YLKI: Penyederhanaan Tarif Listrik Akan Mendorong Konsumen Boros

Kamis, 16 November 2017 13:55 WIB

Mei, Tarif Listrik Golongan Rendah Diubah

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Tulus Abadi mengatakan penyederhanaan tarif listrik akan mengakibatkan konsumen berlaku boros. "Hal ini tidak sejalan dengan kampanye hemat energi dan hemat listrik yang dilakukan pemerintah," katanya dalam siaran tertulis, Kamis, 16 November 2017.

Tulus menilai akibat aliran listrik yang loss stroom, konsumen berpotensi menggunakan energi listrik dengan tak terkendali. Penyederhanaan tarif listrik juga bakal membebani konsumen.

Baca: Di Balik Alasan Kebijakan Penyederhanaan Golongan Listrik ESDM

Rencana kebijakan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral menyederhanakan sistem tarif listrik dengan daya minimal 5.500 volt ampere membuat masyarakat konsumen listrik mengalami kebingungan. "Marah, bahkan syok," ujarnya.

Tulus juga tak yakin dengan kebijakan ini meski Kementerian ESDM dan Direktur Utama PT PLN menjamin penyederhanaan tarif listrik bukan merupakan kenaikan tarif. Pasalnya, meski rupiah per kWh-nya sama dan tanpa abonemen, pemerintah menggunakan formula baru, yakni pemakaian minimal.

Artinya, kata Tulus, formulasi pemakaian minimal inilah yang membuat tagihan konsumen berpotensi melambung. "Sebagai contoh, pemakaian minimal untuk 1.300 VA adalah 88 kWh atau sekitar Rp 129 ribu, sedangkan 5.500 VA pemakaian minimal 220 kWh atau sekitar Rp 320.800," ucapnya.

Indikator kedua yang dikhawatirkan sebagai bentuk kenaikan tarif, menurut Tulus, adalah perubahan daya signifikan akan mengakibatkan konsumen harus mengganti instalasi dalam rumah. Artinya, kata dia, konsumen harus merogoh kocek untuk hal tersebut.

Perubahan daya listrik tanpa penggantian instalasi, menurut Tulus, akan sangat membahayakan keamanan instalasi konsumen. "Konsumen harus melakukan sertifikasi laik operasi (SLO) ulang dan biaya SLO yang harus dibayar konsumen untuk golongan 5.500 VA jauh lebih mahal," tuturnya.

Berita terkait

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

3 jam lalu

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat (UIW NTB) dalam komitmennya mendukung pengarusutamaan gender.

Baca Selengkapnya

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

5 hari lalu

3 Tips agar Rumah Terhidar dari Kebakaran saat Musim Kemarau

Berikut tiga tips yang dapat membantu mengurangi risiko kebakaran rumah dari dampak musim kemarau.

Baca Selengkapnya

PLN Nyalakan Listrik Sektor Agrikultur Kabupaten Sragen, Sasar 499 Petani

6 hari lalu

PLN Nyalakan Listrik Sektor Agrikultur Kabupaten Sragen, Sasar 499 Petani

PLN Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta menyalakan listrik di sektor agrikultur wilayah Kabupaten Sragen.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: YLKI Minta Akar Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

9 hari lalu

Terpopuler: YLKI Minta Akar Pinjol Ilegal Diberantas, Menteri Budi Arie Sebut Judi Online Hantu

Berita terpopuler Tempo: YLKI menuntut pemberantasan Pinjol ilegal, Menkominfo Budi Arie sebut judi online seperti hantu.

Baca Selengkapnya

Nonton Liga Voli PLN Bisa Dapat Voucher Token Listrik

14 hari lalu

Nonton Liga Voli PLN Bisa Dapat Voucher Token Listrik

PT PLN (Persero) mendukung ajang kompetisi voli PLN Mobile Proliga 2024. Penonton bisa dapat voucher token listrik.

Baca Selengkapnya

Beban Puncak saat Lebaran 2024 Naik 3,53 Persen, PLN Klaim Sukses Sediakan Pasokan Listrik Andal

16 hari lalu

Beban Puncak saat Lebaran 2024 Naik 3,53 Persen, PLN Klaim Sukses Sediakan Pasokan Listrik Andal

PT PLN (Persero) mengklaim sukses menyediakan pasokan listrik andal selama periode siaga Ramadan dan Idul Fitri 1445.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

22 hari lalu

PLN Jamin Pasokan Listrik di Sejumlah Titik Transportasi Publik di Jakarta Selama Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan listrik di sejumlah titik transportasi umum.

Baca Selengkapnya

PLN Jamin Ketersediaan Listrik Selama Lebaran, Siapkan 81.591 Petugas dan 2.766 Posko

27 hari lalu

PLN Jamin Ketersediaan Listrik Selama Lebaran, Siapkan 81.591 Petugas dan 2.766 Posko

PLN juga menggunakan alat khusus berupa kamera jarak jauh untuk mendeteksi kerusakan pada peralatan di Gardu Induk.

Baca Selengkapnya

7 Tips Aman Meninggalkan Rumah Saat Mudik Lebaran

28 hari lalu

7 Tips Aman Meninggalkan Rumah Saat Mudik Lebaran

Apa yang harus dilakukan agar rumah tetap aman saat mudik lebaran?

Baca Selengkapnya

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

29 hari lalu

7 Tips dari PLN untuk Pastikan Kondisi Listrik di Rumah Aman sebelum Ditinggal Mudik

PT PLN memberikan tips bagi masyarakat untuk memastikan listrik di rumah dalam kondisi aman sebelum ditinggal mudik lebaran.

Baca Selengkapnya