MTI: Dari Sisi Transportasi, Kaltim Siap Jadi Ibu Kota Baru

Jumat, 2 Agustus 2019 10:09 WIB

Foto udara kawasan Bukit Nyuling, Tumbang Talaken Manuhing, Gunung Mas, Kalimantan Tengah, Kamis, 25 Juli 2019. Setidaknya ada 3 daerah yang menjadi bakal calon ibu kota negara, yaitu Bukit Nyuling (Gunung Mas, Kalimantan Tengah), Bukit Soeharto (Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur), dan Palangkaraya (Kalimantan Tengah). ANTARA/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Ketua Masyarakat Transportasi Indonesia atau MTI Djoko Setijowarno, memandang, dari sisi transportasi, saat ini Kalimantan Timur paling siap menjadi ibu kota baru. Menurut Djoko, ketimbang dua provinsi lainnya yang menjadi bakal ibu kota, Kalimantan Timur telah memiliki akses jalan, bandara, hingga pelabuhan paling lengkap.

"Menurut saya pribadi, dari sisi transportasi, Kalimantan Timur paling siap dibanding Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan. Pertama, Kalimantan Timur sudah memiliki jalan tol," ujar Djoko saat dihubungi pada Jumat, 2 Agustus 2019.

Jalan tol sepanjang 99,02 kilometer itu telah menghubungkan Balikpapan dan Samarinda. Adapun pembangunan jalan tol itu sudah dimulai sejak 2011. Sementara dua provinsi lainnya, menurut Djoko, sampai saat ini belum memiliki jalur bebas hambatan atau jalan dengan desain serupa.

Sedangkan ditilik dari sisi bandara, Djoko mengatakan Kalimantan Timur telah memiliki dua lapangan penerbangan komersial. Keduanya berada di Balikpapan dan Samarinda. Saat ini, bandara di Balikpapan, yaitu Sultan Aji Muhammad Sulaiman, dipandang sudah memiliki panjang landasan pacu yang mumpuni untuk didarati pesawat berbadan lebar.

Terminal di bandara tersebut pun memungkinkan menampung pergerakan jutaan penumpang tiap tahun. Dibandingkan dengan dua provinsi lainnya, bandara di Balikpapan tampak paling siap menampung pergerakan penumpang dengan kapasitas tinggi.

"Kemudian, kalau dari sisi pelabuhan, akses jalan ke pelabuhan di Kalimantan Timur itu paling bagus," ujarnya.

Djoko mengatakan pemerintah tak perlu waktu lama membangun transportasi bila ibu kota ditetapkan di Kalimantan Timur. Ia memprediksi pekerjaan menggarap layanan transportasi akan kelar dalam waktu dua tahun.

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) Bambang Brodjonegoro sebelumnya mengatakan pengadaan fasilitas transportasi umum tergolong proyek pertama yang akan dikerjakan dalam membangun suatu kota. Menurut dia, pembangunan transportasi publik yang terlambat pada kota besar akan berakibat fatal.

"Anggarannya akan menjadi lebih mahal jika pembangunannya dilaksanakan belakangan," ujarnya, kemarin, 1 Agustus 2019.
Ia berharap ibu kota baru bisa menjadi contoh perencanaan awal pembangunan transportasi publik.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA | EKO WAHYUDI





Berita terkait

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

3 hari lalu

MTI Dorong Penyesuaian Tarif KRL

Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) mendorong adanya penyesuaian tarif KRL.

Baca Selengkapnya

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

4 hari lalu

BPS: Inflasi Indonesia Mencapai 3 Persen di Momen Lebaran, Faktor Mudik

Badan Pusat Statistik mencatat tingkat inflasi pada momen Lebaran atau April 2024 sebesar 3 persen secara tahunan.

Baca Selengkapnya

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

5 hari lalu

Ancaman Bom, Lebih dari 50 Sekolah di Ibu Kota India Dievakuasi

Puluhan sekolah di wilayah ibu kota negara India dievakuasi pada Rabu 1 Mei 2024 setelah menerima ancaman bom melalui email

Baca Selengkapnya

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

5 hari lalu

Jumlah Kendaraan Listrik Mencapai 133 Ribu

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan jumlah kendaraan listrik saat ini mencapai 133 ribu.

Baca Selengkapnya

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

8 hari lalu

Didesain sebagai Kota Cerdas, IKN Bakal Hadirkan Smart Transportation and Mobility

OIKN bakal mengembangkan sistem transportasi cerdas di IKN.

Baca Selengkapnya

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

11 hari lalu

AHY Gambarkan Nasib Jakarta setelah IKN Beroperasi

Menteri Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyampaikan gambaran kondisi Jakarta setelah IKN beroperasi sebagai ibu kota negara.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

11 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Ibu Kota Haiti Diserang Geng Bersenjata Jelang Transisi Pemerintahan

14 hari lalu

Ibu Kota Haiti Diserang Geng Bersenjata Jelang Transisi Pemerintahan

Geng-geng bersenjata melancarkan serangan baru di beberapa bagian ibu kota Haiti, Port-au-Prince, menjelang pelantikan pemerintahan baru

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

18 hari lalu

Mudik Lebaran Dibayangi Masalah Kemacetan dan Infrastruktur, Dosen ITS Jelaskan Perspektif Perencana Transportasi

Momentum mudik kali ini kembali diiringi oleh permasalahan yang terjadi dari tahun ke tahun.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

21 hari lalu

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan listrik di sejumlah titik transportasi umum.

Baca Selengkapnya