Gantikan Wishnutama, Sandiaga Uno Ungkap Tugas Berat Menparekraf dari Jokowi

Selasa, 22 Desember 2020 23:16 WIB

Sandiaga Uno sebelum sidang mempertahankan disertasinya untuk mendapatkan gelar doktor manajemen, Sabtu, 25 Juli 2020. Foto IG @sandiuno.

TEMPO.CO, Jakarta -Sandiaga Uno mengungkapkan tugas berat dari Presiden Joko Widodo alias Jokowi seusai ia ditunjuk menggantikan Wishnutama Kusubandio sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Dia menjelaskan kedua sektor ini akan menjadi lokomotif pemulihan ekonomi pasca-pandemi.

“Dalam konteks ini tugas dan amanat yang disampaikan oleh Pak Presiden amat berat karena pemulihan ekonomi dan keberlanjutan agenda pembangunan sektor pariwisata serta ekonomo kreatif akan sangat bergantung pada pemulihan kesehatan,” ujar Sandiaga dikutip dari video YouTube Sekretariat Presiden, Selasa, 22 Desember 2020.

Baca juga : Foto Jadul Erick Thohir dengan Sandi dan M Lutfi, Netizen: Friendship Goals

Sandiaga menjelaskan, penerapan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin menjadi bagian yang penting dalam melaksanakan program-program pariwisata untuk mencapai pemulihan ekonomi. Dalam membuka destinasi, Sandiaga menyebut setiap titik harus mengantongi sertifikat CHSE atau cleanliness, health, safety & environment sustainability.

Tugas selanjutnya, Kementerian harus menyelamatkan jutaan pekerja yang bergerak di bidang pariwisata dan ekonomi kreatif. Sandiaga memastikan agenda pembangunan pariwisata akan tetap berjalan sehingga lapangan pekerjaan di sektor tersebut terbuka lebar.

Ia menyatkaan Kementerian akan merencanakan pelbagai strategi untuk mempercepat pemulihan ekonomi. Salah satunya melalui pemanfaatan teknologi dan inovasi serta pendekatan-pendekatan big data.

Advertising
Advertising

Kementerian juga akan memetakan potensi wisata dan ekonomi kreatif serta memperkuat ketahanan pelaku usaha di tengah goncangan pagebluk.

“Terakhir, kolabrasi dengan semua pihak penting, baik, pemerintah pusat, pemerintah daerah, pemerintah provinsi, kabupaten dan kota, akademisi, pemda, masyarakat, maupun dunia usaha,” ucap Sandiaga Uno lagi.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

33 menit lalu

PAN Mau Terima Jokowi dan Gibran Setelah Dipecat PDIP

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan sebelumnya mengaku dirinya sudah berulang kali menyampaikan bahwa PAN membuka pintu untuk Jokowi dan Gibran.

Baca Selengkapnya

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

2 jam lalu

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

Presiden Jokowi tunjuk Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Satgas Gula dan bioetanol. Apa saja tugas-tugasnya?

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

3 jam lalu

Sandiaga Uno dan Gibran Dijadwalkan Hadiri Solo Menari 2024, Masyarakat Antusias Ikuti Pre-event

Solo Menari 2024 digelar di tiga tempat, Taman Sriwedari, Solo Safari, dan Balai Kota Solo. Rencananya akan dihadiri Sandiaga Uno dan Gibran.

Baca Selengkapnya

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

12 jam lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

14 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

16 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

1 hari lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

1 hari lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

1 hari lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya