Pameran di AS, Produk Organik Indonesia Laris Manis

Reporter

Bisnis.com

Editor

Rahma Tri

Kamis, 14 Maret 2019 14:24 WIB

Negara Penyerap Produk Organik Tertinggi (US$)

TEMPO.CO, Jakarta - Produk organik Indonesia meraup potensi transaksi hingga US$7,98 juta atau sekitar Rp114 miliar dari pameran Natural Product Expo West (NPEW) yang berlangsung pada 7-9 Maret 2019 di Anaheim Convention Center, di Los Angeles, Amerika Serikat.

Baca: Perang Dagang, Amerika Serikat - Cina Memulai Perundingan

Coconut sugar organik Indonesia juga menjadi produk yang menarik perhatian para buyer. Selain itu, Paviliun Indonesia juga menampilkan buah salak yang memikat pengunjung, karena rasa dan tampilannya yang unik. Berbagai rempah organik juga memperkaya variasi produk organik yang ditawarkan.

“Transaksi potensial dan buyer pameran tahun ini jauh melebihi pameran sejenis lainnya di AS. Ini merupakan pameran terbaik untuk produk alami dan organik, sangat targeted, selected, dan buyer yang datang juga sangat berkualitas,” ujar Mario dari IMC Coconut Sugar, seperti dikutip Bisnis.com, Kamis 14 Maret 2019.

Tren gaya hidup sehat yang berkembang pesat di AS dimanfaatkan Indonesia Trade Promotion Center (ITPC) untuk membidik potensi pasar produk organik. Empat perusahaan makanan dan minuman organik Indonesia berpartisipasi dalam pameran produk herbal itu yang berlangsung pada 7-9 Maret 2019.

“Lokasi Paviliun Indonesia yang strategis, berada di Main Hall dan juga berlokasi di kategori khusus produk organik, berkontribusi dalam pencapaian transaksi potensial yang mencapai hampir USD 8 juta,” kata Antonius A. Budiman, Kepala ITPC Los Angeles dalam siaran pers yang diterima Bisnis.com, hari ini.

Advertising
Advertising

Main Hall merupakan lokasi yang prestisius karena menjadi tujuan buyer kelas 1 (baik dari AS, Kanada, Inggris, Australia, Jepang dan Hongkong) untuk mencari produk baru. Selain itu, lokasi organik yang ditempati oleh Paviliun Indonesia juga semakin menambah kredibilitas produk Indonesia di mata para buyer.

<!--more-->

NPEW merupakan pameran khusus produk alami dan organik terbesar di dunia, yang kali ini diikuti oleh 3.690 peserta pameran dan dihadiri ratusan ribu pengunjung dari berbagai negara. Setiap tahunnya ajang pameran ini dikunjungi oleh buyer premium yang bukan hanya dari AS, namun juga dari negara-negara di Amerika Latin, Kanada, Australia, dan sebagainya.

Baca juga: Menteri Perindustrian Yakin Ekspor Furnitur USD 5 M pada 2024

Berbagai perusahaan manufaktur besar seperti Unilever, Nestle dan Pepsi Co. juga hadir untuk memenuhi kebutuhan supply produknya. Selain itu, tentunya berbagai distributor besar dan wholesaler seperti Costco, Kroeger, Albertson, Safeway juga hadir untuk melihat inovasi dan trend terbaru dari industri natural dan organik, sehingga NPEW menjadi tempat yang tepat untuk menampilkan produk organik unggulan Indonesia.

Produk yang ditampilkan selama pameran di Paviliun Indonesia antara lain berbagai varian Green Tea, Black Tea, dan Oolong Tea dari Lebak, Banten, yang telah mendapatkan sertifikasi organik dari badan IMO, Switzerland. Selain itu juga produk keripik yang terbuat dari 100% sweet potato chips natural tanpa pengawet, yang telah berhasil memenangkan Sofi Award 2018 dari Specialty Food Association.

BISNIS.COM

Berita terkait

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

4 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

4 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

4 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

5 hari lalu

Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.

Baca Selengkapnya

Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

40 hari lalu

Nostalgia Lewat Pameran Naruto di Singapura Mulai 28 Maret, Ada Apa Saja?

Dari tanggal 28 Maret hingga 30 Juni 2024, pengunjung dapat menyaksikan memoar perjalanan Naruto, salah satu serial manga terlaris sepanjang masa

Baca Selengkapnya

Pameran China Homelife Berakhir, Sejumlah Perusahaan Tiongkok Diklaim Akan Berinvestasi

44 hari lalu

Pameran China Homelife Berakhir, Sejumlah Perusahaan Tiongkok Diklaim Akan Berinvestasi

Sebanyak 400 produsen dari Tiongkok serta lokal mengikuti China Homelife. Sejumlah perusahaan Tiongkok diklaim akan berinvestasi di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Artefak Rasulullah Dipamerkan di Batam, Mulai dari Cambuk hingga Tapak Kaki

46 hari lalu

Artefak Rasulullah Dipamerkan di Batam, Mulai dari Cambuk hingga Tapak Kaki

Pameran benda peninggalan Rasulullah ini pertama kali diselenggarakan di Kota Batam, berlangsung hanya tiga hari.

Baca Selengkapnya

Pameran Produk Bangunan Hingga Mebel di JIExpo, Banyak Produk Tiongkok

49 hari lalu

Pameran Produk Bangunan Hingga Mebel di JIExpo, Banyak Produk Tiongkok

Pameran dagang internasional digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta sejak Rabu, 13 Maret 2024 hingga Sabtu, 16 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Pameran Dagang Pembangunan dan Dekorasi Skala Internasional Dibuka Hari Ini

49 hari lalu

Pameran Dagang Pembangunan dan Dekorasi Skala Internasional Dibuka Hari Ini

Pameran Building and Decoration Expo (BD Expo), Appliances and Electronic Show (AES), serta China Homelife Indonesia digelar di JIExpo, Jakarta pada Rabu, 13 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Galeri Orbital Dago Bandung Gelar Pameran Menggambar Langsung Ten Portraits

53 hari lalu

Galeri Orbital Dago Bandung Gelar Pameran Menggambar Langsung Ten Portraits

Galeri Orbital Dago Bandung menggelar pameran karya yang menempatkan seniman menggambar langsung di lokasi.

Baca Selengkapnya