12 Tenan Bisnis Siap Dibuka di Stasiun MRT, Swalayan hingga Kafe

Reporter

Caesar Akbar

Senin, 25 Maret 2019 19:20 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Pasca peresmian moda raya terpadu atau MRT fase pertama Ahad, 24 Maret 2019, PT Mass Rapid Transit mencatat, hingga saat ini, ada 12 tenan yang telah siap dibuka di sejumlah stasiun MRT.

Baca juga: Baru Diresmikan Jokowi, Stasiun MRT Bundaran HI Padat Penumpang

"Beberapa (tenan) itu sudah mengikuti seleksi dan sekarang disiapkan di lokasi stasiun," kata Corporate Secretary Division Head MRT Jakarta Muhamad Kamaluddin dalam pesan pendek kepada Tempo, Senin, 25 Maret 2019.

Tenan-tenan tersebut ialah Bakmi GM yang akan dibuka di Blok M dan Setiabudi. Lantas, gerai cepat saji A&W di Senayan dan Bendungan Hilir. Lalu, KOI Cafe di Fatmawati dan Dukuh Atas.

Selanjutnya, gerai Shihlin di Lebak Bulus dan Blok M, Auntie Anne's di Dukuh Atas dan Istora Senayan. Kemudian, Kafe Betawi di Lebak Bulus dan Dukuh Atas, Starbucks di Bundaran HI dan Cipete, MOR Convenience Store di Cipete dan Setiabudi.

Ada pula swalayan Family Mart di Lebak Bulus dan Benhil, Indomaret Dukuh Atas dan Istora. Lantas, swalayan Alfamart di Bundaran HI dan Blok M. Terakhir, gerai Lawson di Senayan dan Fatmawati.

Tenan-tenan itu diperkirakan masih akan bertambah seiring dengan seleksi yang dilakukan oleh PT MRT. Adapun di jalur fase I, kereta MRT akan melewati 13 stasiun.

Menteri Keuangan Sri Mulyani pada 6 Maret lalu mengatakan, di masing-masing stasiun, kegiatan ekonomi ini akan memberikan dampak positif. Misalnya, berefek pada naiknya harga properti. "PT MRT nanti akan mulai menghitung dampak ekonominya. Kita lihat berapa dampak ekonomi infrastrukturnya," ucapnya, kala itu.

Berita terkait

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

5 jam lalu

MRT Bakal Perbarui Mesin Pembaca Kartu

PT MRT Jakarta (Perseroda) berencana memperbarui mesin pembaca kartunya dalam waktu dekat.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

7 hari lalu

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menawarkan investasi pembangunan Transit Oriented Development atau TOD di sepanjang jalur MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

7 hari lalu

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

Menhub Budi mengatakan bahwa proyek MRT Jakarta hingga saat ini berjalan sesuai rencana.

Baca Selengkapnya

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

10 hari lalu

Wacana MRT di Tangsel, Benyamin Angkat Tangan Jika Gunakan Anggaran Pemda

Wacana pembangunan MRT kembali mencuat setelah sebelumnya proyek tersebut merupakan usulan dari Pemkot Tangsel pada beberapa tahun lalu.

Baca Selengkapnya

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

14 hari lalu

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

Proyek MRT senilai Rp 4,2 triliun itu sudah mencapai 33 persen hingga Maret 2024. Sebagian besar pendanaan proyek berasal dari pinjaman Jepang.

Baca Selengkapnya

Heru Budi Ajak Penyandang Disabilitas Ngabuburit Naik MRT

37 hari lalu

Heru Budi Ajak Penyandang Disabilitas Ngabuburit Naik MRT

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Purnomo mengajak penyandang disabilitas ngabuburit naik Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta

Baca Selengkapnya

Berbuka Puasa di MRT dan Transjakarta, Begini Aturannya Selama Ramadan

49 hari lalu

Berbuka Puasa di MRT dan Transjakarta, Begini Aturannya Selama Ramadan

MRT dan Transjakarta keluarkan aturan selama Ramadan bagi masyarakat yang berbuka puasa saat berada dalam moda transportasi ini.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Walhi Ingatkan Dampak Negatif Migrasi Penduduk ke IKN, Garuda Masuk InJourney Bulan Depan

55 hari lalu

Terkini Bisnis: Walhi Ingatkan Dampak Negatif Migrasi Penduduk ke IKN, Garuda Masuk InJourney Bulan Depan

Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) mengingatkan potensi kerusakan lingkungan imbas migrasi penduduk ke Ibu Kota Nusantara (IKN).

Baca Selengkapnya

Sudah Angkut 100 Juta Orang, MRT Optimistis Tahun Ini Bisa Angkut 92 Ribu Penumpang Per Hari

55 hari lalu

Sudah Angkut 100 Juta Orang, MRT Optimistis Tahun Ini Bisa Angkut 92 Ribu Penumpang Per Hari

MRT Jakarta sudah melayani 100 juta penumpang sejak mulai beroperasi tiga tahun lalu. Tahun ini target MRT mengangkut 92 ribu penumpang per hari.

Baca Selengkapnya

Banggakan MRT hingga Kereta Cepat di Era Jokowi, Budi Karya: Semua Memuji

56 hari lalu

Banggakan MRT hingga Kereta Cepat di Era Jokowi, Budi Karya: Semua Memuji

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan tidak ada yang menilai jelek MRT dan kereta cepat yang dibangun di era kepemimpinan Jokowi.

Baca Selengkapnya