Terkini Bisnis: Lelang Pabrik Rp 600 M dan Layanan Garuda Saat Malaysia Lockdown

Reporter

Tempo.co

Sabtu, 19 Juni 2021 12:03 WIB

Warga mengambil gambar Motor Harley Davidson sitaan KPK yang dilelang secara online di Hotel Bidakara, Jakarta, Selasa, 4 Desember 2018. Motor ini dilelang dengan harga limit Rp 72 juta. ANTARA/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta -Berita terkini ekonomi dan bisnis sepanjang Sabtu pagi, 19 Juni 2021, dimulai dari lelang barang sitaan seperti pabrik Rp 600 miliar hingga Garuda tetap beroperasi meski Malaysia lockdown sampai 28 Juni.

Adapula Menteri BUMN Erick Thohir menyambut baik penggantian logo Telkomsel dan Kominfo menerapkan work from home atau WFH penuh.

Berikut empat berita terkini ekonomi dan bisnis sepanjang pagi ini:

1. Hasil Lelang Barang Sitaan Capai Rp 13,5 T, Ada Pabrik Rp 600 M hingga Hotel

Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan telah mengumpulkan Rp 13,5 triliun dari hasil lelang barang-barang sitaan.

“Target (pada 2021) Rp 29 triliun, kita sekarang sudah Rp 13,5 triliun per hari ini. Ya sudah hampir 50 persen (dari target),” ujar Direktur Lelang DJKN Kemenkeu, Joko Prihanto, saat acara Bincang DJKN secara virtual dari Jakarta, Jumat, 18 Juni 2021.

Berdasarkan data DJKN, realisasi tersebut naik hampir 24 persen dari kinerja lelang pada Juni 2020 lalu yang mencapai Rp 10,91 triliun. Realisasi tersebut, kata Joko, berasal dari barang-barang sitaan seperti pabrik, hotel, dan mobil antik yang merupakan limpahan dari berbagai pihak seperti Direktorat Jenderal Bea Cukai (DJBC) dan Kejaksaan Agung.

“Tahun 2021 yang mahal-mahal itu seperti bangunan pabrik di Bogor, Jawa Barat sekitar Rp 300 miliar. Kemudian ada yang di Pekalongan Rp 600 miliar. Ada juga hotel-hotel nilainya miliaran,” kata Joko.

Selain itu, Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Jakarta II pada 16 Februari lalu berhasil melelang mobil Dodge Charger dengan limit (nilai minimal barang lelang) Rp 99,46 juta dan laku Rp 1,58 miliar dengan kenaikan hampir mencapai 1.600 persen.

Kemudian mobil Mercedez Benz E 270 CDI, Ferrules, Hydraulic Adaptor & Hose Fitting dengan limit Rp 40,87 juta dan laku Rp 634,87 juta dengan kenaikan mencapai 1.485 persen yang dilelang pada 17 Juni lalu.

Baca berita selengkapnya di sini
<!--more-->
2. Telkomsel Ganti Logo, Erick Thohir: Saya Harap Jadi Perusahaan Berbasis Akhlak


Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir menyambut baik penggantian logo PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel).

"Saya harap ini menjadi simbol transformasi yang utuh dan gelora semangat untuk menjadi perusahaan kelas dunia yang berbasis Akhlak,” kata Erick dalam siaran pers yang diterima Bisnis, Sabtu, 19 Juni 2021. Sebelumnya, dia sering menggaungkan core values BUMN: AKHLAK (amanah, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif).

Telkomsel resmi mengganti logo perusahaan. Logo baru terinspirasi dari pola Batik sebagai identitas budaya Indonesia, yang selalu relevan di setiap fase kehidupan.

Penggunaan warna merah dan putih di logo yang telah menjadi ciri khas Telkomsel kini akan dilengkapi dengan warna sekunder yaitu: merah tua, biru navy, kuning kunyit, abu-abu dan hitam, untuk memunculkan semangat kegembiraan (excitement) dan keramahan (friendliness).

Direktur Utama Telkomsel Hendri Mulya Syam mengatakan Telkomsel dibangun dengan optimisme terhadap masa depan yang lebih baik, yang membuka peluang untuk semua lini kehidupan.

Hal ini disimbolisasikan dalam wujud ‘portal’, sebuah gerbang menuju dunia penuh peluang dan kemungkinan, yang membuka dan mengundang untuk masuk ke dunia digital terdepan.

Baca berita selengkapnya di sini.
<!--more-->
3. Kasus Positif Covid-19 Meningkat, Kominfo Terapkan Work from Home Penuh

Kementerian Komunikasi dan Informatika menerapkan Work from Home (WFH) secara penuh bagi seluruh pimpinan dan pegawai Kominfo di Jalan Merdeka Barat Nomor 9, Jakarta Pusat, sebagai langkah pencegahan penularan Covid-19 di lingkungan kerja.

"Kebijakan ini diambil sebagai respons terhadap peningkatan kasus positif Covid-19 di lingkungan kerja Kominfo," ujar Juru Bicara Kementerian Kominfo Dedy Permadi dalam keterangan tertulis, Jumat, 18 Juni 2021.

Penerapan WFH secara penuh ini diberlakukan selama tujuh hari kerja, dimulai sejak 17 Juni 2021. Pola kerja hybrid atau WFH secara bergantian akan diterapkan kembali mulai 28 Juni 2021 dan akan terus dilakukan evaluasi secara berkala.

Selama berlakunya kebijakan ini, seluruh pimpinan dan pegawai Kominfo tetap bekerja dengan memanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Kominfo memastikan bahwa seluruh aktivitas layanan publik, termasuk proses perizinan, tetap berjalan dan dapat diakses oleh publik.

Kominfo mengimbau seluruh instansi dan masyarakat untuk memperketat penerapan protokol kesehatan, termasuk di lingkungan kerja, untuk menekan penyebaran Covid-19.

Baca berita selengkapnya di sini.
<!--more-->
4. Malaysia Lockdown Sampai 28 Juni, Garuda Tetap Layani Rute Kuala Lumpur-Jakarta

Maskapai penerbangan Garuda Indonesia masih melayani rute Jakarta-Kuala Lumpur saat Malaysia menerapkan total lockdown atau pembatasan pergerakan penuh 1 hingga 28 Juni 2021.

"Hingga 18 hari masa 'total lockdown' Garuda Indonesia masih tetap melayani pelanggan dengan jadwal penerbangan dua kali seminggu," ujar Counry Manager Malaysia, PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk, Fredrik Kasiepo di Kuala Lumpur, Jumat, 19 Juni 2021, usai pertemuan dengan Atase Perhubungan Kedutaan Besar Republik Indonesia, Capt. Supendi,

Malaysia mengumumkan total lockdown yang berlaku di seluruh negara bagian pada 30 Mei 2021.

"Penutupan penuh mulai dilaksanakan pada 1 Juni hingga 14 Juni 2021 dan kembali diperpanjang sampai 28 Juni 2021 dengan mengecualikan sektor pengangkutan melalui darat, air atau udara dan sektor perhubungan dan lapangan terbang," katanya.

Fredrik mengatakan Garuda Indonesia tetap melayani mereka yang kebanyakan akan bepergian kembali ke Tanah Air dari Kuala Lumpur ke daerah-daerah di Indonesia melalui kota persinggahan (transit city) Jakarta.

"Kami beroperasi di hari Kamis dan Minggu dengan tetap memperhatikan keinginan dan kebutuhan dari masyarakat berdasarkan 'supply and demand'. Bila dirasa perlu ada lonjakan permintaan akan kami tambah," katanya.

Baca berita selengkapnya di sini

Advertising
Advertising

Berita terkait

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

11 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

KKP Tangkap 3 Kapal Ikan Asing di Laut Natuna dan Selat Malaka, Berbendera Vietnam dan Malaysia

12 jam lalu

KKP Tangkap 3 Kapal Ikan Asing di Laut Natuna dan Selat Malaka, Berbendera Vietnam dan Malaysia

Dua Kapal Ikan Asing berbendera Vietnam sempat hendak kabur sehingga petugas harus mengeluarkan tembakan peringatan.

Baca Selengkapnya

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

1 hari lalu

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

Microsoft juga akan bekerja sama dengan pemerintah Malaysia untuk mendirikan Pusat Keunggulan AI Nasional dan meningkatkan kemampuan keamanan siber.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

1 hari lalu

Piala Asia U-23 2024 Berakhir, Ini Kata Menpora, Erick Thohir, hingga Shin Tae-yong Usai Laga Indonesia vs Irak

Sejumlah pihak mengomentari hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

3 hari lalu

Perusahaan Malaysia dan Jermat Minat Investasi di IKN, OIKN Sebut 3 LoI, Rencana Kantor Kedubes Pindah hingga..

Deputi Otorita IKN Agung Wicaksono menyatakan beberapa perusahaan dari Malaysia dan Jerman telah menyatakan minatnya untuk berinvestasi di IKN.

Baca Selengkapnya

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

4 hari lalu

Mengenal Calvin Verdonk yang sedang Proses Naturalisasi

Ketua PSSI Erick Thohir mengatakan, Calvin Verdonk dan Jens Raven menjalani proses naturalisasi

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

4 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

4 hari lalu

Erick Thohir Konfirmasi Proses Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven Sedang Berjalan

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan Calvin Verdonk dan Jens Raven diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

5 hari lalu

23 Pengusaha Sumbang Rp 23 Miliar untuk Timnas Indonesia, dari Aguan sampai Maruarar Sirait

Kadin Indonesia Komite Tiongkok, disingkat KIKT inisiasi beri dukungan finansial untuk Timnas Indonesia sejumlah Rp 23 miliar kepada Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

5 hari lalu

KFC Malaysia Tutup 100 Gerai di Tengah Marak Aksi Boikot Pro-Israel

KFC menutup 100 gerainya di Malaysia. Perusahaan mengaku karena ekonomi sulit. Media lokal menyebut karena terdampak boikot pro-Israel.

Baca Selengkapnya