Ridwan Kamil Ingatkan Konsumen Cerdas Bertransaksi

Reporter

Antara

Selasa, 19 Maret 2019 16:06 WIB

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (dua dari kanan) bersama Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukito saat membuka pameran di Hari Konsumen Nasional di Lapangan Gasibu, Bandung, Selasa, 19 Maret 2019. BPKN

TEMPO.CO, Jakarta - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengingatkan masyarakat agar cerdas saat bertransaksi. Konsumen semestinya memahami hak dan kewajibannya. "Konsumen harus memahami hak dan kewajibannya agar lebih cerdas dan bertransaksi barang dan jasa. Oleh sebab itu, edukasi harus lebih ditingkatkan," ujarnya saat membuka pameran dalam rangka Hari Konsumen Nasional di Lapangan Gasibu, Bandung, Selasa, 19 Maret 2019.

Baca: Ridwan Kamil Bisa Pengaruhi Kemenangan Jokowi - Ma'ruf di Jabar

Ridwan Kamil menambahkan Pemerintah Jawa Barat memastikan akan satu visi misi dengan Kementerian Perdagangan dalam melindungi setiap hak konsumen. Terdapat 17 lembaga yang mengurus pengaduan dan peradilan konsumen seperti Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen. "Oleh karena itu hasil mediasinya jadi keputusan yang final. Mudah-mudahan ekonomi Indonesia akan luar biasa kalau konsumennya berdaya," ujarnya.

Dia meminta semua produsen yang menjual barang di Indonesia atau Jawa Barat menyediakan nomor hotline untuk pengaduan seperti produsen-produsen ternama. "Sektor UMKM akan kami beri penyadaran agar mereka juga punya jalur pengaduan untuk perlindungan konsumen," ujarnya.

Hal senada diungkapkan Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita. Dia mengatakan Peringatan Hari Konsumen Nasional (Harkonas) Tahun 2019 yang digelar di depan Gedung Sate Bandung, Selasa, 19 Maret 2019 menjadi momentum pemberdayaan konsumen.

"Harkonas kenapa harus ada pemberdayaan konsumen? Makin lama konsumen itu sudah mengetahui hak-haknya. Cukup banyak konsumen yang masih dalam tanda kutip diperdayai atau apa yang dibeli tidak sesuai dengan apa yang dijanjikan," kata Enggar seusai membuka Harkonas 2019.

Advertising
Advertising

Dia mengatakan selama ini kerap terjadi konsumen membeli sesuatu berbeda dengan apa yang digambarkan dan ia menilai kejadian ini akibat dua hal."Tadi satu contoh menarik yang terjadi dengan Pak Gubernur Jabar (Ridwan Kamil). Sehingga membeli sesuatu berbeda dengan apa yang digambarkan. Ini ada dua hal, pertama konsumen itu diedukasi bahwa mempunyai haknya, kedua kita dorong para produsen kita untuk bertanggung jawab karena kalau kita mau berusaha dengan baik penuhi janji dan komitmennya. Kalau tidak maka pada satu titik dia akan ditinggal," ujar dia.

Menurut dia, saat ini indeks kesadaran konsumen di Indonesia masih kecil dibandingkan dengan negara maju. "Di negara maju itu sudah mencapai 60 persen. Ini dikarenakan konsumen sendiri belum tahu haknya bagaimana dia mengadu," katanya.

Ardiansyah, Ketua Badan Perlindungan Konsumen Nasional yang hadir dalam acara itu ikut angkat bicara. Ia mengatakan pameran di Lapangan Gasibu, Bandung ini adalah salah satu peringatan Hari Konsumen Nasional. Pameran itu adalah kerja sama Direktorat Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga Kemennterian Perdagangan, dengan BPKN dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Pameran mengangkat tema edukasi perlindungan konsumen. Terbagi dalam sembilan zona yang disesuaikan dengan sembilan sektor prioritas. Peserta pameran selain dari instansi pemerintahan juga pelaku usaha dan asosiasi. Pameran ini menampilkan 90 stan yang terdiri dari 60 stan pelayanan pengaduan komsumen dan 30 stan produk unggulan usaha kecil, mikro dan menengah Jawa Barat.

Ridwan Kamil berharap Hari Konsumen Nasional ini menjadi momentum bagi pemberdayaan konsumen di Indonesia agar kehidupan ekonomi Indonesia betul-betul adil, baik kepada mereka yang memproduksi ataupun konsumen.

ANTARA I DRC

Berita terkait

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

3 jam lalu

Ridwan Kamil Punya 2 Surat Tugas, Golkar Belum Putuskan Maju Pilkada Jakarta atau Jabar

Ketua DPP Golkar Dave Laksono mengatakan saat ini Ridwan Kamil memiliki dua surat tugas untuk Pilkada Jakarta dan Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

1 hari lalu

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat memprakirakan 52,1 persen wilayah berkategori hujan rendah.

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

2 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

2 hari lalu

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

PAN juga telah menyiapkan sejumlah alternatif nama apabila nantinya Golkar menginginkan nama lain. Ada Eko Patrio dan Lula Kamal.

Baca Selengkapnya

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

3 hari lalu

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

Wilayah Garut, Cianjur, Tasikmalaya, Pangandaran dan Sukabumi memiliki sejarah kejadian gempa bumi yang sering terulang sejak tahun 1844.

Baca Selengkapnya

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

3 hari lalu

4 Wajah Lama Ini Kembali Muncul dalam Bursa Bakal Calon Gubernur Pilkada 2024

Sejumlah nama bakal calon gubernur di Pilkada 2024 sudah mulai bermunculan, termasuk 4 wajah lama ini. Siapa saja mereka?

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

3 hari lalu

Rekomendasi 20 Destinasi Wisata Garut, Termasuk Candi Cangkuang dan Leuwi Jurig

Garut alami gempa bumi belum lama ini. Daerah ini memiliki beragam destinasi wisata unggulan, antara lain Candi Cangkuang hingga Pantai Cijeruk.

Baca Selengkapnya

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

3 hari lalu

Maju-Mundur Istri Ridwan Kamil di Pemilihan Wali Kota Bandung, Ini Profil Atalia Praratya

Kabar Atalia Praratya mundur dari pemilihan Wali Kota Bandung dibantah Waketum Golkar. Ini profil istri Ridwan Kamil tersebut.

Baca Selengkapnya

BMKG Prakirakan Hujan Lebat Disertai Petir di Sejumlah Wilayah di Jawa Barat Sepekan Ini

4 hari lalu

BMKG Prakirakan Hujan Lebat Disertai Petir di Sejumlah Wilayah di Jawa Barat Sepekan Ini

BMKG memprakirakan adanya potensi hujan lebat disertai petir 29 April - 5 Mei 2024 di wilayah Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

4 hari lalu

PKS Buka Peluang Usung Ahmad Syaikhu di Pilkada Jakarta, Ini Alasannya

Partai Golkar DKI menyatakan Ridwan Kamil akan maju di Pilkada Jawa Barat, bukan di Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya