Jadwal Penerimaan CPNS Daerah Rejang Lebong Belum Diumumkan

Reporter

Antara

Editor

Anisa Luciana

Senin, 27 Agustus 2018 11:45 WIB

Seorang peserta Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) berdoa sebelum dimulainya tes Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) di Badan Kepegawaian Negara, Jakarta, 21 Oktober 2017. Sebanyak 793 CPNS mengikuti tes SKD dengan sistem Computer Assissted Test (CAT) yang dibagi dalam dua sesi. TEMPO/Fajar Januarta

TEMPO.CO, Jakarta - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rejang Lebong, Bengkulu RA Denni menyebutkan rencana penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Daerah di wilayah itu akan dilaksanakan dengan sistem aplikasi internet.

Baca juga: Pergantian Menpan RB Tak Pengaruhi Jadwal Pendaftaran CPNS

"Teknis pelaksanaan penerimaannya akan melalui aplikasi, test-nya akan langsung CAT (Computer Assisted Test). Untuk CAT ini masih akan dipertimbangkan apakah bisa dilakukan di Rejang Lebong, yakni di IAIN Curup, atau di UPT BKN Bengkulu," ujar RA Denni saat dihubungi di Rejang Lebong, Minggu, 26 Agustus 2018.

Sejauh ini pihaknya, kata Denny, masih menunggu pengumuman jadwal penerimaan CPNS Daerah karena adanya pergantian Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB), walau informasi dari pemerintah pusat penerimaan CPNS Daerah akan dilaksanakan tahun ini.

Penerimaan CPNS Daerah, ungkap Denny, diketahui setelah pihak BKN wilayah VII Palembang mengundang dirinya bersama Kepala BKPSDM setempat pada pertengahan Agustus lalu guna melakukan rapat internal di Bandung mengenai teknis seleksi CPNS Daerah 2018.

Advertising
Advertising

Baca juga: Menpan RB: InsyaAllah Rekrutmen CPNS 2018 Dibuka Usai Asian Games

"Kuota yang diberikan ke Rejang Lebong saat ini juga belum jelas berapa banyak, tapi yang jelas yang dibuka ini untuk formasi kesehatan dan guru, dan khusus terutama daerah timur maupun yang mempunyai prestasi, seperti atlet yang berprestasi," tuturnya.

Sebelumnya, kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Sumber Daya Manusia (BKP-SDM) Rejang Lebong Khirdes Lapendo Pasju mengatakan, daerah tersebut pada tahun 2018 mengajukan 914 formasi CPNS Daerah yang dibutuhkan, terutama tenaga kesehatan, pendidikan, dan teknik.

Pengajuan penerimaan CPNS Daerah sebanyak 914 formasi ini sesuai dengan kebutuhan PNS, antara lain untuk kebutuhan formasi bidang pendidikan terutama guru SD sebanyak 308 orang, kemudian guru SMP sebanyak 276 orang.

Seterusnya, formasi bidang kesehatan untuk di RSUD Curup sebanyak 237 orang, kemudian juga diusulkan CPNS Daerah pada Dinas Kesehatan Rejang Lebong sebanyak 28 orang, serta usulan CPNS Daerah pada Dinas PUPR Rejang Lebong sebanyak 60 orang dan Dinas Perhubungan setempat mengusulkan pengangkatan CPNS Daerah sebanyak 5 orang.

ANTARA

Berita terkait

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

18 jam lalu

Terpopuler Bisnis: Penjelasan Bulog atas Harga Beras Mahal, Viral Tas Hermes hingga Kekayaan Dirjen Bea Cukai

Penjelasan Bulog atas harga beras yang tetap mahal saat harga gabah terpuruk.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Cek Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas, Harta Kekayaan Dirjen Bea Cukai Askolani

Syarat pendaftaran CPNS Kepolisian Khusus Pemasyarakatan (Polsuspas) yang banyak diminati oleh para pelamar dari seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Peternak Diminta Penuhi Sertifikasi Halal, CPNS Belum Kunjung Dibuka

1 hari lalu

Terkini Bisnis: Peternak Diminta Penuhi Sertifikasi Halal, CPNS Belum Kunjung Dibuka

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) mengimbau kepada para pengusaha di bidang ternak ayam agar segera memenuhi standar sertifikasi halal.

Baca Selengkapnya

CPNS 2024 Belum Kunjung Dibuka, Kemenpan RB: Screening Dokumen Usulan Belum Selesai

1 hari lalu

CPNS 2024 Belum Kunjung Dibuka, Kemenpan RB: Screening Dokumen Usulan Belum Selesai

Kemenpan RB menjelaskan ada perbedaan teknis pengumpulan rincian formasi yang menghambat pengumuman CPNS tahun ini.

Baca Selengkapnya

Kemenpan RB Tolak Tunda CASN 2024, Jamin Tak Ada Joki

1 hari lalu

Kemenpan RB Tolak Tunda CASN 2024, Jamin Tak Ada Joki

Menteri PANRB menolak usulan Ombudsman untuk menunda seleksi calon aparatur sipil negara atau CASN 2024 hingga Pilkada 2024 usai.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Seleksi CASN Lewat Sekolah Kedinasan Akan Dibuka Bulan ini

1 hari lalu

Pendaftaran Seleksi CASN Lewat Sekolah Kedinasan Akan Dibuka Bulan ini

Ada 8 sekolah kedinasan yang akan membuka formasi seleksi CASN.

Baca Selengkapnya

Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas Lengkap 2024

1 hari lalu

Syarat Pendaftaran CPNS Polsuspas Lengkap 2024

Polsuspas Kemenkumham menjadi salah satu formasi yang banyak diminati pelamar CPNS. Apa saja syarat pendaftaran CPNS Polsuspas 2024?

Baca Selengkapnya

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

2 hari lalu

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

Kemenpan RB menyiapkan jumlah formasi yang cukup besar bagi kejaksaan agung dan MA untuk formasi rekrutmen CPNS pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Takut Dipolitisasi, Ombudsman Usul Pelaksanaan Seleksi CASN DItunda sampai Pilkada Serentak

2 hari lalu

Takut Dipolitisasi, Ombudsman Usul Pelaksanaan Seleksi CASN DItunda sampai Pilkada Serentak

Ombudsman RI usul seleksi calon aparatur sipil negara (CASN) pada tahun 2024 ditunda hingga pilkada serentak 27 November karena khawatir dipolitisasi.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran CPNS atau CASN 2024 Sudah di Depan Mata, Simak Syarat dan Tata Caranya

2 hari lalu

Pendaftaran CPNS atau CASN 2024 Sudah di Depan Mata, Simak Syarat dan Tata Caranya

Pun untuk tahapnya ada pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan PPPK, alias CASN yang direncanakan bulan Mei.

Baca Selengkapnya