Jalan Tol Dalam Kota Bandung Hubungkan Pasirkoja-Kiaracondong

Reporter

Antara

Editor

Anisa Luciana

Selasa, 31 Juli 2018 14:19 WIB

Ilustrasi jalan tol. ANTARA/Zabur Karuru

TEMPO.CO, Jakarta - Penjabat Gubernur Jawa Barat M. Iriawan mengatakan rencana pembangunan jalan tol dalam kota yang akan dibangun dari kawasan Pasirkoja sampai Kiaracondong akan dipaparkan dan dikoordinasikan kepada Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT).

Baca juga: Bandung Akan Segera Punya Jalan Tol Dalam Kota

"Sekarang saya akan rapat di Jakarta. Saya akan paparkan ke Bapak Kementerian Kemaritiman untuk menyampaikan tentang rencana ini jalan tol, mudah-mudahan bisa diterima di tingkat pusat," kata Iriawan di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Selasa, 31 Juli 2018.

Menurut Iriawan, koordinasi dengan pemerintah pusat dan BPJT penting dilakukan agar rencana pembangunan jalan tol tersebut bisa direalisasikan.

"Karena harus ada koordinasi dengan badan pengatur jalan tol yah, berkaitan dengan pembuatan jalan tol ini. Tadi sudah disampaikan secara garis besar dari Soroja ke Pasupati," katanya.

Advertising
Advertising

Baca juga: Tol Dalam Kota Bandung Diusulkan Dapat Hibah

Menurut dia, jalan tol dalam kota yang akan dibangun dari Kawasan Pasirkoja sampai Kiaracondong dibangun untuk mengatasi kemacetan lalu lintas Kota Bandung. "Jadi tol ini rencananya dibangun di atas jalan raya sehingga tidak membutuhkan pembebasan lahan," ungkapnya.

Iriawan mengatakan pembangunan jalan tol ini akan mirip dengan pembangunan tol dalam kota di Jakarta, yang mana dibangun menggunakan tiang-tiang yang dipasang di median atau batas tengah jalan yang sudah ada.

Jalan tol yang melayang sepanjang 15,3 kilometer ini, lanjut Iriawan, rencananya akan memiliki empat pintu tol, mulai dari Pasirkoja, Jalan Pelajar Pejuang 45, Pusdai, sampai Kiaracondong.

Iriawan menambahkan, kemungkinan besar akan menggandeng pihak swasta untuk mendapat pendanaan pembangunan jalan tol dalam kota ini, dengan mengkaji terlebih dulu potensi atau modal yang dimiliki BUMD dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

ANTARA

Berita terkait

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

48 menit lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

20 jam lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

1 hari lalu

Braga Free Vehicle Akhir Pekan ini di Bandung, Begini Tata Tertib Pengunjung dan Lokasi Parkir

Pengunjung atau wisatawan di jalan legendaris di Kota Bandung itu hanya bisa berjalan kaki karena kendaraan dilarang melintas serta parkir.

Baca Selengkapnya

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

1 hari lalu

Rencana Jalan Braga Bandung Bebas Kendaraan saat Akhir Pekan Dibayangi Masalah

Pemerintah Kota Bandung ingin menghidupkan kembali Jalan Braga yang menjadi ikon kota sebagai tujuan wisata.

Baca Selengkapnya

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

1 hari lalu

Warga Jawa Barat Rasakan 6 Gempa Sepanjang April 2024, Sebenarnya Terjadi 106 Kali

BMKG mencatat 106 kali gempa di Jawa Barat pada April 2024. Dari 6 guncangan yang terasa, gempa Garut M6,2 jadi yang paling besar.

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

2 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

2 hari lalu

Jalan Raya di Cina Ambles, Sedikitnya 48 Orang Tewas

Korban tewas akibat amblesnya jalan raya di Cina selatan telah meningkat menjadi 48 orang

Baca Selengkapnya

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

3 hari lalu

Dasarian Pertama Mei, Hujan Diprediksi Berkurang di Separuh Wilayah Jawa Barat

Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat memprakirakan 52,1 persen wilayah berkategori hujan rendah.

Baca Selengkapnya

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

4 hari lalu

Pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Simak Lokasi dan Jadwalnya

Jasa Marga melakukan pemeliharaan perkerasan di ruas Jalan Tol Jakarta-Tangerang. Pekerjaan jalan ini dijadwalkan berlangsung hingga Rabu, 8 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

5 hari lalu

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

Wilayah Garut, Cianjur, Tasikmalaya, Pangandaran dan Sukabumi memiliki sejarah kejadian gempa bumi yang sering terulang sejak tahun 1844.

Baca Selengkapnya