Cerita Sri Mulyani Sakit Perut Dengar Janji Manis Calon Presiden

Reporter

Bisnis.com

Kamis, 30 Januari 2020 17:31 WIB

Menkeu Sri Mulyani bersama Ketua KPK Firli Bahuri memberikan keterangan kepada media usai pertemuan di Jakarta, Selasa 7 Januari 2020. Pertemuan tersebut membahas kerjasama Kemenkeu dan KPK serta alih status pegawai KPK menjadi aparatur sipil negara (ASN). Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Masa-masa kampanye pemilihan presiden dan wakil presiden 2019 ternyata membuat Menteri Keuangan Sri Mulyani cemas. Saat itu, masing-masing calon presiden dan calon wakilnya berperang dengan menyerukan janji-janji'manis, termasuk di bidang kebijakan fiskal dan ekonomi.

Alhasil, mantan direktur World Bank tersebut banyak melakukan kalkukasi keuangan dari janji manis para capres. Namun, dia tetap mengakui kondisi tersebut sebagai masa indah dari proses demokrasi, terutama ketika capres obral soal progam gratisan.

"The beauty of democration and election adalah waktu terjadi campaign, walaupun saya sakit perut itu tiap hari," kata Sri Mulyani di sela-sela acara World Bank, Kamis, 30 Januari 2020. "Nanti menjanjikan apalagi yang gratis."

Seperti diketahui, Pemilu 2019 membawa dua pasangan calon yakni Joko Widodo atau Jokowi dan Ma'ruf Amin, serta Prabowo dan Sandiaga Uno.

Dalam ceritanya, Sri Mulyani juga mengakui banyak tagihan yang datang ke mejanya pascaPemilu 2019. Menurutnya, Kemenkeu sebagai bendahara negara tetap rasional dan memperhitungkan APBN 2020.

Advertising
Advertising

Adapun salah satu program kampanye dari pasangan Jokowi dan Ma'ruf yang diakui membuatnya sakit perut, yaitu kartu prakerja. Saat itu, Presiden ingin agar dua juta orang mendapatkan kartu prakerja dengan anggaran Rp10 triliun.

"Pak nanti ini gimana caranya," ungkap Sri Mulyani saat itu kepada Presiden Jokowi.

Saat itu, Sri Mulyani mengatakan Presiden hanya menyampaikan "Udah kita pikirkan nanti saja, pokoknya campaign dulu."

Dari arahan tersebut, Sri Mulyani harus memutar otak untuk mencari supply anggarannya. Untungnya, dia mengaku solusi untuk program ini cepat diperoleh.

Berita terkait

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

23 menit lalu

Jokowi Percaya Bahlil Pimpin Satgas Gula dan Bioetanol, Ini 7 Tugas Pokoknya

Presiden Jokowi tunjuk Menteri Investasi Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Satgas Gula dan bioetanol. Apa saja tugas-tugasnya?

Baca Selengkapnya

Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

8 jam lalu

Rangkuman Poin Kehadiran Sri Mulyani di Forum IMF-World Bank

Menkeu Sri Mulyani Indrawati mengatakan terdapat tiga hal utama dari pertemuan tersebut, yaitu outlook dan risiko ekonomi global.

Baca Selengkapnya

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

10 jam lalu

PSI Sambut Baik Partai Luar Koalisi Gabung di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyambut baik partai-partai non-Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang ingin bergabung pasca penetapan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Menurut Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie, sikap tersebut mencontoh Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

12 jam lalu

Prabowo Ungkap Restu Jokowi Jadi Alasan Dia Maju Pilpres 2024

Prabowo menjelaskan alasan mengapa dia maju dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

14 jam lalu

Prabowo Mengaku Disiapkan Jokowi dengan Matang untuk Jadi Presiden

Prabowo mengungkapkan hal itu di acara PBNU.

Baca Selengkapnya

Viral Berbagai Kasus Denda Bea Masuk Barang Impor, Sri Mulyani Instruksikan Ini ke Bos Bea Cukai

22 jam lalu

Viral Berbagai Kasus Denda Bea Masuk Barang Impor, Sri Mulyani Instruksikan Ini ke Bos Bea Cukai

Sri Mulyani merespons soal berbagai kasus pengenaan denda bea masuk barang impor yang bernilai jumbo dan ramai diperbincangkan belakangan ini.

Baca Selengkapnya

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

23 jam lalu

PN Jaksel Putuskan Ucapan Rocky Gerung Tidak Menghina Jokowi, Pejabat Publik Harus Siap Dikritik

PN Jakarta Selatan menolak gugatan advokat David Tobing yang menganggap Rocky Gerung telah menghina Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

1 hari lalu

Jokowi Tunjuk Luhut sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional, Ini Tugas dan Daftar Banyak Jabatan Lainnya

Menkomarinves Luhut Binsar Pandjaitan ditunjuk Jokowi sebagai Ketua Dewan Sumber Daya Air Nasional. Ini jabatan kesekian yang diterima Luhut.

Baca Selengkapnya

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

1 hari lalu

Hasto Akui Terima Pesan Pengurus Ranting yang Tolak Wacana Pertemuan Megawati dan Jokowi

Megawati, tutur Hasto, berterima kasih kepada pengurus dan kader hingga tingkat ranting dan anak ranting atas capaian mereka dalam Pemilu tahun ini.

Baca Selengkapnya

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

1 hari lalu

Marak Judi Online, Menteri Komunikasi: Susah, Seperti Menghadapi Hantu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan akan terus mempersempit ruang gerak bagi pelaku judi online.

Baca Selengkapnya