Tol Soreang-Pasir Koja Bandung Segera Dibangun

Reporter

Sabtu, 11 Juli 2015 01:14 WIB

Pekerja memasang rambu-rambu sementara di jalan tol Pejagan-Pemalang di Brebes, Jawa Tengah, 5 Juli 2015. Pemasangan rambu-rambu tersebut untuk membatasi kendaraan pemudik agar tidak keluar jalur. ANTARA/Oky Lukmansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Perjanjian Usaha Patungan untuk Pengusahaan Jalan Tol Soreang - Pasir Koja (Soroja) telah ditandatangani oleh ketiga investor pemenang tender pada Rabu, 8 Juli 2015 lalu.


Menurut rilis yang diterima pada Jumat, 10 Juli 2015, penandatanganan perjanjinan ini merupakan tindak lanjut dari kemenangan Konsorsium PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk (CMNP), PT Wijaya Karya (WIKA) dan PT Jasa Sarana (JS) atas Pelelangan Pengusahaan Jalan Tol Soroja.


Penandatanganan perjanjian dilakukan seturut amanat surat dari Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat M. Basuki Hadimuljono Nomor: KU.03.01-Mn/503, tanggal 25 Juni 2015.

Surat tersebut menyebutkan pemenang tender wajib membentuk Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) paling lambat dua bulan dan menandatangai Perjanjian Pengusahaan jalan Tol (PPJT) paling lambat tiga bulan sejak tanggal surat penetapan.


Pada perjanjian tersebut, ketiga belah pihak diantaranya menyepakati komposisi kepemilikan saham yaitu 65% untuk CMNP, 25% untuk WIKA dan 10 % untuk PT Jasa Sarana, serta membentuk PT Citra Marga Lintas Jabar yang akan menjadi BUJT ruas Soreang Pasir Koja sepanjang 8,15 kilometer.


Jalan tol ini nantinya akan menjadi jalur penting yang menghubungkan Kota Bandung dan Kabupaten Bandung (Soreang dan sekitarnya).


Advertising
Advertising

Pada kesempatan itu sekaligus ditetapkan susunan Direksi dan Komisaris PT Citra Marga Lintas Jabar yaitu Ir. R. Bagus Medi Suarso sebagai Direktur Utama, Agus Winarso dan Ahmad Fauzi sebagai Direktur, Suarmin Tioniwar sebagai Komisaris Utama, Feisal Hamka dan Diah Sosotya Wahjusari sebagai Komisaris.


Ruas tol dengan konsesi selama 45 tahun ini merupakan upaya untuk menjaga Going Concern Perseroan di masa depan. Jalan tol yang diharapkan sudah bisa beroperasi pada 2016 ini akan menjadi sarana penunjang penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional pada Agustus 2016 di Jawa Barat dan penyelenggaraan Asian Games pada Agustus 2018 di Jakarta, Palembang dan Bandung.


BISNIS.COM

Berita terkait

Proyek Jalan Blora Selatan-Ngawi Segera Terealisasi

8 November 2023

Proyek Jalan Blora Selatan-Ngawi Segera Terealisasi

Jalan sepanjang 10 kilometer Randublatung - Getas akan dibangun melalui inpres jalan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Klaim Masyarakat Minta Pembangunan Jalan Tol Ditambah

24 Juli 2023

Jokowi Klaim Masyarakat Minta Pembangunan Jalan Tol Ditambah

Presiden Jokowi mengklaim mendapat banyak permintaan pembangunan jalan tol baru oleh masyarakat lantaran manfaatnya banyak dirasakan

Baca Selengkapnya

Selama 2022, Rp 16,04 Triliun Disalurkan untuk Pembebasan Lahan Jalan Tol

27 Februari 2023

Selama 2022, Rp 16,04 Triliun Disalurkan untuk Pembebasan Lahan Jalan Tol

LMAN menyalurkan Rp16,04 triliun untuk pembebasan lahan bagi pembangunan jalan tol sepanjang 2022.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR: Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2 Siap Beroperasi

22 Januari 2023

Kementerian PUPR: Jalan Tol Semarang-Demak Seksi 2 Siap Beroperasi

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah mengeluarkan sertifikat laik fungsi untuk Jalan Tol Semarang - Demak Seksi 2 (KM 448+994-KM 465+000).

Baca Selengkapnya

Jalan Tol Semarang - Demak Beroperasi Sebelum Libur Natal dan Tahun Baru 2023

8 Desember 2022

Jalan Tol Semarang - Demak Beroperasi Sebelum Libur Natal dan Tahun Baru 2023

Jalan Tol Semarang-Demak Seksi II ditargetkan dapat segera beroperasi untuk mengantisipasi lonjakan arus lalu lintas Nataru.

Baca Selengkapnya

Jawaban PUPR Soal Rencana Kenaikan Tarif Jalan Tol di Tahun Ini

15 September 2022

Jawaban PUPR Soal Rencana Kenaikan Tarif Jalan Tol di Tahun Ini

PUPR menyatakan hingga saat ini belum ada keputusan terbaru terkait penyesuaian tarif sejumlah ruas jalan tol.

Baca Selengkapnya

PUPR Akan Lelang Proyek 9 Jalan Tol Senilai Rp 148,9 T

25 Juni 2022

PUPR Akan Lelang Proyek 9 Jalan Tol Senilai Rp 148,9 T

PUPR mencatat terdapat 9 ruas jalan tol dengan total investasi Rp148,9 triliun yang tengah disiapkan untuk nantinya dilelang.

Baca Selengkapnya

Warga Tanah Baru Ancam Demo Proyek Tol Cijago karena Jalan Cuma Diganti JPO

24 Februari 2022

Warga Tanah Baru Ancam Demo Proyek Tol Cijago karena Jalan Cuma Diganti JPO

Jalan lingkungan yang bisa dilewati kendaraan roda empat, hanya diganti dengan JPO oleh kontraktor proyek Tol Cijago Seksi 3 di wilayah Tanah Baru.

Baca Selengkapnya

LMAN: Porsi Pembayaran Langsung Pengadaan Lahan 2021 Menjadi 57 Persen

26 Januari 2022

LMAN: Porsi Pembayaran Langsung Pengadaan Lahan 2021 Menjadi 57 Persen

LMAN menyebutkan surat permohonan pembayaran (SPP) yang menjadi syarat pendanaan lahan pun meningkat 87,27 persen

Baca Selengkapnya

BNI dan PT SMI Salurkan Kredit Sindikasi Rp 2,6 Triliun Bangun Tol Cijago

14 Desember 2021

BNI dan PT SMI Salurkan Kredit Sindikasi Rp 2,6 Triliun Bangun Tol Cijago

Nilai pembiayaan sindikasi ini Rp 2,68 triliun dengan porsi BNI sebagai lead arranger Rp1,38 triliun dan PT SMI mencapai Rp1,3 triliun.

Baca Selengkapnya