Bappenas Jalin Kerjasama dengan Inggris Soal Pembangunan Infrastruktur

Selasa, 3 Juli 2018 20:10 WIB

gedung bappenas setkab.go.id

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas dan Pemerintah Inggris menyepakati kerjasama mengenai knowledge sharing terkait pembangunan infrastruktur. Menteri PPN, Bambang Brodjonegoro mengatakan kerjasama ini merupakan kerjasama dalam bidang pengembangan metodologi pemilihan pembangunan infrastruktur.

"Misal kami punya perencanaan 5 tahun, dari perencanaan tersebut kami harus identifikasi proyek apa saja yang harus dibangun. Sebab, kadang jadi kelemahan kita terlalu banyak list, namun tak revelan dengan tujuan yang jadi perencanaan," kata Bambang ditemui usai menyaksikan penandatanganan kerjasama di Kantor Bappenas, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 3 Juli 2018.

BACA: Bappenas Perkirakan Dampak Ekonomi Asian Games 2018 Rp 45,2 T

Adapun penandatanganan kerjasama ini dilakukan oleh Deputi Bidang Sarana dan Prasarana Kementerian PPN/Bappenas Wismana Adi Suryabrata, Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik, dan Chief Executive Officer The Infrastructure and Projects Authority (IPA UK) Tony Meggs. Nantinya, lewat The Infrastructure and Projects Authority, Foreign and Commonwealth Office, dan the Department for Business Energy and Industrial Strategy (BEIS) Pemerintah Indonesia akan belajar terkait kesuksesan Inggris dalam melibatkan sektor swasta untuk pembangunan proyek infrastruktur.

Bambang mengatakan kerjasama ini nantinya akan berupa asistensi teknis atau teknikal untuk pemilihan program pembangunan infrastruktur. Dengan metode pemilihan yang tepat priotisasi pembangunan jadi lebih efektif, efisien dan tepat waktu, di tengah kebutuhan infrastruktur di indonesia yang masih sangat besar.

Advertising
Advertising

Secara spesifik, menurut Bambang, Pemerintah Indonesia ingin mengindentifikasi apakah proyek-proyek pemerintah yang ada sekarang bisa dikerjasamakan dengan swasta maupun Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Diharapkan dengan adanya hal ini kendala dalam pembangunan infrastruktur mengenai feasible dan juga tidak adanya pembiayaan perbankan bisa diatasi.

BACA: Bappenas Buka Lowongan Kerja, Posisi Staf Pendukung Substansi

Sementara itu, Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik mengatakan kerjasama ini nantinya akan berlangsung selama 2-3 tahun ke depan. Nantinya, para ahli dari Inggris akan bekerjasama supaya mampu mengembangkan proyek infrastruktur yang ramah bagi pembiayaan perbankan.

Selain itu, dengan adanya kerjasama ini diharapkan juga mampu mempermudah pemerintah dalam hal mendapatkan pendanaan dari sektor swasta. Apalagi pembiayaan infrastruktur di Indonesia seringkali membutuhkan dana yang melampaui kemampuan para pembayar pajak.

Baca berita tentang Bappenas lainnya di Tempo.co.

Berita terkait

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

23 jam lalu

Jokowi Resmikan Bendungan Tiuk Suntuk di NTB, Pembangunannya Telan Biaya Rp 1,4 Triliun

Presiden Joko Widodo alias Jokowi meresmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat, NTB, pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

3 hari lalu

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam, meninjau langsung jalan Desa Srikaton menuju ke Jalan Perambahan, pada Minggu, 28 April 2024.

Baca Selengkapnya

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

8 hari lalu

Arsyadjuliandi Desak Pemerintah Segera Selesaikan Pembayaran Lahan Tol

Anggota Komisi II DPR RI, Arsyadjuliandi Rachman, mendesak pemerintah untuk segera menyelesaikan pembayaran lahan Tol Pekanbaru-Padang.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

9 hari lalu

Pembangunan Infrastruktur di Kota Surabaya Rampung 2024

Sejumlah pembangunan infrastruktur di Kota Surabaya ditargetkan rampung di tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

10 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan pembangunan jalan daerah di Provinsi Gorontalo pada hari ini, Senin, 22 April 2024.

Baca Selengkapnya

Bupati Taput Ajak Masyarakat Rawat Infrastruktur yang Sudah Dibangun

12 hari lalu

Bupati Taput Ajak Masyarakat Rawat Infrastruktur yang Sudah Dibangun

Bupati Tapanuli Utara (Taput), Nikson Nababan, mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga dan merawat segala pembangunan yang telah dibangun pemerintah.

Baca Selengkapnya

Mas Dhito Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Infrastruktur di Kediri

14 hari lalu

Mas Dhito Ajak Masyarakat Sukseskan Pembangunan Infrastruktur di Kediri

Pemerintah Kabupaten Kediri saat ini tengah mengerjakan pembangunan stadion, revitalisasi pasar tradisional, serta akses penunjang ke Bandara Internasional Dhoho.

Baca Selengkapnya

Menkominfo Budi Arie Beberkan Alasan Uji Coba Starlink di IKN

16 hari lalu

Menkominfo Budi Arie Beberkan Alasan Uji Coba Starlink di IKN

Budi Arie berharap ketika upacara peringatan 17 Agustus di IKN, Penajem Paser Utara, Kalimantan Timur, Starlink sudah bisa beroperasi.

Baca Selengkapnya

Cerita Sandiaga di Hari Lebaran 2024, dari Salat Id, Temui Orang Tua hingga Hadir di Istana

22 hari lalu

Cerita Sandiaga di Hari Lebaran 2024, dari Salat Id, Temui Orang Tua hingga Hadir di Istana

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno membagikan momen lebarannya di akun Instagram pribadi @sandiuno.

Baca Selengkapnya

Polemik Kabar KPK Digabung dengan Ombudsman

27 hari lalu

Polemik Kabar KPK Digabung dengan Ombudsman

Kabar peleburan KPK dengan Ombudsman menimbulkan polemik. Bappenas membantah tengah membahas peleburan tersebut.

Baca Selengkapnya