Kelas Coding Indosat Ooredoo Buka Kesempatan bagi Difabel

Selasa, 1 Oktober 2019 08:00 WIB

Indosat Ooredoo Digital Camp (IDCamp) di GSG Universitas Lampung, Bandarlampung, Senin (16/9/2019) (Antara Lampung/Agus Wira Sukarta)

TEMPO.CO, Malang- Perusahaan telekomunikasi Indosat Ooredoo membuka kesempatan bagi penyandang disabilitas untuk belajar bahasa pemrograman alias coding. Pelatihan secara daring dikemas dalam Indosat Ooredoo Digital Camp (IDCamp). Pendaftaran dibuka mulai 2 Agustus sampai 18 Oktober 2019.

"Sudah tembus 20 ribu pendaftar. Sekitar 2 persen peminat berkebutuhan khusus (difabel)," kata Head of Sales East Java Indosat Ooredoo, Wulang Prabowo Edhi, Selasa 1 Oktober 2019. IDCamp menyediakan beasiswa belajar coding secara daring. Tujuannya untuk memenuhi kekurangan talenta digital.

Dalam menjaring calon peserta, digelar roadshow di 20 perguruan tinggi. Mereka akan dibekali keterampilan coding, sertifikat berskala global dan akses pekerjaan. IDCamp, katanya, fokus di hulu dalam ekosistem digital yakni programer dan developer. "Sertifikat diakui secara global," katanya.

Peserta terbuka bagi Warga Negara Indonesia yang berusia maksimal 29 tahun. Bahkan seorang pendaftar masih berstatus pelajar SMP. Kelas dibuka antara lain android developer, kotlin android developer, web apps developer. Disediakan jejang mulai pemula sampai mahir.

Setelah pelatihan akan dipilih 1000 peserta terbaik untuk mendapat sertifikat dan 100 orang untuk akses pekerjaan. Kelas daring dimulai 2 Agustus 2019 sampai 21 Februari 2020. Peserta lulus program Februari 2020. Sedangkan penyaluran kerja sesuai kebutuhan mulai Februari-April 2020. Khusus difabel akan dilangsungkan tatap muka pada Desember 2020.

Advertising
Advertising

Tingkat pendidikan di Indonesia, katanya, berada di peringat 113. Dengan pengangguran sebanyak 6,8 juta orang. Sedangkan kebutuhan talenta digital mencapai 600 ribu per tahun dan 6 juta kesempatan kerja sampai 2025. Ada kesenjangan, katanya, yang selama ini diisi tenaga kerja dari luar negeri.

Mereka bakal mencari bibit talenta digital untuk mengejar ketertinggalan itu. Pelatihan secara daring bekerja sama dengan Decoding Academy. Selama pelatihan, mereka diberi tugas membuat coding tertentu. Hasilnya akan dianalisis 50 tenaga ahli dari berbagai perusahaan digital seperti Gojek, Bukalapak dan sebagainya.

"Fasilitator diseleksi engineer dari berbagai perusahaan," kata Nur Rochman dari Decoding. Sertifikasi industri berlaku global, katanya, karena kurikulum disusun google dan dikembangkan di Indonesia. Semua modul dan kurikulum terverifikasi google.

Berita terkait

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

6 hari lalu

Lifecare Taxi Terbaru dari Bluebird untuk Layani Difabel dan Lansia, Pakai Toyota Voxy

Bluebird meluncurkan layanan Lifecare Taxi untuk menunjang kebutuhan penyandang disabilitas dan lansia.

Baca Selengkapnya

Ini Kata Menkominfo Alasan NVIDIA dan Indosat Pilih Bangun Pusat Pengembangan AI di Solo

27 hari lalu

Ini Kata Menkominfo Alasan NVIDIA dan Indosat Pilih Bangun Pusat Pengembangan AI di Solo

Menkominfo Budi Arie Setiadi mengumumkan Indonesia bakal memiliki Pusat Pengembangan Kecerdasan Buatan bernama "Indonesia AI Nation" di Solo

Baca Selengkapnya

Pasar Ramadan IM3 di Solo, Ada Promo Freedom Internet 150 GB

45 hari lalu

Pasar Ramadan IM3 di Solo, Ada Promo Freedom Internet 150 GB

Pasar Ramadan IM3 digelar untuk mendukung kampanye 'Nyatakan Silaturahmi dengan Freedom Internet' yang diluncurkan Indosat awal Maret lalu.

Baca Selengkapnya

Indosat Bagi-bagi Gerobak dan Perkuat Jaringan di Masa Ramadan

49 hari lalu

Indosat Bagi-bagi Gerobak dan Perkuat Jaringan di Masa Ramadan

Indosat Ooredoo Hutchison mengadakan program bagi-bagi gerobak untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat dan perkuat jaringan selama Ramadan.

Baca Selengkapnya

Cerita Rasya Terjerat Pikat Dasar-dasar Coding, Tak Sabar Dalami Phyton

55 hari lalu

Cerita Rasya Terjerat Pikat Dasar-dasar Coding, Tak Sabar Dalami Phyton

Rasya menunjukkan kemampuan coding-nya dengan membuat model game Roblox kepada tim dari Google for Education yang datang ke sekolahnya

Baca Selengkapnya

Dua Peserta Difabel Lolos Tes SIPSS Polri Hingga Tahap Akhir sebagai Dokter dan Operator IT

28 Februari 2024

Dua Peserta Difabel Lolos Tes SIPSS Polri Hingga Tahap Akhir sebagai Dokter dan Operator IT

Dua peserta difabel lolos SIPSS Polri sebagai dokter dan operator IT. Ini syarat mendaftar SIPSS Polri.

Baca Selengkapnya

Jangan Sampai Hangus, Cek Umur Kartu SIM Indosat, Telkomsel, dan XL Ikuti Tahapannya

23 Februari 2024

Jangan Sampai Hangus, Cek Umur Kartu SIM Indosat, Telkomsel, dan XL Ikuti Tahapannya

Seringkali kita lupa untuk memeriksa masa aktif kartu SIM kita. Begini tahapan cek umur kartu SIM Indosat, Telkomsel, dan XL.

Baca Selengkapnya

Pemilu 2024, Banyak Difabel Tak Dapat Mengakses TPS dan Kertas Suara Dibatasi

16 Februari 2024

Pemilu 2024, Banyak Difabel Tak Dapat Mengakses TPS dan Kertas Suara Dibatasi

Catatan penyelenggaraan Pemilu 2024, banyak difabel tidak bisa menggunakan hak suaranya karena mendapatkan kertas suara terbatas.

Baca Selengkapnya

Aksesibilitas Disabilitas untuk Pencoblosan Pemilu 2024 Sudah Terpenuhi atau Belum?

30 Januari 2024

Aksesibilitas Disabilitas untuk Pencoblosan Pemilu 2024 Sudah Terpenuhi atau Belum?

Semua orang memiliki hak suara untuk pencoblosan pada Pemilu 2024, termasuk para disabilitas. Apakah aksesibilitas difabel sudah terpenuhi?

Baca Selengkapnya

Prosedur dan Cara Difabel Mengikuti Pencoblosan Pemilu 2024, Begini Penjelasan KPU

29 Januari 2024

Prosedur dan Cara Difabel Mengikuti Pencoblosan Pemilu 2024, Begini Penjelasan KPU

Para difabel memiliki hak suara untuk memilih di Pemilu 2024. Ini prosedur dan cara dari KPU untuk disabilitas saat pencoblosan surat suara di TPS.

Baca Selengkapnya