Emiten MYRX Klaim Sudah Bayar Denda Rp 5,6 Miliar ke OJK

Jumat, 9 Agustus 2019 19:02 WIB

Saham Emiten Tambang Berguguran

TEMPO.CO, Jakarta - Emiten properti PT Hanson International Tbk. menilai pembayaran denda dapat memperbaiki citra perusahaan setelah dikenakan sanksi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Hanson mendapat sanksi atas pelanggaran dalam penyajian laporan keuangan tahun buku 2016.

Direktur Utama Hanson International (MYRX) Benny Tjokrosaputro mengatakan perseroan sudah membayar denda yang dijatuhkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). ”Hanya ada satu sikap kami, bayar,” ucapnya kepada Bisnis, Jumat 9 Agustus 2019.

Adapun ketika ditanya lebih lanjut perihal restatement laporan keuangan 2016, Benny menyatakan perseroan akan menyajikan laporan keuangan tersebut secepatnya.

Dia pun menegaskan sanksi dari OJK untuknya maupun MYRX tidak mengganggu kinerja perusahaan sama sekali. Benny menganggap pembayaran denda pun disebut dapat mengembalikan citra perusahaan.

Dalam kasus kesalahan penyajian laporan keuangan ini, MYRX dan dua direksinya dikenakan sanksi senilai total Rp5,6 miliar oleh lembaga keuangan pemerintah itu. Pasalnya, perseroan terbukti melakukan pelanggaran menyangkut penjualan kavling siap bangun dengan nilai kotor Rp732 miliar.

Advertising
Advertising

Head Public Relations and Communications MYRX Dessy A. Putri mengonfirmasi pihaknya sudah membayarkan denda yang dijatuhkan.

“Kami sudah melakukan yang diperintahkan OJK dan kami sangat kooperatif dalam proses tersebut, serta kami sudah melaksanakan pembayaran denda,” ucapnya.

Pada perdagangan hari ini, emiten saham Hanson International ditutup turun 1 persen ke posisi Rp99, dari penutupan perdagangan sehari sebelumnya yang senilai Rp101 per lembar saham. Selama tahun berjalan, saham MYRX sudah terkoreksi 10,81 persen.

BISNIS.COM

Berita terkait

Pinjol Ilegal Makin Marak, Satgas Pasti Beberkan Tiga Pemicunya

25 menit lalu

Pinjol Ilegal Makin Marak, Satgas Pasti Beberkan Tiga Pemicunya

Satgas Pasti khawatir layanan pinjaman dana online atau pinjol baik yang resmi ataupun ilegal berkembang dan digemari masyarakat. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

20 jam lalu

Terancam Dipenjara, Trump Dijatuhi Denda Rp146 Juta karena Langgar Perintah Pembungkaman

Hakim yang mengawasi persidangan pidana uang tutup mulut Donald Trump mendenda mantan presiden Amerika Serikat itu sebesar US$9.000 atau karena Rp146

Baca Selengkapnya

Kembangkan Pendanaan UKM, OJK Dorong Pemanfaatan Securities Crowdfunding

1 hari lalu

Kembangkan Pendanaan UKM, OJK Dorong Pemanfaatan Securities Crowdfunding

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mendorong pengembangan Usaha Kecil Menengah (UKM) antara lain dengan memanfaatkan securities crowdfunding.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Ikappi Respons Isu Pembatasan Operasional Warung Madura, Tips Hindari Denda Barang Impor

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Ikappi Respons Isu Pembatasan Operasional Warung Madura, Tips Hindari Denda Barang Impor

Ikappi merespons ramainya isu Kementerian Koperasi dan UKM membatasi jam operasional warung kelontong atau warung madura.

Baca Selengkapnya

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

1 hari lalu

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

Pada 2023 terdapat 1.196 kasus judi online dengan jumlah tersangka 1.967, sedangkan di 2024 per April terdapat 792 kasus dan 1.158 tersangka.

Baca Selengkapnya

YLKI Kirim Surat ke Satgas Pasti, Minta Pemberantasan Pinjol Sampai ke Akarnya

4 hari lalu

YLKI Kirim Surat ke Satgas Pasti, Minta Pemberantasan Pinjol Sampai ke Akarnya

Kabid Pengaduan YLKI Rio Priambodo mengungkapkan, lembaganya telah mengirim surat kepada Satgas Pasti terkait aduan konsumen Pinjol ilegal.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

4 hari lalu

Pengamat Nilai Polisi Berantas Judi Online Tak Sentuh Bandar Level Atas

Pengamat kepolisian mengatakan problem pemberantasan judi online beberapa waktu lalu marak penangkapan tapi tak sentuh akar masalah.

Baca Selengkapnya

Konflik Nurul Ghufron dengan Anggota Dewas Albertina Ho, KPK: Tidak Ada Berantem

5 hari lalu

Konflik Nurul Ghufron dengan Anggota Dewas Albertina Ho, KPK: Tidak Ada Berantem

Juru bicara KPK Ali Fikri mengatakan laporan Nurul Ghufron tersebut murni pribadi.

Baca Selengkapnya

YLKI: Pemerintah Mesti Lebih Tegas Menindak Pinjol Ilegal, hingga Mengusut Aliran Dana dan Investor

5 hari lalu

YLKI: Pemerintah Mesti Lebih Tegas Menindak Pinjol Ilegal, hingga Mengusut Aliran Dana dan Investor

Satgas Pasti menemukan 537 entitas pinjol ilegal di sejumlah situs dan aplikasi sepanjang Februari hingga Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

8 hari lalu

Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkomitmen meningkatkan edukasi literasi keuangan untuk perempuan.

Baca Selengkapnya