Tiga Sekolah Kedinasan Ini Banjir Peminat, Lainnya Tak Dilirik

Reporter

Bisnis.com

Jumat, 13 April 2018 08:06 WIB

Gedung STAN (Sekolah Tinggi Akuntansi Negara), Jakarta. Dok. TEMPO/ Rendra

TEMPO.CO, Jakarta -Tiga sekolah kedinasan menjadi incaran peminat sejak pembukaan pendaftaran online mulai 9 April lalu. Berdasarkan data hingga 11 April 2018, sistem mencatat 41.708 orang sudah mendaftar.

Adapun tiga sekolah kedinasan yang menyedot peminat dalam jumlah terbanyak yakni Politeknik Keuangan Negara Sekolah Tinggi Akuntansi Negara atau PKN STAN sebanyak 5.227 orang, Institut Pemerintahan Dalam Negeri atau IPDN sebanyak 3.708 orang dan 11 Politeknik di bawah Kementerian Perhubungan.

Sebaliknya, tiga peminat paling sedikit yaitu Sekolah Tinggi Sandi Negara atau STSN sebanyak 182 orang, Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau STMKG sebanyak 410 orang dan Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN sebanyak 412 orang.

Sebanyak 62,1 persen mengakses https://sscndikdin.bkn.go.id melalui smartphone, sementara 37 persen mengakses melalui PC dan 0,9 persen menggunakan tablet.

Baca: Maskapai: Banyak Lulusan Sekolah Pilot Tak Mempunyai Kompetensi

Kepala Biro Humas Badan Kepegawaian Negara Mohammad Ridwan mengungkap di awal-awal pendaftaran, para pendaftar menghadapi sejumlah kendala teknis. Di antara kendala teknis itu adalah algoritma umur yang memang belum disepakati oleh Kementerian/Lembaga (K/L), kepastian format foto, kepastian dokumen identitas bagi mereka yang belum memiliki KTP.

Advertising
Advertising

"Berkat kerja sama antara BKN dengan masing-masing Sekolah Kedinasan, semua kendala teknis dapat diatasi dan sistem sudah operasional secara penuh," katanya, Jumat, 13 April 2018.

Bagi pendaftar yang mengalami kesulitan mengakses web Sekolah Kedinasan yang dituju setelah menyelesaikan registrasi di https://sscndikdin.bkn.go.id, dipersilakan menghubungi Call Center Sekolah kedinasan atau media sosial mereka pada tautan https://sscndikdin.bkn.go.id/kontak.

"Sedangkan mereka yang terlanjur salah mengisi data (alamat, foto, email, ijazah, dan sebagainya) agar melanjutkan proses pendaftaran di Sekolah Kedinasan masing-masing, sebab tidak ada proses seleksi administratif di sistem SSCN BKN mengingat proses seleksi administratif akan dilakukan oleh Sekolah Kedinasan," ujarnya.

BISNIS

Berita terkait

CASN Jalur Sekolah Kedinasan, Ada 3.445 Formasi di 8 Sekolah

3 jam lalu

CASN Jalur Sekolah Kedinasan, Ada 3.445 Formasi di 8 Sekolah

Pendaftaran CASN sekolah kedinasan dimulai pada Mei 2024. Sedangkan untuk formasi umum CASN dimulai Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Seleksi CASN Lewat Sekolah Kedinasan Akan Dibuka Bulan ini

4 jam lalu

Pendaftaran Seleksi CASN Lewat Sekolah Kedinasan Akan Dibuka Bulan ini

Ada 8 sekolah kedinasan yang akan membuka formasi seleksi CASN.

Baca Selengkapnya

Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dan Syaratnya

2 hari lalu

Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2024 dan Syaratnya

Kapan jadwal pendaftaran sekolah kedinasan pada 2024? Ini penjelasan Kemenpan RB serta syarat yang harus dipenuhi ketika mendaftar.

Baca Selengkapnya

8 Sekolah Kedinasan 2024 yang Beri Lulusannya Uang Pensiun

2 hari lalu

8 Sekolah Kedinasan 2024 yang Beri Lulusannya Uang Pensiun

Berikut ini daftar sekolah kedinasan 2024 yang lulusannya bisa menjadi CPNS dan diberikan uang pensiun. Ada dari Kemenkeu hingga BMKG.

Baca Selengkapnya

Sekolah Kedinasan STMKG, Kenali 4 Program Studi dan Penerimaan Taruna Barunya

21 Februari 2024

Sekolah Kedinasan STMKG, Kenali 4 Program Studi dan Penerimaan Taruna Barunya

STMKG ada dalam daftar sekolah kedinasan yang biasa beredar di grup WhatsApp menjelang periode penerimaan mahasiswa baru.

Baca Selengkapnya

Sekolah Kedinasan DIbuka Maret 2024, Berikut Tata Cara Mendaftarnya

31 Januari 2024

Sekolah Kedinasan DIbuka Maret 2024, Berikut Tata Cara Mendaftarnya

Sejumlah instansi sekolah kedinasan akan membuka pendaftaran pada Maret 2024. Simak apa saja syaratnya.

Baca Selengkapnya

Catat Tanggalnya, 8 Instansi Siap Buka Formasi Seleksi Sekolah Kedinasan

30 Januari 2024

Catat Tanggalnya, 8 Instansi Siap Buka Formasi Seleksi Sekolah Kedinasan

Berbeda dengan perguruan tinggi negeri dan swasta, pengelolaan sekolah kedinasan berada di bawah kementerian atau institusi pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran CASN 2024 Dibuka dalam 3 Periode, Kapan?

30 Januari 2024

Pendaftaran CASN 2024 Dibuka dalam 3 Periode, Kapan?

Pada perode I tepatnya minggu ketiga Maret, BKN akan mengumumkan dan memulai seleksi administrasi Seleksi CPNS atau CASN serta Seleksi Kedinasan.

Baca Selengkapnya

Siap-siap Dibuka Maret, Berikut Tata Cara Pendaftaran Sekolah Kedinasan

21 Januari 2024

Siap-siap Dibuka Maret, Berikut Tata Cara Pendaftaran Sekolah Kedinasan

Seleksi Sekolah Kedinasan 2024 akan diumumkan dan dimulai pada pekan ketiga Maret. Berikut tata cara mendaftar dan alur penerimaannya.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran Sekolah Kedinasan Dibuka Maret 2024, Ini Daftar Sekolahnya

19 Januari 2024

Pendaftaran Sekolah Kedinasan Dibuka Maret 2024, Ini Daftar Sekolahnya

Seleksi Sekolah Kedinasan tahun ini akan diumumkan pada pekan ketiga Maret 2024. Apa saja 30 sekolah kedinasan di Indonesia?

Baca Selengkapnya