Pertamina Terima 100 Persen Hak Kelola 8 Blok Terminasi 2018

Reporter

Bisnis.com

Editor

Anisa Luciana

Selasa, 17 April 2018 13:25 WIB

Petugas membuka tutup tangki truk pengangkut BBM di Instalansi Tangki Ukur Mobil Indag Jabar, Jalan Raya Cileunyi, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Rabu (28/4). TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah memutuskan menyerahkan 100 persen hak kelola atau participating interest (PI) di delapan blok migas terminasi tahun ini kepada Pertamina.

Kepala Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) Amien Sunaryadi mengatakan sempat direncanakan hak kelola delapan blok tersebut akan diberikan kepada Pertamina dan mitra eksistingnya.

Baca juga: Pertamina Klaim Produksi Minyak Kilang Balikpapan Stabil

"Setelah diskusi panjang, Jumat kemarin, dari pemerintah sudah putuskan delapan itu masing-masing 100 persen interest diberikan ke Pertamina," ujar Amien di kantor SKK Migas, Jakarta, Senin malam, 16 April 2018.

Nantinya, mitra eksisting di masing-masing blok tersebut yang berminat bergabung dan kembali mengelola dapat bernegosiasi secara business-to-business (BtoB) dengan Pertamina.

Advertising
Advertising

Amien menjelaskan, terdapat dua faktor yang menjadi pertimbangan pemerintah membuat keputusan tersebut. Pertama, pemerintah ingin membantu keuangan Pertamina yang tertekan akibat kenaikan harga minyak dunia yang cukup signifikan, sementara harga BBM bersubsidi diputuskan tidak naik hingga 2019.

Kedua, pemerintah ingin mempercepat proses penandatanganan kontrak dan alih kelola delapan blok terminasi tersebut. Pasalnya, urusan negosiasi BtoB Pertamina dengan pemegang PI eksisting ternyata memakan waktu yang cukup lama.

Dengan adanya keputusan ini, dia berharap kontrak baru delapan blok terminasi dapat segera ditandatangani. "Mudah-mudahan jadi cepat karena Pertamina tidak perlu lagi hitung BtoB karena semua punya Pertamina," kata Amien.

BISNIS

Berita terkait

Daftar 7 Lowongan Kerja BUMN dan Swasta pada Mei 2024

11 jam lalu

Daftar 7 Lowongan Kerja BUMN dan Swasta pada Mei 2024

Sejumlah perusahaan Badan Usaha Milik Negara atau BUMN membuka lowongan kerja pada bulan Mei 2024 ini

Baca Selengkapnya

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

2 hari lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

5 hari lalu

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

PT Pertamina Patra Niaga memastikan operasionalnya masih berjalan aman pascagempa di Garut, Jawa Barat pada Sabtu, 27 April 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

7 hari lalu

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

PT Pertamina International Shipping mencatat data dekarbonisasi PIS turun signifikan setiap tahun.

Baca Selengkapnya

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

7 hari lalu

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

PGN mulai optimalkan produk gas alam cair di tengah menurunnya produksi gas bumi.

Baca Selengkapnya

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

8 hari lalu

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

Bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai pembeli LPG 3 kg harus menunjukkan KTP dan Kartu Keluarga (KK) di pangkalan atau penyalur resmi.

Baca Selengkapnya

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

10 hari lalu

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

PT Pertamina (Persero) dan PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading berpartisipasi dalam pameran industri terkemuka internasional

Baca Selengkapnya

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

11 hari lalu

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melakukan berbagai inisiatif untuk menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

11 hari lalu

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

PT Pertamina International Shipping (PIS) mengklaim dekarbonisasi yang dilakukan perusahaannya dapat menurunkan emisi karbon.

Baca Selengkapnya

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

11 hari lalu

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.

Baca Selengkapnya