Beredar Kabinet Jokowi, Rudiantara: Harus Presiden yang Umumkan

Rabu, 17 Juli 2019 20:00 WIB

Presiden Jokowi memimpin rapat terbatas di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa, 16 Juli 2019. Ratas itu membahas perkembangan pembangunan Pembangkit LIstrik Tenaga Sampah (PLTSa) serta penanganan sampah di Indonesia. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara enggan mengomentari beredarnya draf susunan menteri kabinet pemerintahan Joko Widodo - Ma'ruf Amin. Namun, ia mengatakan susunan resmi pembantu presiden periode kedua seyogyanya diumumkan oleh Jokowi.

"Yang tahu isi kabinet itu siapa ya Pak Jokowi, itu saja, jadi nalar kita saja dulu, kalau bukan Pak Jokowi yang umumkan, itu berarti tidak benar," kata Rudiantara di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Rabu, 17 Juli 2019.

Meski mengatakan hal tersebut tidak benar, Rudiantara belum memerintahkan kementeriannya untuk melabeli informasi itu sebagai hoaks. Sebab, Ia pun hingga kini belum membaca draf yang beredar tersebut. Di samping itu, dia mengatakan kementeriannya tidak memiliki akses untuk memeriksa kebenaran kabar itu. Padahal, pada 27 April lalu, Kominfo sempat melabeli sebuah informasi susunan Kabinet Kerja Jilid II Jokowi - Ma'ruf sebagai hoaks.

Kala itu, Kominfo memasang sebuah pemberitahuan di laman resminya bahwa telah beredar melalui media sosial Facebook sebuah unggahan yang di dalamnya terdapat struktur rancangan susunan kabinet kerja jilid II Jokowi - Ma'ruf periode 2019-2024. Susunan itu pun dipastikan tidak benar setelah tim Kominfo menelusuri ke Direktur Komunikasi Politik Tim Kampanye Kemenangan Nasional.

Rudiantara pun berujar bahwa penelusuran kabar hoaks seputar susunan kabinet itu berbeda dengan isu di sektor lain. "Jadi tidak tahu saya, saya kan tidak cek yang seperti itu. Kalau hoaks yang lain, itu bisa dicek, kalau ini saya juga bingung. Kalau saya bilang hoaks, ternyata itu benar, nanti saya dikira yang sebarkan hoaks," ujar dia.

Berita terkait

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

13 jam lalu

Pasokan Pupuk Subsidi Ditambah, Mentan Dorong Petani Memanfaatkan

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman meminta petani manfaatkan alokasi pupuk subsidi.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

17 jam lalu

Apa Itu Presidential Club yang Diusulkan Prabowo?

Presidential Club berisi para eks presiden Indonesia yang akan saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk menjaga silaturahmi dan menjadi teladan.

Baca Selengkapnya

Cara Perpustakaan Pikat Pembaca Muda

17 jam lalu

Cara Perpustakaan Pikat Pembaca Muda

Sejumlah perpustakaan asing milik kedutaan besar negara sahabat di Jakarta berbenah untuk menarik lebih banyak anak muda, khususnya generasi Z.

Baca Selengkapnya

Demokrat Bilang Prabowo Sedang Mendesain Struktur Kabinet, Sebut Ada Rencana Pemisahan Kementerian

18 jam lalu

Demokrat Bilang Prabowo Sedang Mendesain Struktur Kabinet, Sebut Ada Rencana Pemisahan Kementerian

Partai Demokrat sedang menyiapkan kadernya untuk menjadi menteri di kabinet Prabowo.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

20 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

23 jam lalu

Timnas Indonesia U-23 Bersiap Jalani Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Jokowi Optimistis Skuad Garuda Menang Lawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 pada Kamis, 9 Mei mendatang.

Baca Selengkapnya

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

1 hari lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

1 hari lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

1 hari lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Akui Dapat Tawaran Menteri, Khofifah Pilih Maju Jadi Gubernur Jatim lagi

1 hari lalu

Akui Dapat Tawaran Menteri, Khofifah Pilih Maju Jadi Gubernur Jatim lagi

Khofifah menyatakan bakal kembali maju menjadi calon Gubernur Jawa Timur di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya