Shopee Catat Lonjakan Jumlah Pembayaran Digital Selama Pandemi

Reporter

Caesar Akbar

Editor

Rahma Tri

Selasa, 14 Juli 2020 07:56 WIB

Shopee 8.8 Men Sale.

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan e-commerce, Shopee, melihat adanya lonjakan jumlah pembayaran digital di tengah pandemi Covid-19. Perseroan melihat bahwa sejak pagebluk dimulai masyarakat banyak memilih opsi kartu kredit, transfer bank, dan ShopeePay untuk transaksi pembayaran mereka.

Tren pilihan pembayaran non tunai ini diperkirakan akan terus berlanjut seiring dengan belum meredanya wabah corona. Direktur Shopee Indonesia Handhika Jahja mengatakan, pandemi ini telah membawa perubahan yang signifikan dalam cara hidup, bekerja, dan berbelanja online di tengah masyarakat.

Di antara perubahan ini, kata dia, salah satunya dalam mewujudkan cashless society di Indonesia. "Sejalan dengan upaya physical distancing, kami melihat kecenderungan masyarakat dalam menerapkan pembayaran digital untuk kenyamanan dan keamanan yang lebih efektif, dengan dukungan upaya dari pemerintah dalam mendorong langkah ini," ujar Handika dalam keterangan tertulis, Senin, 13 Juli 2020.

Handika mengatakan, perseroan mencatat tiga hasil pengamatan pada tren pembayaran digital di Indonesia. Pertama, 80 persen dari jumlah total pembelian menggunakan pembayaran digital, dilakukan oleh pengguna antara usia 18 hingga 34 tahun. Namun, pengguna yang lebih tua juga mulai mengadopsi metode pembayaran digital saat berbelanja online.

Sebanyak 45 persen jumlah transaksi menggunakan ShopeePay yang digunakan oleh pengguna Shopee di atas usia 50 tahun. Mengingat pengguna yang lebih tua cenderung lebih sulit untuk beradaptasi dengan pembayaran digital, Handika mengatakan tren ini sekaligus menunjukkan kemudahan yang ditawarkan dalam penggunaan layanan tersebut.

<!--more-->

Berikutnya, penerapan pembayaran digital oleh pria lebih tinggi daripada wanita. "Tampaknya pria semakin menghargai kenyamanan dan keamanan dari metode pembayaran digital. Selama setahun terakhir, tercatat pertumbuhan pembayaran digital sebanyak 35 persen lebih tinggi untuk pria dibandingkan wanita," kata Handika.

Temuan lainnya, pembayaran digital lebih umum di perkotaan. Terlihat, kota-kota seperti DKI Jakarta, Banten, dan Jawa Timur menerapkan pembayaran non tunai tertinggi.

Handika menduga hal tersebut lantaran kota-kota besar yang merupakan pendorong utama pertumbuhan ekonomi Tanah Air memiliki konektivitas yang lebih baik dan infrastruktur teknologi informasi yang lebih maju. Di samping itu, di kota-kota ini juga penetrasi smartphone juga lebih tinggi sehingga berkontribusi pada adopsi pembayaran digital.

"Shopee berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan para penggunanya. Melalui fitur layanan uang dan dompet elektronik terintegrasi, ShopeePay, Shopee berusaha memastikan bahwa pengguna dapat berbelanja online dan melakukan pembayaran secara efektif," tutur Handika.

Berita terkait

5 Tips Agar Tidak Tertipu AI Saat Belanja Online

4 hari lalu

5 Tips Agar Tidak Tertipu AI Saat Belanja Online

Pakar Komunikasi Digital bagikan tips agar masyarakat tidak tertipu oleh konten rekayasa teknologi artificial intelligence (AI) saat belanja online

Baca Selengkapnya

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

6 hari lalu

Biaya Layanan Tokopedia, Shopee dan Lazada Naik sampai 6,5 Persen, UMKM Diminta Tak Naikkan Harga?

Tokopedia, Shopee dan Lazada menaikkan biaya layanan hingga 6.5 persen untuk mitra penjual, pelaku UMKM diminta tidak naikkan harga.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

6 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

7 hari lalu

Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

Orang tua harus memiliki aturan yang jelas dan konsisten untuk mendisiplinkan penggunaan ponsel dan aplikasi pada anak.

Baca Selengkapnya

Shopee Beri Garansi Tepat Waktu Jika Pesanan Tak Sesuai Jadwal Tiba

7 hari lalu

Shopee Beri Garansi Tepat Waktu Jika Pesanan Tak Sesuai Jadwal Tiba

Shopee berupaya menciptakan pengalaman belanja yang nyaman dan menyenangkan, baik penjual maupun pembeli.

Baca Selengkapnya

Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

8 hari lalu

Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

Riset menyatakan bahwa preferensi konsumen belanja offline setelah masa pandemi mengalami kenaikan hingga lebih dari 2 kali lipat.

Baca Selengkapnya

Shopee Berikan Voucher Kaget untuk Kembalikan Semangat Pengguna Pasca Lebaran

11 hari lalu

Shopee Berikan Voucher Kaget untuk Kembalikan Semangat Pengguna Pasca Lebaran

Shopee menghadirkan kampanye 5.5 Voucher Kaget atau spesial diskon pasca Lebaran, mulai tanggal 15 April - 5 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Cara Mengganti Akun Pembayaran Google Play yang Mudah

13 hari lalu

Cara Mengganti Akun Pembayaran Google Play yang Mudah

Cara mengganti akun pembayaran Google Play dapat dilakukan dengan praktis dan mudah. Berikut ini beberapa langkah yang bisa Anda ikuti.

Baca Selengkapnya

Cara Daftar Shopee Video Top Creator untuk Pemula yang Mudah

14 hari lalu

Cara Daftar Shopee Video Top Creator untuk Pemula yang Mudah

Sebagai pengguna Shopee, Anda bisa mendaftar Shopee Video Top Kreator dengan cara berikut ini. Ketahui juga beberapa persyaratannya berikut.

Baca Selengkapnya

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

14 hari lalu

10 Prospek Kerja Jurusan Bisnis Digital, Ada Digital Marketer hingga SEO Specialist

Berikut ini deretan prospek kerja jurusan Bisnis Digital, di antaranya digital marketing, data analyst, product manager, hingga SEO specialist.

Baca Selengkapnya