Railink Targetkan 1,3 Juta Orang Naik Kereta Bandara selama 2019

Sabtu, 16 Februari 2019 19:29 WIB

Stasiun Kereta Bandara Soekarno Hatta di Stasiun Bekasi. Tempo/Adi Warsono

TEMPO.CO, Jakarta - PT Railink menargetkan 1,3 juta orang bakal naik Kereta Bandara sepanjang tahun 2019. Vice President Commercial Passenger PT Railink Fitri Kusuma Wardhani mengatakan sepanjang tahun 2018 jumlah penumpang baru mencapai angka 800.000-900.000 ribu penumpang.

Baca juga: PT Railink Imbau Vandalisme di Kereta Bandara Tidak Diviralkan

"Tahun ini memang baru capai 800.000 penumpang sepanjang tahun 2018. Turun sedikit dari target," ka Fitri ditemui di sela-sela peninjauan Stasiun Manggarai, Sabtu 16 Februari 2019.

Kendati demikian Fitri tak menyebutkan target penumpang pada 2018. Ia menuturkan sepanjang 2018, okupansi Kereta Bandara baru mencapai sekitar 20-30 persen dalam sehari. Artinya, jika dalam satu rangkaian Kereta Bandara memiliki 272 kursi, jumlah kursi yang terisi baru mencapai 55 orang sekali jalan.

Sementara itu, Direktur Utama PT Railink Heru Kuswanto menambahkan bahwa okupansi Kereta Bandara memang belum sesuai dengan yang diharapkan. Hal ini karena selama ini Stasiun Sudirman Baru yang menjadi induk Kereta Bandara dianggap sulit diakses.

Advertising
Advertising

Sebab, kata Heru, selama ini area Stasiun Sudirman Baru merupakan area ganjil genap bagi kendaraan khususnya mobil. "Dengan adanya layanan tambahan di Stasiun Manggarai ini diharapkan bisa meningkatkan okupansi Kereta Bandara," kata Heru.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meninjau proyek pembangunan perluasan dan double-double track atau DDT di Stasiun Manggarai. Dalam kegiatan itu, Budi Karya mengumumkan bahwa mulai pertengahan Maret 2019, Kereta Bandara sudah bisa melayani penumpang dari Stasiun Manggarai.

Adapun selama ini, Kereta Bandara Railink baru bisa melayani penumpang dari Stasiun Sudirman Baru (BNI City), Duri dan Batu Ceper. Dibukanya layanan penumpang Kereta Bandara ini sejalan dengan dipergunakannya Stasiun Manggarai sebagai hub transportasi mulai dari kereta komuter Jabodetabek, kereta jarak jauh dan kereta Bandara Soekarno-Hatta.

Berita terkait

Pengguna Kereta Bandara Soekarno-Hatta Naik 50 Persen saat Arus Mudik Lebaran

24 hari lalu

Pengguna Kereta Bandara Soekarno-Hatta Naik 50 Persen saat Arus Mudik Lebaran

KAI Commuter Line melaporkan terjadi tren kenaikan pengguna kereta bandara atau commuter line menuju bandara selama arus mudik Lebaran tahun ini.

Baca Selengkapnya

Sambut Arus Mudik Lebaran, KAI Bandara Siapkan 551.936 Kursi

33 hari lalu

Sambut Arus Mudik Lebaran, KAI Bandara Siapkan 551.936 Kursi

KAI Bandara siap mengakomodasi para pemudik dengan menyediakan 551.936 tempat duduk di seluruh rangkaiannya.

Baca Selengkapnya

KAI Bandara Izinkan Penumpang Berbuka Puasa di Kereta

48 hari lalu

KAI Bandara Izinkan Penumpang Berbuka Puasa di Kereta

Penumpang Kereta api Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) dan Kualanamu diizinkan berbuka puasa di kereta.

Baca Selengkapnya

Mulai 1 Maret, Penumpang Kereta Bandara Soetta Bisa Naik Turun di Stasiun Rawabuaya

1 Maret 2024

Mulai 1 Maret, Penumpang Kereta Bandara Soetta Bisa Naik Turun di Stasiun Rawabuaya

Penumpang kereta bandara Soekarno Hatta bisa naik rurun di Stasiun Rawabuaya mulai 1 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Kronologi Petugas KAI Bandara Temukan Uang Tunai Rp 14 Juta Milik Penumpang di Stasiun Binjai Medan

15 Februari 2024

Kronologi Petugas KAI Bandara Temukan Uang Tunai Rp 14 Juta Milik Penumpang di Stasiun Binjai Medan

Fuji Alwi, petugas KAI Bandara menemukan tas tangan abu-abu berisi uang tunai sebanyak Rp 14 juta tadi malam. Bagaimana kronologinya?

Baca Selengkapnya

KAI Commuter: Jumlah Penumpang KRL hingga Kereta Lokal Sepanjang 2023 Capai 331 Juta

11 Januari 2024

KAI Commuter: Jumlah Penumpang KRL hingga Kereta Lokal Sepanjang 2023 Capai 331 Juta

Asdo Artriviyanto mengatakan jumlah penumpang KRL sepanjang 2023 belum melampaui di 2019.

Baca Selengkapnya

Kereta Bandara Yogyakarta Alami Keterlambatan Akibat Gangguan Rangkaian, KAI Buka Refund

15 November 2023

Kereta Bandara Yogyakarta Alami Keterlambatan Akibat Gangguan Rangkaian, KAI Buka Refund

Sejumlah penumpang kereta Bandara relasi Stasiun Yogyakarta-Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) gagal berangkat karena adanya gangguan rangkaian kereta pada Rabu 15 November 2023.

Baca Selengkapnya

KAI Bandara Buka Lowongan Kerja Penempatan di Jakarta dan Medan

31 Oktober 2023

KAI Bandara Buka Lowongan Kerja Penempatan di Jakarta dan Medan

KAI Bandara membuka lowongan kerja dua posisi IT Front-End Developer wilayah Jakarta dan Supervisor IT Network & System wilayah Medan.

Baca Selengkapnya

Imbas Kereta Argo Semeru dan Argo Wilis Anjlok, KA Bandara YIA Sementara Tak Beroperasi

18 Oktober 2023

Imbas Kereta Argo Semeru dan Argo Wilis Anjlok, KA Bandara YIA Sementara Tak Beroperasi

Layanan kereta api antara Stasiun Yogyakarta dan Stasiun Bandara YIA, serta sebaliknya, sejak kemarin, Selasa, 17 Oktober 2023, belum bisa berjalan.

Baca Selengkapnya

KA Argo Semeru Anjlok di Kulon Progo, Pengguna Kereta Bandara Diminta Refund Tiket dan Cari Moda Angkutan Lain

17 Oktober 2023

KA Argo Semeru Anjlok di Kulon Progo, Pengguna Kereta Bandara Diminta Refund Tiket dan Cari Moda Angkutan Lain

Anjloknya KA Argo Semeru dan KA Argo Wilis yang terjadi Selasa siang 17 Oktober 2023 masih dalam penanganan PT Kereta Api Indonesia (KAI).

Baca Selengkapnya