Holding BUMN Perasuransian Godok Protokol New Normal

Reporter

Antara

Sabtu, 23 Mei 2020 20:15 WIB

Ilustrasi antrean berjarak. REUTERS/Kham

TEMPO.CO, Jakarta - Holding BUMN perasuransian dan penjaminan, PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia (Persero) menyiapkan protokol skenario The New Normal di tengah pandemi global Covid-19.

"Sesuai arahan Menteri BUMN, setiap BUMN sudah diminta mempersiapkan protokol guna mengantisipasi The New Normal di tengah Covid-19 sejalan dengan bidang usaha masing-masing," ujar Direktur Utama Bahana PUI, Robertus Billitea dalam keterangan resmi di Jakarta, Sabtu, 23 Mei 2020.

Ia menambahkan protokol skenario new normal ini memperhatikan penetapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dan diberlakukan jika ada keputusan resmi dari Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 atau dari pemerintah.

Ia menyampaikan Bahana telah menerapkan serangkaian protokol khusus untuk memulai skenario new normal di masa pandemi, sesuai surat Menteri BUMN Nomor S-336/MBU/05/2020 tentang Antisipasi Skenario The New Normal. Penyusunan protokol tersebut telah dilakukan unit task force COVID-19, untuk melindungi dan mencegah penyebaran virus corona kepada mitra bisnis, pegawai dan pemangku kepentingan lain.

Bahana, lanjut dia, segera merumuskan dan menyusun skenario implementasi The New Normal untuk bidang Perasuransian dan Penjaminan, pasar modal dan investasi sebagai masukan bagi kementerian BUMN dalam menetapkan kebijakan nantinya.

Hal tersebut merupakan buttom-up approach yang dilakukan kementerian untuk memastikan bahwa kebijakan yang diterbitkan nantinya akan benar-benar dapat diaplikasikan.

Direktur Keuangan dan Umum Bahana, Rizal Ariansyah memastikan Bahana sebagai Holding dan 10 anak perusahaannya akan melaksanakan operasional bisnisnya di tengah The New Normal, dilengkapi dengan protokol perlindungan dan kesehatan yang memadai dengan tetap mengutamakan keselamatan karyawan dan kliennya.

"Sejak munculnya pandemi di Indonesia, sebagai salah satu industri yang dikecualikan dalam penerapan PSBB, Bahana telah mengambil langkah-langkah preventif untuk melindungi pekerja dan client dari ancaman pandemi Covid-19, yang disesuaikan dengan protokol penanganan Covid-19 di masing-masing wilayah," kata Rizal.

Ia mengemukakan protokol yang telah diterapkan antara lain penggunaan masker oleh karyawan, thermo gun untuk mengetahui suhu tubuh tamu dan karyawan, penempatan hand sanitizer, membatasi jumlah orang di lift gedung dan tentunya penyemprotan desinfektan secara rutin setiap minggunya.

"Tak hanya itu, Bahana juga telah menerapkan konsep bekerja dari rumah (work from home) dan split teamwork bagi sebagian karyawan, khususnya dari unit kerja yang non kritikal, sesuai dengan imbauan pemerintah," katanya.

Bahana, lanjut Rizal, siap mendukung upaya pemulihan ekonomi yang tengah dilakukan serta memastikan layanan perasuransian dan penjaminan serta pasar modal dan investasi akan tetap beroperasi.

Bahana dan anak usaha melakukan sosialisasi melalui berbagai kanal media komunikasi yang tersebar di berbagai platform. Sosialisasi ini menginformasikan mengenai skenario New Normal kepada pekerja, pelanggan, mitra dan pemasok.

Transformasi digital merupakan hal yang sangat penting saat ini. Untuk mendorong transaksi investasi cashless juga dilakukan oleh anak usaha Bahana yang bergerak dibidang asuransi dan penjaminan serta pasar modal, modal ventura dan investasi yang memiliki nasabah atau investor yang menyarankan nasabah melakukan transaksi melalui electronic channel.

ANTARA

Berita terkait

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

2 hari lalu

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Kartika Wirjoatmodjo menjelaskan keterlibatan Kementerian BUMN dalam proyek percepatan swasembada gula dan bioetanol.

Baca Selengkapnya

BNI Telah Salurkan Kredit hingga Rp 695,16 Triliun per Kuartal I 2024

2 hari lalu

BNI Telah Salurkan Kredit hingga Rp 695,16 Triliun per Kuartal I 2024

Tiga bulan pertama 2024, kredit BNI utamanya terdistribusi ke segmen kredit korporasi swasta.

Baca Selengkapnya

Konflik Iran-Israel, Aria Bima Tegaskan Peran Penting BUMN untuk Penguatan Ekspor

3 hari lalu

Konflik Iran-Israel, Aria Bima Tegaskan Peran Penting BUMN untuk Penguatan Ekspor

Pemerintah harus cermat menerapkan strategi, salah satunya melalui diplomasi perdagangan

Baca Selengkapnya

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

7 hari lalu

Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

Wakil Ketua Badan Itelijen Negara (BIN) I Nyoman Cantiasa mengapresiasi acara puncak Dharma Santi Nasional Hari Suci Nyepi Saka 1946.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

7 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

7 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Cara Download Safe Exam Browser untuk Tes Online BUMN 2024

7 hari lalu

Cara Download Safe Exam Browser untuk Tes Online BUMN 2024

Berikut ini cara download Safe Exam Browser untuk tes online pertama Rekrutmen Bersama BUMN 2024 bagi perangkat Windows atau MacOS.

Baca Selengkapnya

Jadwal Lengkap Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dan Jenis Tesnya

7 hari lalu

Jadwal Lengkap Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024 dan Jenis Tesnya

Berikut ini jadwal lengkap tes Rekrutmen Bersama BUMN 2024, mulai dari trial test, tes online 1, tes online 2, hingga tes seleksi di BUMN.

Baca Selengkapnya

Profil Jalan Tol MBZ dan Sengkarut dalam Pembangunannya Ada Dugaan Korupsi

7 hari lalu

Profil Jalan Tol MBZ dan Sengkarut dalam Pembangunannya Ada Dugaan Korupsi

Pembangunan tol MBZ (Mohamed Bin Zayed) diusut Kejaksaan Agung. Berikut profil Jalan Tol MBZ yang sebelumnya bernama Jalan Layang Japek II.

Baca Selengkapnya

Dewan Kehormatan Minta Ketum PWI Patuhi Sanksi Ihwal Dugaan Penyelewengan Hibah BUMN

7 hari lalu

Dewan Kehormatan Minta Ketum PWI Patuhi Sanksi Ihwal Dugaan Penyelewengan Hibah BUMN

DK PWI telah memutuskan memberikan sanksi dan tindakan organisatoris terhadap Ketua Umum PWI Hendry Ch Bangun dan tiga pengurus PWI lainnya.

Baca Selengkapnya