Tanker Pertamina Pride Beroperasi, Pahala Mansury: Supply Chain Lebih Efisien

Rabu, 10 Februari 2021 18:46 WIB

Kapal tanker Pertamina Pride. dok. Pertamina

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (Persero) melalui anak usahanya PT Pertamina International Shipping (PIS) meluncurkan kapal tanker Very Large Crude Carrier (VLCC) berkapasitas 2 juta barel. Kapal tanker berukuran 301.000 DWT bernama Pertamina Pride ini dibangun di Galangan Japan Marine United (JMU) sejak tahun 2018 silam.

Kapal tanker ini mulai berlayar per Selasa, 9 Februari 2021, setelah diserahterimakan di JMU Ariake Shipyard, Jepang. Acara serah terima kapal tanker itu dihadiri oleh Duta Besar Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi, secara online oleh Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati dan Wakil Menteri BUMN Pahala Mansury.

Pahala berharap dengan adanya kapal tanker raksasa tersebut, Pertamina bisa mengoptimalisasi utilisasinya dan memberi nilai tambah bagi pemegang saham. "Dan tentu saja bagi negara. Karena ketahanan energi wajib kita jaga untuk kedaulatan NKRI,” ucapnya seperti dikutip dalam keterangan tertulis, Rabu, 10 Februari 2021.

Dengan adanya kapal tanker ini, Pahala yakin, supply chain bisa lebih efisien. Hal ini juga menjadi salah satu kunci kompetitif Pertamina agar jadi salah satu world class energy company karena memiliki supply chain yang sangat efisien termasuk VAT of Shipping.

Sementara itu, Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati menyebutkan pengadaan kapal tanker ini telah melalui proses pemikiran dan strategi bisnis yang matang. “Proyek pembangunan dua unit kapal tipe VLCC bertujuan untuk mengamankan pasokan kebutuhan minyak mentah ke refinery dan kilang Pertamina,” katanya.

Advertising
Advertising

Kapal tanker ini, menurut dia, juga dapat menjadi revenue generator dalam meningkatkan pertumbuhan perusahaan dengan menangkap peluang bisnis angkutan internasional. Selain untuk menjawab tantangan bisnis Pertamina yang semakin kompetitif, manfaat kepemilikan VLCC ini juga akan dirasakan oleh negara dan masyarakat Indonesia.

<!--more-->

Manfaat itu dilihat dari semakin meningkatnya kehandalan suplai dan kelancaran distribusi energi nasional dengan mengamankan pasokan kebutuhan minyak mentah ke Refinery Unit IV Cilacap. “PIS yang mengembang usaha utama pelayaran atau pengangkutan laut bertugas sebagai supporting supply chain distribusi atau pengangkutan kargo impor Pertamina dengan skema FOB atau Free On Board,” kata Nicke.

Saat ini, PIS bersama JMU juga sedang menyiapkan kapal tanker kedua, Pertamina Prime yang sekarang masih dalam proses pembangunan kapal dengan progress 97,9 persen. Rencananya kapal tanker kedua ini akan diserahterimakan per akhir Maret 2021 mendatang.

Adapun Duta Besar Indonesia untuk Jepang Heri Akhmadi berharap adanya kapal tanker ini bisa membuka pintu peluang kerjasama lain antara Indonesia dan Jepang.

Kapal tanker Pertamina Pride ini telah memenuhi regulasi internasional antara lain seperti IMO (International Maritime Organization). Selain itu kapal telah memenuhi regulasi IMO PSPC (Performance Standard for Protective Coatings) yang telah diterapkan pada Cargo Oil Tanks (COT) dan Water Ballast Tank (WBT). Regulasi ini di antaranya untuk memastikan perawatan dan menjaga kapal selalu dalam kondisi baik.

Pertamina Pride merupakan kapal dengan single screw driven single deck type crude oil tanker, dengan panjang keseluruhan (LOA) sebesar 329.904 meter. Secara rinci kapal ini memiliki spesifikasi deadweight Tonnage sebesar 301.781 ton, gross tonnage sebesar 157.116 ton, dan cargo carrying capacity sebesar 2 juta barel.

Baca: Pertamina Terbitkan Global Bond Rp 26,6 Triliun, Begini Rinciannya

Berita terkait

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

7 jam lalu

Resmi Pensiun, Kento Momota Nikmati Persaingan dengan Anthony Sinisuka Ginting hingga Viktor Axelsen

Kento Momota ingin membuat lebih banyak orang mencintai bulu tangkis lebih dari dia mencitainya usai resmi pensiun.

Baca Selengkapnya

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

7 jam lalu

Duel Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024, Simak Perjalanan Kedua Tim ke Laga Puncak

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad. Bagaimana perjalanan kedua tim?

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

8 jam lalu

Preview Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

Duel Timnas U-23 Jepang vs Uzbekistan akan tersaji pada babak final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad pada Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

16 jam lalu

Top 3 Dunia: Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru Haji 2024 dan Jepang Kucurkan Bantuan untuk Papua

Top 3 dunia pada 2 Mei 2024, di antaranya pelapor yang menuduh Boeing telah mengabaikan cacat produksi 737 MAX, meninggal.

Baca Selengkapnya

Pemandangan Indah Gunung Fuji di Jepang Kini Ditutup, Apa Sebabnya?

1 hari lalu

Pemandangan Indah Gunung Fuji di Jepang Kini Ditutup, Apa Sebabnya?

Pemasangan dinding diharapkan bisa mencegah orang berkumpul di seberang jalan untuk mengambil foto Gunung Fuji di Jepang dan mengganggu sekitar.

Baca Selengkapnya

Jepang Kucurkan Bantuan untuk Petani Skala Kecil di Papua

1 hari lalu

Jepang Kucurkan Bantuan untuk Petani Skala Kecil di Papua

Bantuan Jepang ini ditujukan untuk meningkatkan kehidupan petani skala kecil dan usaha perikanan di Papua

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

1 hari lalu

Hasil Piala Uber 2024: Tim Bulu Tangkis Putri Cina dan Jepang Bakal Duel di Semifinal

Tim bulu tangkis putri Cina dan Jepang melenggang mulus ke semifinal Uber Cup atau Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

1 hari lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

1 hari lalu

Kento Momota Ingin Tetap Berkecimpung di Dunia Bulu Tangkis setelah Pensiun, Apa Saja yang Akan Dilakukannya?

Piala Thomas 2024 menjadi turnamen keenam yang diikutinya sepanjang karier Kento Momota sejak debut di ajang ini 2014.

Baca Selengkapnya

Diduga Dibuang di Jalanan Shibuya, Album SEVENTEEN Duduki Puncak Tangga Lagu Jepang

1 hari lalu

Diduga Dibuang di Jalanan Shibuya, Album SEVENTEEN Duduki Puncak Tangga Lagu Jepang

Album SEVENTEEN menduduki peringkat pertama tanggal album utama di Jepang, tapi baru-baru ini viral video album itu dibuang

Baca Selengkapnya