Soal Kilang TPPI, Ahok Sebut Pesan Jokowi Sudah Sangat Jelas

Reporter

Fajar Pebrianto

Editor

Rahma Tri

Minggu, 22 Desember 2019 16:50 WIB

Presiden Joko Widodo berbincang dengan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) saat meninjau ke kawasan kilang PT Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) di Tuban, Jawa Timur, Sabtu, 21 Desember 2019. Mantan pasangan pemimpin DKI Jakarta itu, kembali melakukan kunjungan kerja bersama dengan posisi yang kini berbeda. instagram.com/basukibtp

TEMPO.CO, Jakarta - Komisaris Utama PT Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok hadir dalam kunjungan Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke kilang PT Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) di Tuban, Jawa Timur. Momen saat meninjau Kilang TPPI bersama sejumlah pejabat Pertamina dan Jokowi itu dibagikan Ahok dalam akun instagramnya @basukibtp pada Sabtu, 21 Desember 2019.

“Pesan Bapak Presiden Jokowi sangat jelas, segera menuntaskan pengembangan Kawasan (Kilang) TPPI menjadi industri petrokimia nasional,” kata Ahok dalam unggahannya.

Dalam kunjungan tersebut, Ahok tampak mengenakan jaket biru merah berlogo Pertamina. Dalam salah satu foto, Ahok tampak berdiri berkacak pinggang di depan Jokowi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengatakan TPPI ini nantinya akan menghasilkan produk turunan petrokimia dan produk bahan bakar minyak atau BBM. "Pengembangan ini dapat membantu mengurangi impor bahan baku agar negara tidak mengalami defisit kembali," kata dia.

Rencana ini bisa terwujud setelah Pertamina resmi menguasai Kilang TPPI. Pemilik sebelumnya, PT Tirtamas Majumata terlilit utang. Setelah dilakukan restrukturisasi utang oleh pemerintah, barulah 50 persen saham Kilang TPPI ini dimiliki Pertamina.

Advertising
Advertising

Saat kunjungan ke kilang Tuban kemarin, Presiden Jokowi menargetkan pengoperasian kilang minyak bekas PT Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) pada tahun 2023. Khusus persoalan lahan, Jokowi meminta setidaknya pada Januari tahun depan sudah dibereskan.

Untuk itu, Jokowi meminta Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati dan Komisaris Utama Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok segera menyelesaikan persoalan lahan tersebut. "Tapi saya minta nanti di Januari sudah ada kejelasan mengenai ini, karena ini saya tunggu sudah 5 tahun," kata Presiden Jokowi.

Selain soal Kilang TPPI ini, Ahok juga mengimbau semua pihak agar tidak menyalahgunakan subsidi bahan bakar yang diberikan. "Mari bantu kami untuk menjaga uang negara demi kesejahteraan negara," kata dia.

Berita terkait

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

8 menit lalu

Terpopuler: Pria Sobek Tas Hermes di Depan Petugas Bea Cukai, BTN Didemo karena Uang Nasabah Hilang

Terpopuler bisnis: Pria menyobek tas Hermes di depan petugas Bea Cukai karena karena diminta bayar Rp 26 juta, BTN didemo nasabah.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

2 jam lalu

Presiden Jokowi Dorong Hilirisasi untuk Stabilkan Harga Jagung

Harga Jagung di tingkat petani anjlok saat panen raya. Presiden Jokowi mendorong hilirisasi untuk menstabilkan harga.

Baca Selengkapnya

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

12 jam lalu

Diperpanjang hingga 2061, Ini Kronologi Kontrak Freeport di Indonesia

Pemerintah memperpanjang kontrak PT Freeport Indonesia hingga 2061 setelah kontrak mereka berakhir pada 2041 dengan kompensasi penambahan saham 61%

Baca Selengkapnya

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

12 jam lalu

Gibran Sebut Siapkan Roadmap Soal Partai Politiknya ke Depan

Gibran mengaku telah memiliki roadmap untuk partai politik yang dipilihnya setelah tak bergabung lagi dengan PDIP.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

14 jam lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

15 jam lalu

Kontrak Freeport Diperpanjang hingga 2061, Bahlil: Kita Kembalikan Milik Orang Indonesia

Pemerintah bakal memperpanjang kontrak PT Freeport hingga 2061. Menteri Bahlil Lahadalia klaim Freeport sudah jadi perusahaan milik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

16 jam lalu

Panen Jagung di Sumbawa, Presiden Tekankan Pentingnya Jaga Keseimbangan Harga

Presiden Joko Widodo, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan harga baik ditingkat petani, pedagang maupun peternak

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

16 jam lalu

Hardiknas 2024: Jokowi dan Nadiem Makarim Sampaikan Pesan Ini

Apa pesan Presiden Jokowi dan Mendikburistek Nadiem Makarim dalam peringatan Hardiknas 2024?

Baca Selengkapnya

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

16 jam lalu

Harga Jagung Anjlok karena Panen Raya, Jokowi: Kurang Baik untuk Petani

Jokowi mengatakan panen raya jagung terjadi mulai dari Sumbawa Barat, Dompu, hingga Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

17 jam lalu

Terkini Bisnis: Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Respons BTN Atas Dugaan Raibnya Uang Nasabah

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Baca Selengkapnya