Mudik Natal dan Tahun Baru, Hutama Karya Siapkan Aplikasi Tol

Reporter

Bisnis.com

Editor

Rahma Tri

Jumat, 20 Desember 2019 09:24 WIB

Tol Trans Sumatera khususnya ruas Palembang-Kayuagung akan diresmikan presiden Agustus nanti. Foto: PARLIZA HENDRAWAN

TEMPO.CO, Jakarta - Menyambut arus liburan Natal dan Tahun Baru, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) resmi meluncurkan aplikasi layanan informasi tentang jalan tol berbasis mobile bernama HK Toll Apps. HK Toll Aps ini terutama ditujukan untuk para pemudik yang akan melintasi Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS).

Direktur Utama Hutama Karya, Bintang Perbowo mengatakan, aplikasi ini dibangun untuk memberikan peningkatan pelayanan kepada pengguna jalan tol. “Hutama Karya terus membenahi dan meningkatkan pelayanan. Kami terus berinovasi dengan menghadirkan aplikasi yang memberikan banyak informasi tentang jalan tol terutama Tol Trans Sumatera. Semua informasi lengkap bisa didapatkan hanya dengan satu gadget,” kata dia di HK Tower Jakarta, Kamis 19 Desember 2019.

Turut hadir dalam peluncuran aplikasi tersebut SEVP Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Muhammad Fauzan; SEVP Divisi Pengembangan Jalan Tol Hutama Karya, Agung Fajarwanto; dan EVP Divisi Operasi dan Pemeliharaan Jalan Tol Hutama Karya, J. Aries Dewantoro.

Melalui arahannya, Bintang menyampaikan bahwa HK Toll Apps dapat diunduh melalui playstore bagi para pengguna android. Fitur-fitur yang dapat digunakan oleh pengguna jalan antara lain informasi rest area, fasilitas-fasilitas dekat tol, live streaming CCTV yang ada di jalan tol, peta mudik selama natal dan tahun baru, layanan call center dan info rest area yang ada di jalan tol Hutama Karya.

Pengguna jalan yang tidak memiliki atau kekurangan saldo uang elektronik tidak perlu merasa khawatir karena HK Toll Apps ini turut dilengkapi dengan fitur top up. Fitur tersebut tentunya dapat digunakan pada ponsel yang sudah memiliki teknologi NFC (Near Field Communication).

Advertising
Advertising

Selain itu, HK Toll Apps diharapkan dapat memberikan kemudahan informasi bagi para pengguna jalan yang melintas di jalan tol yang dikelola oleh Hutama Karya.

Hingga musim mudik Natal dan Tahun Baru ini, Hutama Karya telah membangun 469,5 km jalan Tol Trans Sumatera. Sepanjang 373 km di antaranya telah beroperasi yakni untuk ruas Bakauheni – Terbangi besar 140 km, ruas Terbangi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung sepanjang 189km, dan ruas Medan-Binjai sepanjang 13 km. Juga ruas Palembang-Indralaya sepanjang 22km, dan ruas fungsional Pekanbaru-Dumai Seksi 1 sepanjang 9,5 km. Sedangkan progress tol yang sedang dibangun adalah ruas jalan tol Sigli - Banda Aceh sepanjang 74 km, dan ruas Pekanbaru-Dumai Seksi 2-6 sepanjang 120,5km.

BISNIS

Berita terkait

3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

1 hari lalu

3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

Tiga fitur komentar ini merupakan wujud instagram untuk menjadi aplikasi yang lebih ramah dan inklusif bagi penggunanya.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

2 hari lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

3 hari lalu

Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

Twitch meluncurkan umpan penemuan baru yang mirip seperti TikTok untuk semua penggunanya

Baca Selengkapnya

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

3 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

4 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

5 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

6 hari lalu

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. Pekerjaan jalan ini dijadwalkan berlangsung hingga Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

7 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Kamis, Ini Titik Lokasinya

PT Jasamarga Transjawa Tol melakukan pemeliharaan jalan tol di KM 24+185 sampai KM 24+806 arah Cikampek lajur 1.

Baca Selengkapnya

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

7 hari lalu

Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

Kominfo mengaku telah mengatur regulasi terkait pelanggaran data pribadi oleh penyelenggara elektronik seperti TikTok.

Baca Selengkapnya

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

8 hari lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya