Mengapa Tahun Ini Laju Saham Tak Setinggi Tahun Lalu?

Minggu, 14 Januari 2018 20:02 WIB

Ilustrasi Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup naik. (ANTARAFOTO)

TEMPO.CO, Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) diperkirakan meningkat 10,14 persen year-on-year pada 2018 menuju 7.000 seiring dengan meningkatnya valuasi saham-saham small-mid cap. Prediksi ini lebih rendah dari capaian tahun lalu 19,9 persen.

Head of Research BCA Sekuritas Pandu Anugrah menyampaikan, pada 2017, IHSG tumbuh solid menuju 6.355,65 karena dorongan 20 saham emiten berkapitalisasi paling besar. Fenomena ini membuat gap valuasi yang lebih luas dengan saham-saham small-mid cap.

"Ini mungkin terjadi karena pertumbuhan pendapatan 20 emiten itu lebih tinggi dibanding yang lain, ditambah dengan strategi investasi yang pasif," ujarnya, seperti dikutip dari riset, Minggu, 14 Januari 2018.

Simak: Saham Facebook Anjlok Setelah Mark Zuckerberg Unggah Status

Pada 2018, saham-saham big cap masih akan mengalami peningkatan. Namun investor juga akan melihat pertumbuhan pendapatan dan laba untuk mempertimbangkan fundamental perusahaan.

Setelah mengalami pertumbuhan pendapatan yang lebih tinggi pada 2017, tahun ini emiten big cap diperkirakan tidak mengalami peningkatan pemasukan setinggi perusahaan small-mid cap. Karena itu, saham-saham emiten berkapitalisasi kecil-menengah berpotensi menanjak lebih kuat.

Menurut Pandu, ada sejumlah faktor yang menjadi perhatian utama dalam mempengaruhi IHSG pada 2018, yakni prospek peningkatan daya beli masyarakat, perbaikan ekonomi Indonesia, dan memanasnya harga minyak global.

Dalam jangka pendek, ada beberapa katalis positif yang menjadi perhatian, yaitu data ekonomi bulanan, pengumuman kinerja keuangan emiten sepanjang 2017 dan kuartal I 2018, serta dampak program uang tunai untuk pekerja (cash for work).

BCA Sekuritas memberikan rekomendasi 10 saham pilihan 2018. Di kelas big cap, saham-saham tersebut adalah BBRI (target harga Rp 3.800), ICBP (Rp 10.500), GGRM (Rp 95 ribu), dan UNTR (Rp 41 ribu).

Adapun momentum peningkatan pertumbuhan pendapatan akan mendongkrak sejumlah saham small-mid cap, seperti EXCL (target harga Rp 4.100), LPPF (Rp 13.400), MEDC (Rp 1.250), SCMA (Rp 2.550), dan WOOD (Rp 350).

Berita terkait

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

1 hari lalu

IHSG Tutup Sesi Pertama di Zona Hijau, Saham Bank BRI Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG menguat 0,86 persen ke level 7.097,2 dalam sesi pertama perdagangan Senin, 29 April 2024.

Baca Selengkapnya

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

5 hari lalu

IHSG Ditutup Melemah Ikuti Mayoritas Bursa Kawasan Asia

IHSG Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis sore, ditutup turun mengikuti pelemahan mayoritas bursa saham kawasan Asia.

Baca Selengkapnya

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

6 hari lalu

Harga Saham Sentuh Titik Terendah, Presdir Unilever: Akan Membaik

Presdir Unilever Indonesia, Benjie Yap mengatakan salah satu hal yang penting bagi investor adalah fundamental bisnis.

Baca Selengkapnya

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

6 hari lalu

Unilever Indonesia Raup Laba Bersih Rp 1,4 Triliun pada Kuartal I-2024

PT Unilever Indonesia Tbk. meraup laba bersih Rp 1,4 triliun pada kuartal pertama tahun 2024 ini.

Baca Selengkapnya

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

6 hari lalu

IHSG Sesi I Menguat 0,8 Persen ke Level 7.168,5

IHSG sesi I ditutup menguat 0,81 persen ke level 7.168,5. Nilai transaksi mencapai Rp 6,6 triliun.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

8 hari lalu

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

Pembacaan putusan sengketa Pilpres di MK memengaruhi IHSG. Perdagangan ditutup melemah 7.073,82.

Baca Selengkapnya

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

8 hari lalu

IHSG Melemah Investor Tunggu Perkembangan Sengketa Pilpres, Rupiah Menguat

IHSG ditutup melemah seiring pelaku pasar masih bersikap 'wait and see' terhadap hasil sidang sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

8 hari lalu

Pembacaan Putusan MK Pengaruhi IHSG, Perdagangan Ditutup Melemah 7.073,82

Putusan MK terkait sengketa Pilpres diprediksi akan mempengaruhi IHSG. Perdagangan hari ini ditutup 7.073,82 atau melemah 13,50 basis poin.

Baca Selengkapnya

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

9 hari lalu

Hari Ini IHSG Diperkirakan Menguat, Saham Apa Saja yang Potensial Dilirik?

Analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Reza Priyambada memperkirakan IHSG pada awal pekan ini menguat bila dibandingkan pekan lalu. Apa syaratnya?

Baca Selengkapnya

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

12 hari lalu

SimInvest: Konflik Timur Tengah Tak Berpengaruh Langsung terhadap Bursa Saham Indonesia

SimInvest memprediksi dampak konflik timur Tengah tak begitu berpengaruh langsung terhadap bursa saham Indonesia.

Baca Selengkapnya