Temasek Holdings Singapura Umumkan CEO Baru Pengganti Ho Ching

Selasa, 9 Februari 2021 13:54 WIB

Dilhan Pillay Sandrasegara, CEO Temasek. Facebook.com

TEMPO.CO, Jakarta - Temasek Holdings, perusahaan investasi milik pemerintah Singapura, beberapa bulan lagi segera berganti pucuk pimpinan. Mulai 1 Oktober 2021, Direktur Eksekutif dan CEO Temasek Holdings Ho Ching akan meletakkan jabatannya karena pensiun.

Wanita yang memulai karier di Temasek pada 2002 ini, telah menjadi CEO dan memimpin perusahaan selama 17 tahun sejak Januari 2004. Selanjutnya, Ho Ching akan digantikan oleh CEO terpilih, Dilhan Pillay Sandrasegara.

"Pergantian kepemimpinan adalah salah satu tanggung jawab strategis dari dewan Temasek," kata Kepala Temasek Holdings, Lim Boon Heng, dalam pengumuman di laman resmi perusahaan Singapura tersebut, temasek.com pada Selasa, 9 Februari 2021.

Dilhan sebelumnya menjabat sebagai Direktur Eksekutif dan CEO Temasek International sejak 2019. Menurut Lim, Ho Ching berperan sangat aktif dalam suksesi kepemimpinan ini.

Wanita tersebut, kata dia, telah bekerja keras beberapa tahun terakhir untuk mencari sosok penerusnya yang potensial. "Di dalam dan di luar Temasek," kata Lim.

Sehingga akhirnya, terpilihlah Dilhan yang sudah bekerja di Temasek selama 10 tahun. Menurut Lim, Dilhan adalah sosok yang punya segudang pengalaman dan jaringan internasional.

"Kami sangat puas menunjuk Dilhan sebagai CEO Temasek Holdings," kata Lim.

Selain regenerasi kepemimpinan dari Ho Ching ke Dilhan, Lim mengumumkan tidak ada perubahan status untuk Lee Theng Kiat. Lee tetap melanjutkan posisinya sebagai anggota dewan Temasek dan Kepala Temasek International.

FAJAR PEBRIANTO

Baca juga: Temasek Holdings Ambil Alih 19 Persen Saham Matahari Putra Prima

Berita terkait

Profil Lawrence Wong, Bakal PM Singapura yang Diperkenalkan Jokowi ke Prabowo

1 hari lalu

Profil Lawrence Wong, Bakal PM Singapura yang Diperkenalkan Jokowi ke Prabowo

Politikus Partai Aksi Rakyat yang segera PM Singapura ini lahir 18 Desember 1972 dibesarkan dari keluarga sederhana di Marine Parade Housing Board.

Baca Selengkapnya

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

2 hari lalu

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

Pnumpang maskapai penerbangan ini merasa diperlakukan sebagai penumpang kelas ekonomi meski sudah bayar kelas bisnis.

Baca Selengkapnya

5 Perbedaan Jaminan Hari Tua dan Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan

2 hari lalu

5 Perbedaan Jaminan Hari Tua dan Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan

Ini perbedaan Jaminan Hari Tua dan Jaminan Pensiun BPJS Ketenagakerjaan dilihat dari pengertian, tujuan, manfaat, kepesertaan, hingga besaran iuran.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

2 hari lalu

Prabowo Bertemu Calon PM Singapura, Diperkenalkan oleh Jokowi

Jokowi mempertemukan Prabowo dengan calon PM Singapura yang akan dilantik Lawrence Wong.

Baca Selengkapnya

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

3 hari lalu

Startup Asal Bandung Produksi Material Fashion Berbahan Jamur, Tembus Pasar Singapura dan Jepang

Startup MYCL memproduksi biomaterial berbahan jamur ramah lingkungan yang sudah menembus pasar Singapura dan Jepang.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

5 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

6 hari lalu

Jokowi Terima Kunjungan Menlu Singapura di Istana

Presiden Jokowi terima kunjungan Menlu Singapura.

Baca Selengkapnya

Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

6 hari lalu

Ada Aurora Borealis di Gardens by the Bay Singapura, Mirip di Kutub Utara

Tapi pada 5 Mei, lampu-lampu indah auroa borealis akan tampil perdana di Gardens by the Bay.

Baca Selengkapnya

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

6 hari lalu

Jokowi Keluhkan Banyak Masyarakat Berobat ke Luar Negeri, Ini 3 Negara Populer Tujuan Wisata Medis WNI

Presiden Jokowi mengeluhkan hilangnya Rp 180 triliun devisa karena masih banyak masyarakat berobat ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

7 hari lalu

Sejak 2021, Jokowi 6 Kali Sampaikan Keresahan WNI Pilih Berobat ke Luar Negeri

Presiden Joko Widodo atau Jokowi acap menyampaikan keresahannya soal warga negara Indonesia yang berbondong-bondong berobat ke negara lain, alih-alih dalam negeri.

Baca Selengkapnya