Komisioner Baru KPPU Petakan Skema Distribusi Pangan

Reporter

Adam Prireza

Editor

Martha Warta

Selasa, 15 Mei 2018 18:27 WIB

Presiden Jokowi berjabat tangan dengan anggota Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) Yudi Hidayat usai pelantikan di Istana Negara, Jakarta, 2 Mei 2018. ANTARA/Puspa Perwitasari

TEMPO.CO, Jakarta -Ketua Komisioner Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU), Kurnia Toha, menyebut sektor pangan menjadi prioritas kerja jajaran komisioner periode 2018-2023. Ia pun menyebut saat ini KPPU tengah melakukan pemetaan skema distribusi dari komoditas pangan.

"Pangan ini adalah kebutuhan pokok rakyat yang sangat besar pengaruhnya terhadap kesejahteraan, makanya jadi fokus komisioner KPPU 2018-2023," tutur Toha di Kantor KPPU, Jakarta, Selasa, 15 Mei 2018.

Baca: KPPU: Kenaikan Harga Bawang Merah karena Produsen Lambat

Dari situ, Toha menyebut KPPU telah mengidentifikasi simpul-simpul distribusi yang berpotensi menaikkan harga pangan. Nantinya KPPU akan dapat menemukan simpul mana yang juga berpotensi melakukan pelanggaran dalam upaya menaikkan harga tersebut.

"Kami telah mengidentifikasi pelaku usaha yang punya posisi dominan yang mempunyai untuk melakukan penyalahgunaan. Yang berpotensi itu pelaku usaha yang besar," ujar dia.

Advertising
Advertising

Meski begitu anggota Komisioner KPPU, Guntur Syahputra Saragih mengatakan belum bisa membuka pelaku usaha yang dimaksud. Menurutnya, KPPU saat ini masih dalam tahap pengawasan serta pemeriksaan.

"Kami belum bisa menyebutkan, karena pelaku usaha sangat sensitif terhadap pemberitaan," ujar dia.

Anggota Komisioner KPPU lainnya, Kodrat Wibowo, mengatakan beberapa komoditas pangan, seperti bawang merah, bawang putih, daging sapi, telur, dan minyak kelapa telah masuk ke dalam pengawasan KPU. Dari pemetaan yang tengah berlangsung, KPPU dapat menentukan apakah kenaikan harga yang terjadi normal, atau karena upaya para oknum pelaku usaha besar.

Kedepannya, selama pemetaan, Kodrat pun meminta bantuan dari masyarakat. Ia meminta siapapun yang memiliki informasi penting terkait perilaku persaingan usaha yang tidak sehat maupun upaya monopoli agar segera melaporkannya ke KPPU.

"Kami berharap masyarakat berpartisipasi. Kalau kenaikan harga karena demand meningkat, kami tidak bisa masuk. Tapi kalau sudah ada penimbunan, KPPU dan kepolisian baru bisa masuk," tutur dia.

Berita terkait

KPPU: Penegakan Hukum Pinjol Pendidikan Masih Tahap Penyelidikan Awal

2 hari lalu

KPPU: Penegakan Hukum Pinjol Pendidikan Masih Tahap Penyelidikan Awal

Pada Februari 2024, KPPU menyatakan memanggil empat perusahaan pinjol yang berikan pinjaman pendidikan kepada mahasiswa.

Baca Selengkapnya

Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

9 hari lalu

Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

APEC Workshop ini diikuti oleh para delegasi negara di kawasan Asia Pacifik.

Baca Selengkapnya

Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

13 hari lalu

Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

Harga komoditas pangan seperti daging, telur, cabai, dan garam turun pada Senin, 15 April 2024.

Baca Selengkapnya

ID FOOD Beberkan Cadangan Pangan Pemerintah: Stok Aman selama Libur Lebaran

16 hari lalu

ID FOOD Beberkan Cadangan Pangan Pemerintah: Stok Aman selama Libur Lebaran

Holding BUMN Pangan ID FOOD memastikan ketersediaan pasokan pangan selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

PLN dan BNI Gelar Paket Sembako Murah untuk Ojol dan Masyarakat Umum

20 hari lalu

PLN dan BNI Gelar Paket Sembako Murah untuk Ojol dan Masyarakat Umum

PLN dan BNI menghadirkan 1.500 paket sembako harga murah Rp 59 ribu untuk pengemudi Ojol dan masyarakat umum.

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran, Harga Daging dan Cabai Kian Melonjak

20 hari lalu

Menjelang Lebaran, Harga Daging dan Cabai Kian Melonjak

Menjelang Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran 2024, sejumlah harga bahan pokok kian melonjak. Per 7 April 2024, Panel Harga Pangan dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat mencatat harga daging sapi, daging ayam, cabai, bawang merah, dan bawang putih masih naik.

Baca Selengkapnya

Dugaan Kartel Harga Tiket Pesawat, 6 Maskapai Penuhi Panggilan KPPU

23 hari lalu

Dugaan Kartel Harga Tiket Pesawat, 6 Maskapai Penuhi Panggilan KPPU

Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) telah memanggil tujuh maskapai penerbangan terkait dugaan kartel harga tiket pesawat.

Baca Selengkapnya

KPPU Selidiki Tren Kenaikan Harga Tiket Menjelang Ramadan

23 hari lalu

KPPU Selidiki Tren Kenaikan Harga Tiket Menjelang Ramadan

KPPU tengah mengidentifikasi penjualan tiket sub-class dengan harga paling tinggi selama 7 hari, sebelum dan setelah lebaran.

Baca Selengkapnya

Analis: Potensi Inflasi Masih Berlanjut, Nilai Tukar Rupiah Diperkirakan Makin Anjlok

24 hari lalu

Analis: Potensi Inflasi Masih Berlanjut, Nilai Tukar Rupiah Diperkirakan Makin Anjlok

Analis Ibrahim Assuaibi memprediksi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini makin merosot menyentuh level Rp 15.910 sampai Rp 15.960.

Baca Selengkapnya

Emiten Pupuk SAMF Cetak Laba Bersih Rp 420,07 M, Melejit 21 Persen

26 hari lalu

Emiten Pupuk SAMF Cetak Laba Bersih Rp 420,07 M, Melejit 21 Persen

Emiten pupuk PT Saraswanti Anugerah Makmur Tbk. mencetak laba bersih tahun berjalan senilai Rp 420,07 miliar sepanjang 2023.

Baca Selengkapnya