Restrukturisasi Kredit Melandai, OJK: Bisnis Mulai Tumbuh

Editor

Rahma Tri

Senin, 24 Agustus 2020 16:54 WIB

Bank BJB mendukung Stimulasi Perekonomian Nasional melalui restrukturisasi kredit.

TEMPO.CO, Jakarta - Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan, Anggota Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan Heru Kristiyana mengatakan aktivitas bisnis sudah mulai tumbuh kembali di tengah Pandemi Covid-19. Menurut dia, hal ini dapat dilihat dari jumlah nasabah yang mengajukan restrukturisasi kredit di perbankan maupun industri jasa keuangan non bank, yang sudah melandai.

"Nasabah yang minta restrukturisasi kredit semakin sedikit," kata Heru dalam rapat kerja dengan Komisi XI Dewan Perwakilan Rakyat, Jakarta, Senin, 24 Agustus 2020.

Menurut dia, nasabah yang memanfaatkan program restrukturisasi kredit hampir mencapai puncaknya. Heru mencatat, realisasi debitur perbankan yang melakukan restrukturisasi kredit mencapai 5,73 juta dari UMKM dengan total outstanding restrukturisasi Rp 353,17 triliun per 10 Agustus 2020.

Sedangkan potensi debitur restrukturisasi dari 102 bank, kata dia, mencapai 12,55 juta UMKM dengan total outstanding restrukturisasi mencapai Rp 561,9 triliun. Untuk non-UMKM, kata dia, telah sebanyak 1,44 juta debitur dengan outstanding Rp 484,47 triliun. Sedangkan potensi sektor itu mencapai 2,9 juta dengan outstanding Rp 805 triliun.

OJK mencatat, realisasi jumlah kontrak restrukturisasi kredit pada perusahaan pembiayaan yang disetujui mencapai 4,33 juta debitur. Adapun nilai outstandingnya sebesar Rp162,34 triliun hingga 19 Agustus 2020.

Advertising
Advertising

Baca juga: Airlangga: Restrukturisasi Kredit Diperpanjang Hingga Maret 2022

Berita terkait

YLKI Kirim Surat ke Satgas Pasti, Minta Pemberantasan Pinjol Sampai ke Akarnya

1 hari lalu

YLKI Kirim Surat ke Satgas Pasti, Minta Pemberantasan Pinjol Sampai ke Akarnya

Kabid Pengaduan YLKI Rio Priambodo mengungkapkan, lembaganya telah mengirim surat kepada Satgas Pasti terkait aduan konsumen Pinjol ilegal.

Baca Selengkapnya

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

1 hari lalu

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

KemenkopUKM tidak menemukan aturan yang melarang secara spesifik warung Madura untuk beroperasi sepanjang 24 jam dalam Perda Kabupaten Klungkung

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

1 hari lalu

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

Pengamat kepolisian mengatakan problem pemberantasan judi online beberapa waktu lalu marak penangkapan tapi tak sentuh akar masalah.

Baca Selengkapnya

Konflik Nurul Ghufron dengan Anggota Dewas Albertina Ho, KPK: Tidak Ada Berantem

2 hari lalu

Konflik Nurul Ghufron dengan Anggota Dewas Albertina Ho, KPK: Tidak Ada Berantem

Juru bicara KPK Ali Fikri mengatakan laporan Nurul Ghufron tersebut murni pribadi.

Baca Selengkapnya

YLKI: Pemerintah Mesti Lebih Tegas Menindak Pinjol Ilegal, hingga Mengusut Aliran Dana dan Investor

2 hari lalu

YLKI: Pemerintah Mesti Lebih Tegas Menindak Pinjol Ilegal, hingga Mengusut Aliran Dana dan Investor

Satgas Pasti menemukan 537 entitas pinjol ilegal di sejumlah situs dan aplikasi sepanjang Februari hingga Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

2 hari lalu

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

Tokopedia, Shopee dan Lazada menaikkan biaya layanan hingga 6.5 persen untuk mitra penjual, pelaku UMKM diminta tidak naikkan harga.

Baca Selengkapnya

BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

5 hari lalu

BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

Usaha kue kering Retas Snacks and Cookies semakin berkembang pesat setelah mendapat bantuan KUR dari BRI.

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

5 hari lalu

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkomitmen meningkatkan edukasi literasi keuangan untuk perempuan.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

5 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

5 hari lalu

OJK Imbau Para Ibu agar Tak Ciptakan Generasi Sandwich

toritas Jasa Keuangan (OJK) mengingatkan para ibu agar tidak menciptakan generasi sandwich. Apa itu?

Baca Selengkapnya