Koper Penumpang Lion Air Disobek Petugas, Bagaimana Aturannya?

Kamis, 2 Agustus 2018 19:17 WIB

Porter menata barang milik penumpang pesawat di Bandara Adi Soemarmo, Boyolali, Jawa Tengah, 5 Januari 2016. Pencurian bagasi penumpang terbongkar setelah seorang porter berinisial S terekam kamera pengawas sedang membongkar bagasi penumpang di Terminal 1 Bandara Soekarno Hatta pada awal November 2015 lalu. ANTARA/Aloysius Jarot Nugroho

TEMPO.CO, Jakarta - Komisaris Utara PT Angkasa Pura II Rhenald Kasali mengomentari beredarnya video penumpang Lion Air yang mengadu kepada petugas tentang kopernya uang dibongkar paksa. Rhenald meminta agar setiap penumpang pengguna low cost airlines lebih waspada terhadap barang bawaannya. “Penumpang hendaknya turut meminimalkan risiko hilang atau rusak koper atau kunci dengan pengamanan optimal,” ucap Rhenald Kasali dalam keterangan yang diterima Tempo, Kamis, 2 Agustus 2018.

Baca: Viral Video Koper Penumpang Sobek, Lion Air Tempuh Jalur Hukum

Sebelumnya, beredar video beberapa penumpang mengadu kepada salah satu petugas Lion Air tentang koper mereka yang dibongkar oleh orang yang tak diketahui. Dalam video tersebut petugas mengatakan akan berkoordinasi lebih lanjut dengan pihak Lion Air. Kejadian tersebut terjadi di Bandara Kualanamu, Medan.

Corporate Communications Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro mengatakan video yang ramai beredar pada Rabu, 1 Agustus 2018 terkait pengaduan kerusakan retsleting pada bagasi penumpang Lion Air di Bandara Kualanamu merupakan video pada bulan Mei 2018 lalu. Danang mengatakan Lion Air sudah menjalankan penanganan sesuai aturan dan standar pelayanan. Ia juga mengatakan persoalan tersebut telah dianggap selesai.

Lebih lanjut, Rhenald mengatakan pihak maskapai memang bertanggung jawab terhadap keamanan bagasi penumpang. Sebab pihak maskapai juga yang mempekerjakan orang untuk menangani persoalan bagasi itu. “Mereka juga yang mempekerjakan baggage handling dan mengawasi bagasi dan penumpangnya sampai keluar bandara. Begitu aturan internasionalnya,” ucap dia.

Menurut Rhenald kemungkinan pembongkaran bagasi penumpang dilakukan di bandara keberangkatan. Hal itu karena waktu yang digunakan untuk menangani bagasi lebih panjang dibandingkan saat di bandara tujuan penumpang.

Advertising
Advertising

“Di airport ketibaan pengawasan lebih banyak dan barang bergerak adu cepat dengan ketibaan pemiliknya di ban berjalan. Namun namanya pencuri kadang punya akal seribu satu,” ujar dia.

Rhenald juga menjelaskan dalam aturan yang berlaku internasional, pihak bandara berhak membongkar bagasi jika diduga koper penumpang tersebut membawa barang-barang tertentu yang dilarang oleh pihak bandara seperti powerbank, cairan, dan benda yang mengandung gas. “Ada baiknya teman-teman tidak membawa barang-barang terlarang itu.”

Baca berita lainnya tentang Lion Air di Tempo.co.

Berita terkait

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

1 hari lalu

Maskapai Penerbangan Ini Harus Bayar Kompensasi 39 Juta Gara-gara Sandaran Kursi Tak Bisa Direbahkan

Pnumpang maskapai penerbangan ini merasa diperlakukan sebagai penumpang kelas ekonomi meski sudah bayar kelas bisnis.

Baca Selengkapnya

Traveling di Usia 100 Tahun, Perempuan Ini Dikira Anak Dibawah Umur yang Perlu Pendampingan

6 hari lalu

Traveling di Usia 100 Tahun, Perempuan Ini Dikira Anak Dibawah Umur yang Perlu Pendampingan

Ketika traveling dengan pesawat, dia otomatis masuk dalam kategori anak bawah umur yang harus didampingi supervisor.

Baca Selengkapnya

Tony Fernandes Ditunjuk Sebagai Penasihat Strategis Grup Penerbangan AirAsia

7 hari lalu

Tony Fernandes Ditunjuk Sebagai Penasihat Strategis Grup Penerbangan AirAsia

Tony Fernandes ditunjuk sebagai penasihat dan pengurus Grup Chief Executive Officer (Advisor and Steward Group Chief Executive Officer) AirAsia.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang Tutup Bandara Sam Ratulangi, Grup Lion Air Batalkan 27 Penerbangan

10 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang Tutup Bandara Sam Ratulangi, Grup Lion Air Batalkan 27 Penerbangan

Grup Lion Air batalkan 27 penerbangan dari dan ke Manado imbas Bandara Sam Ratulangi masih ditutup karena erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Alasan Mengapa Kebanyakan Pesawat Berwarna Putih

11 hari lalu

Alasan Mengapa Kebanyakan Pesawat Berwarna Putih

Awalnya, pesawat tidak dicat, hanya menampilkan bodi aluminium yang dipoles. Namun, tren berubah sejak 1970-an.

Baca Selengkapnya

Pesawat Lion Group Kembali Beroperasi untuk Rute Ternate, Pastikan Kondisi Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

11 hari lalu

Pesawat Lion Group Kembali Beroperasi untuk Rute Ternate, Pastikan Kondisi Aman Pasca Erupsi Gunung Ruang

Saat ini wilayah penerbangan di Bandara Sultan Babullah Ternate dalam kondisi aman dan terbebas dari pengaruh abu vulkanik bekas erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Ekonom Soal Politisasi Bansos, Sejumlah Penerbangan Lion Grup Dibatalkan

11 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Ekonom Soal Politisasi Bansos, Sejumlah Penerbangan Lion Grup Dibatalkan

Apakah MK akan membenarkan adanya politisasi bantuan sosial (bansos) dalam putusan sidang sengketa Pilpres 2024?

Baca Selengkapnya

Akibat Erupsi Gunung Ruang Manado, Lion Group Batalkan 27 Penerbangan Rute Terdampak

11 hari lalu

Akibat Erupsi Gunung Ruang Manado, Lion Group Batalkan 27 Penerbangan Rute Terdampak

Pembatalan penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang yang meletus sejak 18 April 2024.

Baca Selengkapnya

Maskapai Ubah Rute Penerbangan Usai Dugaan Serangan Israel ke Iran

12 hari lalu

Maskapai Ubah Rute Penerbangan Usai Dugaan Serangan Israel ke Iran

Usai dugaan serangan Israel ke Iran, sejumlah maskapai penerbangan mengubah rute.

Baca Selengkapnya

Alasan Kursi Pesawat yang Bisa Direbahkan Mulai Ditinggalkan

12 hari lalu

Alasan Kursi Pesawat yang Bisa Direbahkan Mulai Ditinggalkan

Selama ini perbedatan tentang merebahkan kursi pesawat memang sedikit meresahkan. Maskapai penerbangan mulai mengganti kursi yang lebih ringan

Baca Selengkapnya