Sandiaga Uno Undang Investor Bangun Pariwisata di Sumatera Barat

Kamis, 22 April 2021 11:05 WIB

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Krearif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno meninjau sentra UMKM di Kawasan Wisata Tanjung Lesung Pandeglang, Selasa. (Mulyana)

TEMPO.CO, Jakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengundang investor ikut mengembangkan destinasi wisata di Sumatera Barat, seperti Padang Panjang. Sandiaga mengatakan pengembangan pariwisata akan membuka lapangan kerja dan meningkatkan perekonomian warga setempat.

"Pak Wali Kota ada rencana untuk membuat satu rest area yang terintegrasi dengan Minang Fantasi. Total areanya 10 sampai 15 hektare, sebagian sudah dikelola. Tapi ada 2,5 hektare yang akan kita coba undang para investor untuk melakukan pengembangan," kata Sandiaga seperti dikutip dalam keterangan tertulis, Kamis, 22 April 2021.

Sandiaga melakukan kunjungan ke Padang Panjang pada Rabu, 21 April. Ia meninjau Pusat Dokumentasi dan Informasi Kebudayaan Minangkabau (PDIKM) yang merupakan salah satu museum di Sumatera Barat. PDIKM berada di lokasi objek wisata pemandian Minang Fantasi.

Pemerintah kota setempat merencanakan pembangunan rest area yang berada tidak jauh dari lokasi wisata tersebut. Sandiaga menawarkan kawasan wisata ini dikembangkan oleh para investor.

"Ini adalah tugas dan fungsi kita di Kemenparekraf untuk membantu mengemasnya. Deputi Bidang Industri dan Investasi akan bekerja sama langsung menjaring minat para investor mengelola yang tentunya sesuai dengan tren terbaru pariwisata dan ekonomi kreatif untuk meningkatkan kualitas pariwisata dan keberlanjutan lingkungan," kata Sandiaga.

Advertising
Advertising

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu menyebutkan pengembangan pariwisata di Padang Panjang akan terintegrasi dengan desa wisata, seperti Kubu Gadang. Desa wisata yang berdiri sejak 2015 ini diklaim menjadi destinasi favorit wisatawan, baik turis Nusantara maupun mancanegara. Kementerian, tutur Sandiaga, sedang merancang peta pembangunan wisata di Sumatera Barat agar dapat mendongkrak kunjungan wisatawan pasca-pandemi Covid-19.

Selain di Padang Panjang, Sandiaga berencana mengembangkan objek wisata di Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Ia menyinggung rencana pembangunan cable car di Danau Maninjau yang anggarannya tidak menggunakan instrumen APBN maupun APBD.

"Bentuk kerja samanya public private partnership sehingga tidak memberatkan APBD, APBN. Tapi menggunakan dana investor dari badan usaha," ujar Sandiaga.

Baca Juga: Sandiaga Uno Sebut Sayur Pare Makanan Favorit Seumur Hidup, Apa Lagi?

Berita terkait

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

17 jam lalu

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Ajak Turis Wisata Pagi dan Sore

Cuaca yang terik membuat warga Thailand, terutama warga lanjut usia, enggan bepergian.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

1 hari lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

1 hari lalu

4 Kota di Afganistan yang Paling Menarik Dikunjungi, Banyak Peninggalan Sejarah

Afganistan yang terletak di Asia Selatan dan Asia Tengah menawarkan banyak hal untuk dijelajahi, misalnya situs bersejarah dan budaya.

Baca Selengkapnya

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

1 hari lalu

Taliban Siapkan Promosi Wisata Afganistan untuk Tingkatkan Perekonomian

Dalam beberapa tahun terakhir, pariwisata Afganistan meningkat. Turis asing paling banyak berasal dari Cina.

Baca Selengkapnya

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

2 hari lalu

Bahlil Bantah Cina Kuasai Investasi di Indonesia, Ini Faktanya

Menteri Bahlil membantah investasi di Indonesia selama ini dikuasai oleh Cina, karena pemodal terbesar justru Singapura.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

3 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

3 hari lalu

Chandra Asri Raih Pendapatan Bersih US$ 472 Juta

PT Chandra Asri Pacific Tbk. (Chandra Asri Group) meraih pendapatan bersih US$ 472 juta per kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

4 hari lalu

Tinjau Rumah Dinas Menteri di IKN, Sandiaga Uno: Tidak Terlalu Besar, Tapi...

Menparekraf Sandiaga Uno meninjau rumah tapak jabatan menteri di IKN pada Selasa sore, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Timothy Ronald, Pemegang Saham Termuda Holywings Group

4 hari lalu

Timothy Ronald, Pemegang Saham Termuda Holywings Group

Bisnis dari Holywings Group tidak hanya mencakup beach club terbesar di dunia (Atlas) dan di Asia (H Club), tapi juga klub dan bar

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

4 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya