Moeldoko Sebut Tiga Aturan Kartu Pra Kerja Sedang Difinalisasi

Selasa, 18 Februari 2020 16:59 WIB

Pembuat pesawat dari Pinrang, Sulawesi Selatan, Chaerul bersama Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko di Bina Graha, Jakarta pada Senin 20 Januari 2020. ANTARA/ Bayu Prasetyo

TEMPO.CO, Jakarta - Kapala Staf Kepresidenan Moeldoko mengatakan pemerintah tengah memfinalisasi tiga aturan terkait pelaksanaan program kartu prakerja. Ketiga beleid itu adalah Peraturan Presiden, Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, dan Peraturan Menteri Keuangan.

"Untuk peraturan presiden, Februari ini akan segera turun," kata Moeldoko di kantor Centre for Strategic and International Studies (CSIS), Jakarta Pusat, Senin, 18 Februari 2020.

Moeldoko mengatakan, setelah Perpres terbit, pemerintah segera bisa membentuk project management office atau PMO sebagai pelaksana program. Adapun ia memastikan, implementasi program yang merupakan janji kampanye presiden itu tidak akan menunggu pengesahan Rancangan Undang-undang Cipta Kerja disahkan oleh lembaga legislator.

Sembari menyiapkan rancangan beleid, pemerintah mengklaim terus menjalin komunikasi yang cukup insentif dengan pelaku usaha yang nantinya akan menjadi mitra kartu prakerja. Kedua pihak itu ialah lembaga pelatihan dan platform digital.

Lembaga pelatihan adalah pihak yang akan memberikan kursus kepada penerima manfaat kartu prakerja. Lembaga tersebut sebelumnya telah ditunjuk resmi oleh pemerintah.

Sedangkan penyedia platform digital adalah pihak yang akan memberikan informasi terkait lowongan kerja. Dalam hal ini, platform digital seperti Jobstreet akan bermitra dengan dunia usaha atau industri.

"Langkah ini kami lakukan agar kartu prakerja yang diberikan benar-benar sesuai dengan kebutuhan pasar kerja," tuturnya.

Adapun Sekretaris Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Susiwijono Moegiarso mengatakan kementeriannya juga sedang merampungkan regulasi program kartu prakerja. Sejalan dengan itu, Susiwijono mengimbuhkan, pihaknya juga tengah menyiapkan Komite Cipta Kerja.

"Komite ini day to day akan menangani pelaksanaan kartu prakerja," ujarnya.

Badan Pusat Statistik sebelumnya mencatat pengangguran di Indonesia saat ini berjumlah 7 juta. Sebanyak 52 persen di antaranya merupakan penduduk berusia 18 hingga 24 tahun. Dari jumlah itu, 78 persen di antaranya berlatar pendidikan SMA ke atas.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

11 hari lalu

PLN akan Tambah 2 Ribu SPKLU untuk Kendaraan Listrik

PT PLN (Persero) akan menambah 2 ribu SPKLU untuk kendaraan listrik tahun ini.

Baca Selengkapnya

Reaksi Moeldoko hingga Gibran atas Permintaan agar MK Hadirkan Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres

30 hari lalu

Reaksi Moeldoko hingga Gibran atas Permintaan agar MK Hadirkan Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres

Moeldoko mengatakan Presiden Jokowi telah merencanakan bansos jauh sebelum rangkaian kegiatan Pilpres 2024 bergulir.

Baca Selengkapnya

Tawarkan Ferienjob di Jerman ke Universitas, Bos PT SHB Temui Kemendikbud, Kemenlu Hingga KSP

32 hari lalu

Tawarkan Ferienjob di Jerman ke Universitas, Bos PT SHB Temui Kemendikbud, Kemenlu Hingga KSP

Bos PT SHB Enik Waldkonig mengaku menemui sejumlah lembaga negara saat mau menawarkan program ferienjob ke universitas di Indonesia.

Baca Selengkapnya

KSP Moeldoko Sudah Gelar Rapat Evaluasi Program Ferienjob

33 hari lalu

KSP Moeldoko Sudah Gelar Rapat Evaluasi Program Ferienjob

Moeldoko menyampaikan bahwa pihaknya sudah lakukan rapat evaluasi terkait program magang ferienjob 2023 pada minggu lalu.

Baca Selengkapnya

Enik Waldkonig Klaim Pernah Klarifikasi Program Ferienjob ke KSP, Moeldoko: Siapa Itu, Kenal Aja Enggak

33 hari lalu

Enik Waldkonig Klaim Pernah Klarifikasi Program Ferienjob ke KSP, Moeldoko: Siapa Itu, Kenal Aja Enggak

KSP Moeldoko mengatakan baru tahu soal ferienjob dan minta diadakan rapat untuk membahasnya.

Baca Selengkapnya

Staf KSP Klaim Jokowi Bakal Pimpin Tim Transisi ke Pemerintahan Prabowo

34 hari lalu

Staf KSP Klaim Jokowi Bakal Pimpin Tim Transisi ke Pemerintahan Prabowo

Ngabalin menjelaskan tim transisi dari Jokowi ke Prabowo akan dibentuk dalam waktu cepat.

Baca Selengkapnya

KSP Moeldoko Yakin Transisi Jokowi ke Prabowo Berjalan Mulus

34 hari lalu

KSP Moeldoko Yakin Transisi Jokowi ke Prabowo Berjalan Mulus

Jokowi akan mengakhiri masa pemerintahan pada 20 Oktober 2024, saat Prabowo dilantik oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat.

Baca Selengkapnya

Ahli Hukum Tata Negara Zainal Arifin Mochtar Usulkan Pengadilan Rakyat, Ini Alasannya

50 hari lalu

Ahli Hukum Tata Negara Zainal Arifin Mochtar Usulkan Pengadilan Rakyat, Ini Alasannya

Ahli Hukum Tata Negara UGM, Zainal Arifin Mochtar sebut pengadilan rakyat dalam deklarasi Kampus Menggugat. Begini balasan Moeldoko.

Baca Selengkapnya

AHY Bertemu dengan Beberapa Tokoh Setelah Menjabat Menteri ATR, Siapa Saja?

56 hari lalu

AHY Bertemu dengan Beberapa Tokoh Setelah Menjabat Menteri ATR, Siapa Saja?

AHY telah bertemu dengan beberapa tokoh dengan berbagai tujuan, dari meminta dukungan hingga peningkatan hubungan kerja

Baca Selengkapnya

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

6 Maret 2024

Laporan Investigasi dan Cover Majalah Tempo Pernah Dilaporkan, Ada Soal Soeharto Sampai Jokowi

Beberapa kali laporan investigasi dan cover Majalah Tempo pernah dilaporkan ke Dewan Pers oleh berbagai pihak. Soal apa saja, dan siapa pelapornya?

Baca Selengkapnya