Begini Instruksi Menteri Budi Karya Sumadi di 2018

Reporter

Dias Prasongko

Editor

Martha Warta

Kamis, 28 Desember 2017 07:38 WIB

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi memasuki kereta bandara saat uji coba menuju Bandara Soekarno Hatta di Stasiun Sudirman Baru, Jakarta, 5 Desember 2017. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi menginstruksikan kepada seluruh jajarannya untuk segera menyelesaikan tujuh program prioritas (quick wins) Kementerian Perhubungan pada tahun 2018. Budi Karya meminta tujuh program tersebut bisa diselesaikan dalam kurun waktu dua bulan.

"Saya minta para Pejabat Eselon I terkait agar dapat merealisasikan arahan tersebut dalam kurun waktu dua bulan pertama di tahun 2018,” kata Budi dalam keterangan tertulis yang diterima Tempo pada Rabu, 27 Desember 2017.

Baca: Menteri Budi Gandeng BNN Evaluasi Gaya Hidup Pilot, Seperti Apa?

Instruksi Menteri Perhubungan tersebut dalam pidatonya usai melantik pejabat eselon II, III, IV di Kantor Kementerian Perhubungan pada Rabu, 27 Desember 2017. Dalam acara tersebut ada sebanyak 66 pejabat yang dilantik oleh Budi Karya.

Adapun tujuh instruksi tersebut diberikan kepada Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, Direktorat Jenderal Perkeretaapian, Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), Badan Pengembangan SDM Perhubungan, dan Badan Litbang Perhubungan.

Untuk Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Budi menginstruksikan agar segera merealisasikan pengoperasian jembatan timbang dengan skema kerja sama dengan pihak swasta. Kepada Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, Budi meminta supaya segera mendorong implementasi layanan modern (Smart Port) dengan semua layanan berbasis online di Pelabuhan Tanjung Priok.

Sedangkan kepada Direktorat Jenderal Perhubungan Udara, Budi meminta supaya segera melaksanakan skema Kerja Sama Pengelolaan (KSP) untuk Bandar Udara Tjilik Riwut di Palangkaraya. Lebih lanjut, kepada Direktorat Jenderal Perkeretaapian Budi menginstruksikan supaya mempersiapkan betul pengelolaan light rail transit (LRT) di Sumatera Selatan.

Pengelolaan LRT, kata Budi, harus mempertimbangkan aspek jangka panjang, termasuk mempertahankan supaya tidak ada penurunan load factor setelah pelaksanaan Asian Games 2018.

Sementara itu, untuk Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), Budi meminta agar segera mempersiapkan implementasi rencana integrasi atau transit oriented development (TOD) di Dukuh Atas. Sedangkan, bagi Badan Pengembangan SDM Perhubungan, Budi meminta agar menyiapkan kegiatan sekolah jarak jauh bagi masyarakat.

Terakhir, kepada Badan Litbang Perhubungan Budi menginstruksikan agar dapat bertemu dengan para pelaku startup dari kalangan mahasiswa dan mengeksplorasi potensi untuk memanfaatkan inovasi dari kalangan tersebut untuk perbaikan kinerja Kementerian Perhubungan di masa mendatang.

Budi Karya Sumadi mengatakan bahwa program prioritas ini harus dapat segera dilaksanakan agar menjadi contoh atau blueprint bagi pelaksanaan kegiatan sejenis pada kemudian hari. “Oleh karenanya apa yang telah ditugaskan sekirannya dapat didukung dan menjadi inisiatif yang baik bagi kita. Untuk menciptakan iklim yang kondusif bersahabat dan meningkatkan gairah kerja,” ucap Budi.

Berita terkait

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

7 hari lalu

7 Fakta Bandara Panua Pohuwato yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato pada hari ini, Senin, 22 April 2024. Berikut 7 fakta Bandara Panua Pohuwato, Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

7 hari lalu

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.

Baca Selengkapnya

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

10 hari lalu

MRT Bundaran HI - Kota Capai 33 Persen, Menhub Apresiasi Kerjasama Indonesia - Jepang

Proyek MRT senilai Rp 4,2 triliun itu sudah mencapai 33 persen hingga Maret 2024. Sebagian besar pendanaan proyek berasal dari pinjaman Jepang.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Lonjakan Arus Balik Lebaran, Perjalanan Kapal Sumatera ke Jawa Ditambah

14 hari lalu

Antisipasi Lonjakan Arus Balik Lebaran, Perjalanan Kapal Sumatera ke Jawa Ditambah

Kemenhub tambah perjalanan kapal untuk antisipasi lonjakan arus balik Lebaran untuk penyeberangan dari Sumatera ke Jawa.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

15 hari lalu

Pemerintah Siapkan Rencana Cadangan Penyeberangan Sumatera-Jawa

Salah satu instruksinya yakni mempercepat dikeluarkannya Surat Perintah Berlayar (SPB) kapal.

Baca Selengkapnya

Kembali Berlaku Saat Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024, Ini Sanksi Bagi Pelanggar Ganjil-Genap

17 hari lalu

Kembali Berlaku Saat Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran 2024, Ini Sanksi Bagi Pelanggar Ganjil-Genap

Berikut sanksi bagi pelanggar ganjil-genap saat arus mudik dan arus balik Lebaran 2024. Bagaimana contraflow diberlakukan?

Baca Selengkapnya

Kecelakaan di Contraflow Kilometer 58 Tol Jakarta-Cikampek, Menhub Soroti Ketaatan Pengendara

20 hari lalu

Kecelakaan di Contraflow Kilometer 58 Tol Jakarta-Cikampek, Menhub Soroti Ketaatan Pengendara

Budi Karya Sumadi mengatakan akan mengecek lokasi kecelakaan di contraflow Tol Jakarta-Cikampek Kilometer 58 yang terjadi pada Senin, 8 April 2024.

Baca Selengkapnya

Merak dan Bakauheni Tak Gerak, Menhub Pakai Pelabuhan Panjang di Lampung untuk Layani Pemudik

21 hari lalu

Merak dan Bakauheni Tak Gerak, Menhub Pakai Pelabuhan Panjang di Lampung untuk Layani Pemudik

Antrean panjang kendaraan menuju Pelabuhan Merak sampai di KM 96 atau sepanjang 1 kilometer sebelum gerbang tol Merak pada Sabtu 5 April 2024.

Baca Selengkapnya

Menhub Lepas Mudik Gratis dengan Bus dari Depok

22 hari lalu

Menhub Lepas Mudik Gratis dengan Bus dari Depok

Total pemudik yang diberangkatkan berjumlah 40.088 penumpang, naik 62,33 persen dari tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Menhub Lepas Keberangkatan Perdana Mudik Gratis Kapal Laut

22 hari lalu

Menhub Lepas Keberangkatan Perdana Mudik Gratis Kapal Laut

Total kuota yang disediakan pada program Mudik Gratis Kapal Laut sebanyak 4.800 sepeda motor dan 9.600 penumpang.

Baca Selengkapnya