Penukaran Uang Selama Puasa dan Lebaran di NTB Capai Rp 2,66 Triliun

Rabu, 19 Mei 2021 14:31 WIB

Ilustrasi Uang Rupiah. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi

Lombok, TEMPO.CO- Realisasi kebutuhan uang tunai masyarakat di Nusa Tenggara Barat (NTB) selama Ramadan dan Idul Fitri 1442 H mencapai Rp 2,66 triliun. Jumlah tersebut meningkat 30 persen jika dibandingkan periode sebelumnya 2020 yang mencapai Rp 2,04 triliun.

Kebutuhan uang selama bulan Ramadan terdiri dari Uang Pecahan Besar (UPB) sebesar Rp 2,50 triliun dan Uang Pecahan Kecil (UPK) sebesar Rp 0,16 triliun. ''Pemenuhan Rupiah tunai tersebut merupakan sinergi Bank Indonesia dengan perbankan,'' kata Kepala Perwakilan Bank Indonesia NTB, Rabu pagi, 19 Mei 2021.

Sinergi dilakukan untuk memberikan layanan penukaran kepada masyarakat melalui seluruh kantor cabang bank yang tersebar di seluruh wilayah NTB.

Selain itu, sejak 6 Mei 2021 Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi NTB telah mengedarkan satu juta lembar Uang Peringatan Kemerdekaan Rp 75.000 (UPK 75) yang tersebar di seluruh Provinsi NTB.

Sebagai informasi, Bank Indonesia menegaskan bahwa UPK 75 merupakan alat pembayaran yang sah di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Sesuai Undang-undang No.7 Tahun 2011 tentang Mata Uang, masyarakat dapat menggunakan uang tersebut untuk transaksi.

Advertising
Advertising

Menunjuk Pasal 23 ayat (1) UU No. 7 Tahun 2011 tentang Mata Uang diatur bahwa setiap orang dilarang menolak untuk menerima rupiah yang penyerahannya dimaksudkan sebagai pembayaran.

Kemudian, Pasal 33 ayat (2) menyatakan bahwa setiap orang yang menolak untuk menerima rupiah dapat dipidana dengan pidana kurungan paling lama satu tahun dan pidana denda paling banyak Rp 200 juta. Berdasarkan ketentuan tersebut, pembayaran menggunakan UPK 75 harus diterima karena merupakan uang yang didesain, ditandatangani, dicetak, dan diedarkan bersama oleh pemerintah dan Bank Indonesia.

Baca Juga: Stok Uang Peringatan Kemerdekaan Rp 75 Ribu di Jawa Timur Ludes

Berita terkait

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

7 jam lalu

Harga Naik, Toko Ritel Batasi Penjualan Gula Pasir

Sejumlah toko ritel melakukan pembatasan penjualan gula pasir imbas dari naiknya harga gula.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

1 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

1 hari lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

1 hari lalu

Tinjau Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Seketeng Sumbawa, Jokowi: Cenderung Turun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi menuturkan harga bawang merah dan bawang putih dipatok Rp 40 ribu per kilogram.

Baca Selengkapnya

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

1 hari lalu

Didemo Nasabah, BTN: Tak Ada Uang Nasabah yang Raib

PT Bank Tabungan Negara (Persero) atau BTN patuh dan taat hukum yang berlaku di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

1 hari lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

1 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan 5 Inpres di NTB Senilai Rp 211 Miliar: Anggaran yang Tidak Kecil

Jokowi meresmikan pelaksanaan Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Kamis pagi, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

2 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

3 hari lalu

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Jokowi dan beberapa menteri nonton bareng laga Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024. Nobar pun dilakukan di banyak tempat semalam.

Baca Selengkapnya