DPR : Asian Games 2018 Bisa Tingkatkan Perekonomian Nasional

Reporter

Antara

Editor

Anisa Luciana

Jumat, 13 Juli 2018 15:16 WIB

Presiden Joko Widodo (tengah) bersama Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia Kim Chang Beom (kiri) dan Duta Besar Korea Utara untuk Indonesia An Kwang Il berfoto dengan membawa maskot Asian Games XVIII seusai melakukan pertemuan di Istana Merdeka, Jakarta, 30 April 2018. ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Jakarta - Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menilai ajang Asian Games 2018 merupakan peluang besar untuk meningkatkan perekonomian nasional, terutama bila dimanfaatkan dengan benar dan jitu oleh para pelaku usaha.

Karena itu, Ketua Komisi X DPR RI Djoko Udjianto meminta pemerintah dan masyarakat mampu memanfaatkan potensi ekonomi saat penyelenggaraan Asian Games 2018 pada Agustus mendatang.

Baca juga: Bappenas Perkirakan Dampak Ekonomi Asian Games 2018 Rp 45,2 T

"Ini satu kesempatan yang besar dalam rangka meningkatkan perekonomian nasional," kata Djoko Udjianto dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Jumat, 13 Juli 2018.

Menurut dia, penyelenggaraan Asian Games harus mampu mencapai empat sukses, yakni sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, sukses administrasi dan sukses meningkatkan ekonomi kreatif.

Advertising
Advertising

Djoko berpendapat, khusus untuk potensi ekonomi, industri ekonomi kreatif juga harus mampu untuk tampil guna memanfaatkan peluang ekonomi ini.

Ia mengingatkan bahwa ajang olahraga ini diperkirakan bakal menghasilkan target devisa sebesar US$ 170 juta atau sekitar Rp 3,6 triliun.

Baca juga: Perputaran Uang di Asian Games dan IMF-World Bank Capai Rp 52 T

Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf mendukung pelaksanaan Asian Games 2018 yang akan diadakan di Jakarta dan Palembang pada 18 Agustus-2 September 2018, antara lain penentuan logo Asian Games 2018 yang terinspirasi dari pemandangan Gelora Bung Karno (GBK).

Selain itu, kata Triawan, Bekraf juga membuat maskot Asian Games 2018, yakni Bhin-Bhin (burung cendrawasih), Atung (rusa bawean), dan Kaka (badak bercula satu) yang merupakan fauna-fauna asli Indonesia yang masing-masing merepresentasikan strategi, kecepatan, dan kekuatan.

ANTARA

Berita terkait

Anggota Dewan Minta Pemerintah Pertimbangkan Kenaikan Tarif KRL

8 jam lalu

Anggota Dewan Minta Pemerintah Pertimbangkan Kenaikan Tarif KRL

Anggota Komisi V DPR RI Suryadi Jaya Purnama mengatakan kenaikan tarif tidak boleh membebani mayoritas penumpang KRL

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

2 hari lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

2 hari lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

2 hari lalu

DPR Agendakan Rapat Evaluasi Pemilu 2024 dengan KPU pada 15 Mei

KPU sebelumnya tidak menghadiri undangan rapat Komisi II DPR karena bertepatan dengan masa agenda sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

3 hari lalu

Amnesty Desak DPR dan Pemerintah Buat Aturan Ketat Impor Spyware

Amnesty mendesak DPR dan pemerintah membuat peraturan ketat terhadap spyware yang sangat invasif dan dipakai untuk melanggar HAM

Baca Selengkapnya

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

3 hari lalu

KPK Temukan Dokumen dan Bukti Elektronik soal Proyek Pengadaan Rumah Dinas saat Geledah Kantor Setjen DPR

KPK menemukan beberapa dokumen yang berhubungan dengan proyek dugaan korupsi pengadaan perlengkapan rumah dinas DPR dalam penggeledahan.

Baca Selengkapnya

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

4 hari lalu

Said Iqbal Yakin Partai Buruh Masuk Senayan pada Pemilu 2029

Presiden Partai Buruh Said Iqbal menyakini partainya masuk ke Senayan pada pemilu 2029 mendatang.

Baca Selengkapnya

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

5 hari lalu

KPK Geledah Gedung Setjen DPR, Simak 5 Poin tentang Kasus Ini

KPK melanjutkan penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan sarana kelengkapan rumah jabatan anggota DPR RI tahun anggaran 2020

Baca Selengkapnya

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

5 hari lalu

Reaksi DPR Soal Arab Saudi Izinkan Pemegang Semua Jenis Visa Lakukan Umrah

DPR menyatakan kebijakan Arab Saudi bertolak belakang dengan Undang-Undang tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah.

Baca Selengkapnya

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

6 hari lalu

Ditolak Partai Gelora untuk Gabung Kubu Prabowo, PKS Tak Masalah Jadi Koalisi atau Oposisi

Partai Gelora menyebut PKS selalu menyerang Prabowo-Gibran selama kampanye Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya