising

Hal yang akan didapat:

  • Uang saku, tunjangan transport, tunjangan frontliner, BPJS (Kesehatan, JKK, JKM), THR, beasiswa dan insentif.
  • Lingkungan kerja Islami, program training yang komprehensif, dan berkesempatan mengikuti program development lainnya.

Penempatan:

  • Bekasi (Kalimalang)
  • Jakarta (Matraman)
  • Jakarta (Rawamangun)
  • Jakarta (Tendean)
  • Baubau

Bagi Anda yang berminat dan memenuhi syarat di atas dapat mengirimkan CV lengkap beserta ijazah dan transkrip nilai dengan foto terbaru maksimal berkapasitas 2MB ke: recruitment@bankmuamalat.co.id . Subject email : CSDP - (lokasi penempatan). Sebagai contoh: CSDP - Bekasi (Kalimalang)

Batas akhir pengiriman CV adalah 17 September 2021, dan khusus untuk penempatan Baubau pada 27 September 2021.

<!--more-->

2. Relationship Manager SME

Gambaran Pekerjaan:

  • Melakukan identifikasi customer guna tercapainya target pembiayaan yang telah ditetapkan dan melakukan proses inisialisasi, solisitasi, pengumpulan data analisa atas pengajuan permohonan pembiayaan untuk menjamin kelancaran proses pengajuan proposal pembiayaan kepada komite pembiayaan.
  • Melakukan analisa atas perpanjangan pembiayaan small and medium enterprise (SME) atau UKM yang telah jatuh tempo untuk menjaga kualitas pembiayaan nasabah sehingga tetap tergolong ke dalam kolektibilitas lancar.
  • Memasarkan produk-produk dan jasa pelayanan Bank Muamalat sesuai dengan kebutuhan nasabah guna meningkatkan pelayanan dan hubungan baik dengan nasabah.

Kualifikasi yang dibutuhkan:

  • Pendidikan minimal S1 dan usia maksimal 35 tahun
  • Pengalaman sebagai marketing/sales minimal 2 tahun, diutamakan di bidang produk UKM
  • Kemampuan analisa dan kemampuan komunikasi yang baik
  • Memiliki integritas yang tinggi
  • Diutamakan memiliki relasi yang luas
  • Kemampuan negotiation skill dan teamwork yang baik

Hal yang akan didapat:

  • Lingkungan kerja Islami, Gaji dan Insentif yang menarik, Asuransi Kesehatan dan Jiwa, serta Pelatihan dan pengembangan karir

Penempatan: Mataram, Jawa Timur

Bagi Anda yang berminat dan memenuhi syarat di atas dapat mengirimkan CV lengkap beserta ijazah dan transkrip nilai dengan foto terbaru maksimal berkapasitas 2MB ke: recruitment@bankmuamalat.co.id . Subject email : RM SME - (Penempatan). Contohnya : RM SME - Mataram (Jawa Timur)

Batas akhir pengiriman CV: 15 September 2021

<!--more-->

3. Relationship Manager Funding

Gambaran pekerjaan:

  • Mencapai target pertumbuhan produk pendanaan (giro, tabungan dan deposito), bancassurance, dan produk haji
  • Mengkuisisi pelanggan baru
  • Menjaga hubungan baik dengan pelanggan yang sudah ada
  • Memastikan bahwa semua hubungan bisnis dengan pelanggan telah sesuai dengan peraturan dan prosedur yang berlaku

Kualifikasi yang dibutuhkan:

  • Diploma atau gelar sarjana di jurusan apa pun
  • Usia maksimal 35 tahun
  • min. Pengalaman 3 tahun di bidang pemasaran/penjualan di industri perbankan atau lembaga keuangan, lebih disukai di produk pendanaan atau asuransi
  • Memahami tentang produk pendanaan perbankan syariah secara umum
  • Memiliki relasi dan basis pelanggan yang kuat
  • Memiliki kemampuan komunikasi dan negosiasi yang baik
  • Mampu bekerja di bawah tekanan dengan daya tahan yang kuat

Hal yang akan didapat:

  • Suasana syariah, gaji dan tunjangan yang menarik, insentif, tunjangan kesehatan, asuransi jiwa, pengembangan karir, dan pembelajaran berkelanjutan.

Penempatan:

  • Jakarta Selatan
  • Mataram, Jawa Timur
  • Bekasi
  • Bogor
  • Rawamangun
  • Depok
  • BSD

Bagi Anda yang berminat mendaftar lowongan kerja ini dan memenuhi syarat di atas, dapat mengirimkan CV lengkap beserta ijazah dan transkrip nilai dengan foto terbaru maksimal berkapasitas 2MB ke: recruitment@bankmuamalat.co.id . Subject email : RM Funding - (Placement) .

Batas pengajuan CV: 15 September 2021

Bank Muamalat merupakan sebuah bank swasta yang berdiri sejak 1 November 1991 atas prakarsa Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan Pemerintah Republik Indonesia. Bank tersebut memiliki visi, yaitu menjadi bank syariah terbaik dan termasuk dalam 10 besar bank di Indonesia dengan eksistensi yang diakui di tingkat regional.

Selain itu, Bank Muamalat memiliki misi membangun lembaga keuangan syariah yang unggul dan berkesinambungan dengan penekanan pada semangat kewirausahaan berdasarkan prinsip kehati-hatian. Prinsip lain yang dijunjung tinggi adalah keunggulan sumber daya manusia yang islami dan professional serta orientasi investasi yang inovatif, untuk memaksimalkan nilai kepada seluruh pemangku kepentingan.

FAIRUZ AMANDA PUTRI

Baca: Penjelasan Lengkap BNI soal Deposito Nasabah Rp 45 Miliar yang Diduga Hilang

Berita terkait

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

1 hari lalu

Kontroversi Larangan Warung Madura Buka 24 Jam, Ini Awal Kasusnya

Begini awal kasus munculnya larangan terhadap warung Madura untuk buka 24 jam.

Baca Selengkapnya

PT Amerta Indah Otsuka Buka Lowongan Kerja, Cek Persyaratannya?

2 hari lalu

PT Amerta Indah Otsuka Buka Lowongan Kerja, Cek Persyaratannya?

PT Amerta Indah Otsuka tengah membuka lowongan kerja untuk posisi Talent Development Staff.

Baca Selengkapnya

Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

4 hari lalu

Bukan di Arab, Ini Negara yang 100 Persen Penduduknya Muslim

Negara yang 100 persen penduduknya muslim ternyata bukan di Arab. Lokasinya ada sebelah selatan-barat daya India. Ini ulasannya.

Baca Selengkapnya

Kemenkop dan UKM Tegaskan Tak Larang Warung Madura Buka 24 Jam

5 hari lalu

Kemenkop dan UKM Tegaskan Tak Larang Warung Madura Buka 24 Jam

Kemenkop UKM mengklarifikasi isu larangan warung Madura beroperasi 24 jam. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Cara Cek Kelulusan Hingga Jadwal Seleksi Tes online Rekrutmen Bersama BUMN

7 hari lalu

Cara Cek Kelulusan Hingga Jadwal Seleksi Tes online Rekrutmen Bersama BUMN

Ini yang harus diperhatikan dan dipantau saat ikut rekrutmen bersama BUMN.

Baca Selengkapnya

10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

8 hari lalu

10 Negara dengan Lapangan Kerja Paling Banyak, Tertarik Pindah?

Berikut ini daftar negara dengan lapangan kerja paling banyak di dunia, didominasi oleh negara-negara Eropa. Tertarik untuk pindah?

Baca Selengkapnya

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

9 hari lalu

Syarat IPK 3.5 ke Atas dan TOEFL Minimal 500: Fakta-fakta Rekrutmen PT KAI 2024 Dikritisi Warganet

Unggahan rekrutmen Management Trainee oleh PT KAI mengundang perdebatan warganet terkait IPK minimal 3.5 hingga sertifikat TOEL minimal bernilai 500

Baca Selengkapnya

Ma'ruf Amin Sebut 315 Proyek Senilai Rp 17,8 Triliun Dibiayai Surat Berharga Syariah Negara

9 hari lalu

Ma'ruf Amin Sebut 315 Proyek Senilai Rp 17,8 Triliun Dibiayai Surat Berharga Syariah Negara

Ma'ruf Amin meminta agar KDEKS Jawa Barat mengambil peran untuk memperluas inklusi keuangan syariah.

Baca Selengkapnya

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

9 hari lalu

Syarat Rekrutmen PT KAI IPK 3.5 dan TOEFL 500 Disorot Publik, Apa Saja Jenis TOEFL?

Sarat masuk PT KAI dengan IPK 3.5 dan TOEFL 500 mendapat kritik dan sorotan publik. Untuk posisi apa setinggi itu? Ketahui jenis-jenis TOEFL?

Baca Selengkapnya

LPEI dan Diaspora Indonesia Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

10 hari lalu

LPEI dan Diaspora Indonesia Buka Akses Pasar UKM Indonesia ke Kanada

Kolaborasi LPIE dengan institusi pemerintahan membawa mitra binaan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) LPEI untuk pertama kalinya menembus pasar ekspor ke Kanada.

Baca Selengkapnya