Menteri PUPR Pastikan Semua Proyek Pemerintahan Jokowi Selesai

Senin, 3 Desember 2018 12:29 WIB

Presiden Joko Widodo atau Jokowi (tengah), didampingi Menteri BUMN Rini Soemarno (kanan), Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kanan) meresmikan pengoperasian Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Seksi 1 (Ciawi-Cigombong) di Gerbang Tol Cigombong, Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 1 Desember 2018. Beroperasinya ruas jalan tol Ciawi-Cigombong sepanjang 15,3 km tersebut akan memangkas waktu tempuh dari 1-2 jam menjadi 20 menit. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, prioritas program kementeriannya di pengujung tahun terakhir Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla memastikan semua proyek selesai.

Baca juga: Diresmikan Jokowi, Tol Bocimi Seksi I Gratis Seminggu

“Prioritas 2018, kami memastikan semua proyek jalan. Tidak boleh ada yang ditinggalkan tanpa diselesaikan. Lain proyek yang belum selesai dengan proyek yang ditinggalkan,” kata dia selepas memimpin upacara Hari Bakti PU ke 73 di kompleks Gedung Sate, Bandung, Senin, 3 Desember 2018.

Basuki mencontohkan target pembangunan bendungan dan waduk tahun depan seluruhnya sudah tanda tangan kontrak pembangunan. “Bendungan itu dari 49 semua akan terkontrakkan tahun 2019. Tahun 2018 ada yang selesai, tahun 2019 ada lagi selesai. Kemudian sisanya ada yang 2020, 2021, terakhir 2022 semua selesai,” kata dia.

Pembangunan perumahan tahun ini sudah tembus 1 juta rumah. “Tahun ini sudah tembus 1 juta rumah. Sejak tahun 2015 ada sekitar 600-an, terus naik, naik, sekarang sudah tembus,” kata Basuki.

Basuki mengatakan pada 2019 kementeriannya akan mendapatkan porsi anggaran paling besar dibandingkan seluruh Kementerian/Lembaga. Total anggaran Kementerian PUPR yang dialokasikan dalam APBN 2019 menembus Rp 110 triliun.

Dia merincinya. “Garis besarnya untuk jalan dan jembatan Rp 40 triliun; air, bendungan, irigasi, banjir it sekitar Rp 35 triliun; cipta karya sekitar Rp 20 triliunan. Jadi itu yang besar. Perumahan Rp 9 triliun, lainnya untuk Balitbang, BBSDM, untuk Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah,” kata Basuki.

Basuki mencontohkan, pemerintah tahun 2019 menganggarkan Rp 9 triliun khusus untuk perumahan, termasuk untuk perbaikan rumah tidak layak huni. “Untuk FLPP di luar itu sekitar Rp 6 triliun. Itu 2019,” kata dia.

Menurut Basuki, Kementerian PUPR pada 2019 juga mendapat penugasan untuk membangun infrastruktur penguatan Sumber Daya Manusia seperti membangun sekolah, Perguruan Tinggi, madrasah, serta penguatan perekonomian masyarakat dengan membangun pasar induk regional. “Pasar pun sekarang diupayakan dengan APBN,” kata dia.

Basuki mengatakan, pembangunan pasar induk regional sengaja diambil alih pemerintah untuk memastikan pedagang pasar bisa menempatinya kembali. “Pasar di Bukit Tinggi kebakaran kita bangun lagi dengan APBN. Kalau oleh investor, pasti pedagang pasar enggak bisa masuk lagi,” kata dia.

Sementara untuk realisasi anggaran Kementerian PUPR tahun 2018 dia menargetkan tembus 93 persen. “Penyerapan sekarang ini sekitar 80 persenan, tapi prognosanya hampir 85 persen. Prognosa Rakertas kami (di akhir tahun) antara 90-93 persen,” kata Basuki.

Basuki mengatakan, mayoritas target anggaran Kementerian PUPR tahun ini diklaimnya tercapai kecuali program sanitasi yang masih harus dikejar capaiannya. “Air bersih cukup lumayan progresnya, yang lainnya bisa tercapai diantaranya irigasi, jalan, jembatan, rumah, bendungan untuk ketahanan air bisa tercapai. Yang masih harus kerja keras itu sanitasi karena berhubungan dengan stunting,” kata dia.

Basuki mengatakan, bukan serapan anggaran sanitasi yang jadi persoalan. “(Anggarannya) terserap. Cuma gap-nya itu yang harus kita kejar,” kata dia.

Dirjen Bina Marga, Kementerian PUPR, Sugiyartanto mengklaim, target pembangunan 1.000 kilometer jalan tol yang dipatok pemerintah dipastikan tercapai tahun depan. Sejumlah pembangunan jalan tol yang digeber pemerintah sudah mencapai angka seribu kilometer. Dia mencontohkan jalan tol Merak-Surabaya sepanjang 870 kilometer, Balikpapan-Samarinda 100 kilometer, Manado-Pitu 40 kilometer, jalant ol Medan-Tebingtinggi, Medan-Parapat dan lainnya udah menembus 450 kilometer.

“Kita jalan lagi Aceh-Singkil 70 kilometer, ditambah Pasuruan-Probolinggo-Krati itu sekitar 66 kiloemter, Pandaan-Malang 33 kiloemter. Cukuplah, saya kira seribu kilometer tercapai,” kata dia, Senin, 3 Desember 2018.

Baca berita PUPR lainnya di TEmpo.co

Berita terkait

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

6 jam lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

7 jam lalu

Jokowi soal Rencana Pemberian Insentif Mobil Listrik: Masih Dibicarakan

Presiden Joko Widodo alias Jokowi buka suara soal kelanjutan rencana pemerintah memberi insentif untuk mobil hybrid.

Baca Selengkapnya

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

7 jam lalu

Nadiem Berterima Kasih ke Jokowi atas Dukungan terhadap Merdeka Belajar

Nadiem mengatakan, semua keberhasilan gerakan Merdeka Belajar selama ini berkat dukungan dan arahan dari Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

7 jam lalu

Jokowi Sebut Kapasitas Produksi Motor Listrik di RI 1,6 Juta Unit, Baru Tercapai 100 Ribu Unit

Presiden Jokowi menyebut Indonesia memiliki peluang pasar yang besar untuk mengembangkan ekosistem kendaraan motor listrik. Begini penjelasannya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

8 jam lalu

Jokowi Respons Positif soal Wacana Presidential Club, Berharap Bisa Dilakukan Setiap 2 Hari Sekali

Jokowi merespons positif wacana Presidential Club yang digagas Presiden terpilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

9 jam lalu

Jokowi Tegaskan Penyusunan Kabinet Baru Hak Prerogatif Prabowo: Kalau Usul-usul Boleh

Jokowi menegaskan susunan kabinet pada pemerintahan mendatang merupakan hak prerogatif Presiden Terpilih dalam hal ini Prabowo

Baca Selengkapnya

Masih Ada 2.086 Hektare Lahan Bermasalah di IKN, Basuki Hadimuljono: Pasti Clear

10 jam lalu

Masih Ada 2.086 Hektare Lahan Bermasalah di IKN, Basuki Hadimuljono: Pasti Clear

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono buka suara soal 2.086 hektare lahan di IKN yang masih bermasalah.

Baca Selengkapnya

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

10 jam lalu

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Kementerian PUPR bakal merelokasi merelokasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

10 jam lalu

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

Prabowo disebut akan membentuk Presidential Club yang menjadi wadah pertemuan mantan presiden.

Baca Selengkapnya

Diusung PDIP jadi Cagub DKI Jakarta, Basuki Hadimuljono: Saya Sudah 70 Tahun..

12 jam lalu

Diusung PDIP jadi Cagub DKI Jakarta, Basuki Hadimuljono: Saya Sudah 70 Tahun..

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengaku tidak mau masuk bursa Cagub DKI Jakarta karena sudah berusia 70 tahun.

Baca Selengkapnya