Pendaftaran Seleksi CPNS 2021 Segera Dibuka, Simak Daftar Formasi Terbanyak

Rabu, 19 Mei 2021 07:08 WIB

Petugas melakukan disinfeksi ruang ujian Seleksi Kemampuan Bidang (SKB) di program penjaringan CPNS 2019 di Tulungagung, Jawa Timur, Rabu, 30 September 2020. ANTARA/Destyan Sujarwoko

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah telah mengumumkan pendaftaran seleksi calon pegawai negeri sipil atau CPNS 2021 akan dibuka pada akhir bulan ini, yakni per 31 Mei 2021. Bagi Anda yang ingin mengikuti proses ini, ada baiknya mengetahui formasi yang disediakan dan apa saja syarat yang diperlukan dalam pendaftaran rekrutmen CPNS tersebut.

Dalam seleksi CPNS atau CASN pada tahun ini, terdapat 3 kategori yaitu CPNS, Sekolah Kedinasan dan Pegawai Pemerintah dan Perjanjian Kerja (PPPK). Adapun kuota yang tersedia pada tahun ini sebanyak 1.275.387 orang. Dari angka itu terbagi menjadi 83.669 orang pada pemerintah pusat dan 1.191.718 orang pada instansi daerah.

Adapun pemilihan dan seleksi ASN pada tahun ini akan dilakukan sangat ketat. Hal ini dilakukan untuk bisa mendapatkan calon pegawai yang memiliki sikap anti-radikalisme.

Adapun formasi terbanyak CPNS 2021 adalah yang akan ditempatkan instansi pusat yakni penjaga tahanan, analis perkara peradilan, pemeriksa, analis hukum pertanahan dan perawat.

Khusus untuk formasi CPNS tingkat provinsi di bidang kesehatan, tersedia formasi: perawat, dokter, asisten apoteker, perekam medis, bidan. Sedangkan untuk bidang teknis yaitu: polisi kehutanan, pengelola keuangan, pranata komputer, pengelola perpustakaan, penyuluh pertanian.

Advertising
Advertising

Sedangkan untuk formasi CPNS tingkat kabupaten dan kota khususnya di bidang kesehatan, tersedia formasi: perawat, bidan, dokter, apoteker, pranata laboratorium kesehatan. Sementara untuk bidang tekbis yaitu: auditor, penyuluh pertanian, pengelola keuangan, pengelola pengadaan barang/jasa, polisi pramong praja.

Bagi Anda yang ingin mendaftar seleksi CPNS 2021 jangan lupa untuk mempersiapkan ijazah, transkrip nilai, surat keterangan akreditasi, surat keterangan sehat dan TOEFL.

Sama dengan tahun lalu, Anda yang tertarik untuk mengikuti seleksi CPNS 2021 bisa mendaftar melalui laman https://sscasn.bkn.go.id/ pada saat pembukaan pendaftaran nanti. Pendaftaran dilakukan secara online dikarenakan masih dalam situasi pandemi Covid-19.

BISNIS

Baca: Pendaftaran Seleksi CPNS dan PPPK 2021 Dibuka per 31 Mei, Ini Syarat Lengkapnya

Berita terkait

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

19 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

Penjelasan Bulog atas harga beras yang tetap mahal saat harga gabah terpuruk.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

Syarat pendaftaran CPNS Kepolisian Khusus Pemasyarakatan (Polsuspas) yang banyak diminati oleh para pelamar dari seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Peternak Diminta Penuhi Sertifikasi Halal, CPNS Belum Kunjung Dibuka

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Peternak Diminta Penuhi Sertifikasi Halal, CPNS Belum Kunjung Dibuka

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) mengimbau kepada para pengusaha di bidang ternak ayam agar segera memenuhi standar sertifikasi halal.

Baca Selengkapnya

CPNS 2024 Belum Kunjung Dibuka, Kemenpan RB: Screening Dokumen Usulan Belum Selesai

1 hari lalu

CPNS 2024 Belum Kunjung Dibuka, Kemenpan RB: Screening Dokumen Usulan Belum Selesai

Kemenpan RB menjelaskan ada perbedaan teknis pengumpulan rincian formasi yang menghambat pengumuman CPNS tahun ini.

Baca Selengkapnya

Kemenpan RB Tolak Tunda CASN 2024, Jamin Tak Ada Joki

1 hari lalu

Kemenpan RB Tolak Tunda CASN 2024, Jamin Tak Ada Joki

Menteri PANRB menolak usulan Ombudsman untuk menunda seleksi calon aparatur sipil negara atau CASN 2024 hingga Pilkada 2024 usai.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Seleksi CASN Lewat Sekolah Kedinasan Akan Dibuka Bulan ini

1 hari lalu

Pendaftaran Seleksi CASN Lewat Sekolah Kedinasan Akan Dibuka Bulan ini

Ada 8 sekolah kedinasan yang akan membuka formasi seleksi CASN.

Baca Selengkapnya

Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas Lengkap 2024

1 hari lalu

Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas Lengkap 2024

Polsuspas Kemenkumham menjadi salah satu formasi yang banyak diminati pelamar CPNS. Apa saja syarat pendaftaran CPNS Polsuspas 2024?

Baca Selengkapnya

Seleksi Calon ASN 2024 Dimulai Juni atau Juli

2 hari lalu

Seleksi Calon ASN 2024 Dimulai Juni atau Juli

instansi akan memulai seleksi pada Juni atau Juli mendatang, setelah instansi menerima Surat Keputusan dari MenPANRB.

Baca Selengkapnya

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

2 hari lalu

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

Kemenpan RB menyiapkan jumlah formasi yang cukup besar bagi kejaksaan agung dan MA untuk formasi rekrutmen CPNS pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Takut Dipolitisasi, Ombudsman Usul Pelaksanaan Seleksi CASN DItunda sampai Pilkada Serentak

2 hari lalu

Takut Dipolitisasi, Ombudsman Usul Pelaksanaan Seleksi CASN DItunda sampai Pilkada Serentak

Ombudsman RI usul seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) pada tahun 2024 ditunda hingga pilkada serentak 27 November karena khawatir dipolitisasi.

Baca Selengkapnya